Nggak kalah seru dari kafe hits Jakarta!
Mencari tempat ngopi di Depok rasanya bukan hal yang sulit. Terutama di sepanjang jalan Margonda kamu bisa melihat berbagai kafe hits sejauh mata memandang. Nggak heran, sih, Depok merupakan salah satu kota yang jadi tempat tinggal banyak mahasiswa.
Jajaran kafe di Depok mungkin sudah berusia lama dan sangat populer sejak dulu, sebut saja seperti Coffee Toffee, Yellowtruck, Kopi Bar, dan banyak lagi. Namun, terkadang sesekali kita ingin cari suasana baru yang nggak kalah seru bukan?
Nah, bagi kamu yang ingin cari suasana baru untuk ngopi atau nongkrong, bisa banget intip 5 rekomendasi di bawah ini!
Konsep yang menarik, desain estetik, dan menu yang bikin mata melirik. Semuanya bisa kamu dapatkan di 5 kafe hits Depok ini! Nggak cuma asyik untuk nongkrong, tapi juga cozy buat laptop-an atau sekadar me time.
Yuk, langsung saja lihat rekomendasi 5 tempat ngopi Depok berikut!
Tempat ngopi Depok yang satu ini lagi hype banget, nih, di Margonda! Dari awal masuk, kamu bisa melihat kalau Walking Drums memiliki konsep kafe unik dengan anak-anak tangga yang bisa dijadikan tempat nongkrong di depannya.
Selain area outdoor yang luas, Walking Drums juga menyediakan indoor dan semi outdoor yang tentunya nyaman. Asyik banget untuk hangout dengan teman-teman!
Makanan Indonesia hingga western bisa kamu temui di sini, mulai dari aneka nasi goreng, rice bowl, salad, pasta, burger, pizza, dan dessert. Minumannya juga sangat beragam tak hanya kopi saja, tapi juga ada smoothies, tea selection, dan non-coffee seperti Virgin Mojito, Matcha Latte, dan lainnya.
Masih di kawasan Margonda, ada Kopi Nako yang nggak pernah sepi untuk tempat nongkrong. Konsep kafenya pun unik, terdiri atas dua bangunan bergaya kontemporer dengan jendela tinggi dan tampak estetik.
Baik area indoor maupun outdoor-nya sama-sama cozy banget. Indoor-nya luas dengan AC dan langit-langit yang tinggi sehingga nggak terasa sumpek walau ramai. Outdoor-nya juga terasa adem dan luas.
Pilihan menu kopinya juga menarik! Ada jajaran menu “Kopi Biasa” yang terdiri atas kopi klasik seperti espresso, americano, cappucino. Lalu, ada “Bukan Kopi Biasa” seperti Es Kopi Nako, Es Kopi Sayang, Kahlua Coffee, Chocopresso, Affogato, dan lainnya.
Mau laptop-an atau hangout bareng teman? Pencinta kafe-kafe estetik wajib banget ke sini!
Seperti namanya, tempat ngopi Depok yang satu ini letaknya tersembunyi bak hidden gem di tengah permukiman warga. Suasana indoor maupun outdoor-nya sangat homey!
Kalau kata orang-orang, sih, saking nyamannya jadi “seperti rumah nenek”. Nggak hanya atmosfer yang bikin betah, Hidden Haus Coffee & Tea juga menyediakan menu lezat dengan harga terjangkau.
Bagi pencinta kopi wajib coba menu favoritnya seperti Kokafein, Kopi Susu, Affogatto, dan lainnya. Semakin nikmat lagi ditemani oleh menu makanan western yang mengenyangkan!
Mau hangout dengan suasana rooftop di Depok? Tamelo Atap Cafe pilihannya! Kamu bisa ngopi-ngopi santai sambil menikmati view khas Margonda dari lantai 25 Apartemen Taman Melati ini.
Ada sekitar 20 jenis kopi yang bisa kamu pilih di sini, mulai dari yang klasik seperti Espresso dan Americano, hingga manual brew seperti Kopi Gimbal Drip Gayo Wine. Menu makanannya juga sangat beragam, ada aneka salad, sup, burger, sandwich, pasta, mie, hingga nasi.
Bagi yang nggak ingin outdoor, Tamelo Atap Cafe juga menyediakan tempat indoor yang nyaman. Lokasinya sangat dekat dengat stasiun Universitas Indonesia, lho!
Di sebelah Yellow Truck Coffee, kamu akan menemukan kafe lainnya yang nggak kalah menarik, yaitu Roemah Coffee, Eatery & Hub. Dari luar, eksteriornya hampir mirip Kopi Nako dengan konsep kontemporer beratap segitiga.
Kalau nongkrong di sini dijamin betah berlama-lama karena suasananya nyaman banget! Ambience-nya cozy, warm, cocok untuk sekadar ngopi atau sambil mengerjakan tugas.
Untuk minumannya juga bervariasi, mulai dari kopi varian espresso klasik, seduh manual, hingga menu spesial “Khas Roemah” yaitu Campy’s Bolt dan Raspberry Margarita. Ada juga menu sajian untuk teman ngopi, seperti roti bakar, burger, hotdog, nasi, hingga sop iga.
Itulah 5 tempat ngopi Depok yang lagi hits banget di kalangan anak muda. Kamu sudah mampir ke mana saja, nih? Atau ada kafe hits Depok lainnya yang asyik? Berikan pendapatmu di kolom komentar, ya!
Ngomong-ngomong soal Depok, Rukita juga punya beberapa unit di Depok yang terjangkau, strategis, dan pastinya #SenyamanDiRumah. Salah satunya adalah Rukita Difa Depok yang terletak di Kukusan Beji.
Setiap kamarnya sudah fully furnished, lengkap dengan AC, Wi-Fi, TV, meja, kursi, lemari, kamar mandi dalam, dan lainnya. Asyiknya lagi, Rukita Difa Depok punya ruang belajar dan area rooftop juga!
Harga sewanya tentunya terjangkau, mulai dari Rp1.350.000/bulan, sudah termasuk layanan laundry. Bagi kamu yang lagi cari kost dekat UI, langsung saja klik tombol di bawah ini, yuk!
ㅤ
Atau ketik ini di brower: bit.ly/rukita-difa
Ingin lihat-lihat unit Rukita lainnya? Yuk, kunjungi www.Rukita.co atau tanya langsung ke Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477. Jangan lupa juga follow Instagram @Rukita_Indo dan Twitter @Rukita_Id supaya nggak ketinggalan info dan promo menarik lainnya.
In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…
Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…
Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…
Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…
Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.