Tips

Tarif Ojol Naik Mulai 10 September 2022! Cek Perubahannya dan Tips Hemat Ala Anak Kost

Sebelum naik ojek online, cek dahulu rincian tarif ojol naik berikut ini!

Siapa, nih, pengguna setia ojek online atau ojol? Setelah adanya kenaikan harga BBM beberapa waktu lalu, Kementerian Perhubungan telah menetapkan bahwa tarif ojol naik. 

Kenaikan tarif tersebut berlaku mulai Sabtu, 10 September 2022. Penyesuaian tarif ojol ini dilakukan dengan mempertimbangkan harga bahan bakar minyak (BBM), Upah Minimum Regional (UMR), dan perhitungan jasa lainnya.

Rincian Lengkap Tarif Ojol Naik Berlaku Mulai 10 September 2022

Source: goodnewsfromindonesia.id

Siap-siap, per tanggal 10 September 2022  Kementerian Perhubungan menaikkan tarif ojol sebagai langkah penyesuaian terhadap kenaikan harga BBM. Oleh karena itu, sekarang waktunya kita cek rincian kenaikan tarif ojol berikut ini.

1. Tarif ojol naik di Zona I (Sumatra, Jawa-selain Jabodetabek, Bali)

Source: cnbcindonesia.com

Melalui keputusan tarif ojol naik yang ditetapkan oleh Kementerian Perhubungan, bahwa zona I yakni, Sumatra dan Jawa (selain Jabodetabek) mengalami kenaikan sebesar 8 persen. Tarif batas bawah di Zona 1 ini, naik dari awalnya Rp1.850 menjadi Rp2.000 atau naik 8 persen.

Lalu, untuk tarif batas atas, naik dari awalnya Rp2.300 menjadi Rp2.500 atau naik 8,7 persen. Sedangkan, untuk tarif minimalnya, mulai dari Rp8.000 hingga Rp10.000.

2. Tarif ojol naik di Zona II (Jabodetabek)

Source: ilmupedia.co.id

Tarif ojol untuk Zona II yakni Jabodetabek, tarif batas bawah naik dari Rp2.250 menjadi Rp2.550 atau naik sekitar 13 persen. Sedangkan, tarif batas atas naik dari Rp2.650 menjadi Rp2.800 atau naik 6 persen. Lalu, untuk tarif minimalnya ditetapkan mulai dari Rp10.200 hingga Rp11.200.

3. Tarif ojol naik di Zona III (Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara dan sekitarnya, Maluku, Papua)

Source: kanalkalimantan.com

Sementara untuk tarif ojol naik di Zona III yakni, Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara dan sekitarnya, tarif batas bawahnya naik dari Rp2.100 menjadi Rp2.300 atau naik 9,5 persen. Lalu, untuk tarif batas atas naik dari Rp2.600 menjadi Rp2.750. Sedangkan, tarif minimalnya ditetapkan mulai dari Rp9.200 hingga Rp11.000

Jika dibandingkan dengan aturan sebelumnya, hanya tarif ojek online di Jabodetabek yang naik. Namun, untuk tarif minimal di ketiga zona tersebut semuanya mengalami kenaikan. 

BACA JUGA:

BBM dan Tarif Ojol Naik, Ini Tips Hemat ala Anak Kost

Source: Pixabay.com

Kenaikan harga BBM membuat semua orang pusing, termasuk anak kost. Harga bahan pokok naik, tarif ojol naik, dan semua harga pun ikutan naik. 

Oleh karena itu, sebagai anak kost kita harus pintar-pintar berhemat biar tetap bisa survive hingga akhir bulan. Berikut tips hemat ala anak kost yang bisa kamu terapkan.

1. Buatlah alokasi pengeluaran selama sebulan

Source: Pexels.com

Hal pertama yang kamu bisa lakukan adalah membuat alokasi pengeluaran. Hal ini akan memudahkan kamu untuk memperkirakan apa saja kebutuhan dan budget yang akan digunakan selama sebulan ke depan. 

