Hangout

5 Taman Asri di Bogor untuk Olahraga dan Rekreasi, Gratis untuk Umum!

Mau olahraga, refreshing, atau berkumpul? Semua bisa!

Source thumbnail: travelpromo.com

Tak hanya dikenal sebagai Kota Hujan, Bogor juga lekat dengan julukan Kota Sejuta Taman. Selain ada Kebun Raya Bogor yang ikonik, Bogor juga memiliki beragam taman kota yang asri, terawat, dan berfasilitas lengkap!

Setidaknya terdapat lebih dari 25 taman kota yang bisa kamu kunjungi. Tak hanya untuk rekreasi dan berkumpul, lingkungannya yang kehijauan juga cocok bagi yang ingin olahraga outdoor. Bahkan ada pula taman yang memiliki arena panjat tebing, lho!

Rekomendasi Taman Olahraga di Bogor

Source: pexels.com

Di Bogor