Tentunya, kamu harus tetap memprioritaskan kebutuhan daripada hanya keinginan semata, ya! Selain itu,  sisihkan juga dana untuk berinvestasi siapa tahu dalam beberapa waktu ke depan ada kebutuhan yang mendesak.

2. Memasak sendiri

Source: Pexels.com

Apabila di tempat kost kamu terdapat dapur ataupun kulkas, kamu bisa memanfaatkannya semaksimal mungkin. Kamu bisa masak masakan yang simple dengan bahan-bahan makanan yang mudah didapatkan.

Pilih bahan-bahan makanan yang tidak mudah basi seperti, telur, tahu, kentang, sosis, dan frozen food. Selain itu, kamu juga bisa memasak nasi sendiri dibandingkan harus membelinya di rumah makan. 

Sstt, sudah tahu belum kalau hampir semua kost coliving Rukita menyediakan dapur bersama. Klik tombol di bawah buat tahu info lengkapnya!

3. Bawa bekal dan minum sendiri

Source: pluang.com

Ketika pergi ke kampus atau kantor, ada baiknya kamu membawa bekal makanan dan minuman sendiri. Cara ini terbukti dapat menghemat pengeluaran karena kamu tidak perlu membeli makan siang lagi.  

Hindari merasa gengsi terhadap teman-teman yang lain. Fokuskan saja niat kamu untuk berhemat, ya.

4. Manfaatkan promo dan diskon

Source: Pixabay.com

Siapa, sih, yang tidak menyukai diskon? Sebagai anak kost, kamu bisa banget memanfaatkan hal ini agar pengeluaran menjadi lebih irit.

Sebagai contoh, kamu bisa membeli produk sabun atau shampo dengan promo beli 1 gratis 1. Namun, perlu diingat, jangan belanja berlebihan meskipun ada diskon ataupun promo menarik. Belilah sesuai kebutuhan jangan hanya karena keinginan sesaat.

5. Batasi pembelian makanan online

Source: foodsec.org

Bagi kamu yang suka belanja makanan online pun harus lebih waspada. Meskipun banyak promo menggiurkan, hal tersebut malah membuat kamu boros karena ‘lapar mata’, lho.

Apalagi saat ini tarif ojol naik, secara tidak langsung biaya ongkos kirim ketika membeli makanan online juga akan membengkak. Dibandingkan kamu membeli makanan online, lebih baik kamu membeli makan di warung sekitar kost kamu.


Itu dia rincian tarif ojol naik yang berlaku mulai 10 September 2022. Kamu juga bisa perhatikan tips hemat ala anak kost agar tidak boros, mengingat semua harga saat ini mengalami kenaikan akibat naiknya harga BBM.

Kamu punya pendapat soal tarif ojol naik ini? Coba tulis di kolom komentar, ya!

Kamu mau cari kost dekat dengan pusat kuliner, kampus, perkantoran, rumah sakit, maupun tempat strategis lainnya? Cobain ngekost di Rukita saja!

Tersedia berbagai pilihan jenis kost coliving Rukita yang berada di lokasi strategis dengan akses mudah dekat berbagai tempat strategis. Nggak hanya di Jabodetabek dan Pulau Jawa saja, ada juga di beberapa kota Indonesia lainnya!

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477, atau kunjungi www.rukita.co.

Follow juga Rukita di Instagram @Rukita_Indo dan Twitter @Rukita_Id untuk dapat konten menarik dan promo terbaru lainnya, ya!

Faniditya Ramadhan

Recent Posts

Sample Post – Megs

In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…

12 months ago

Sample Post

Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…

1 year ago

Mengenal Weton Rabu Pahing, dari Watak hingga Jodoh untuk Laki-Laki dan Wanita

Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…

2 years ago

Manfaat Minyak Zaitun untuk Mengatasi Rambut Rontok | Bisa Digunakan Sebagai Masker Rambut!

Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…

2 years ago

9 Macam-Macam Kurma Terbaik dan Bermanfaat bagi Kesehatan

Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.

2 years ago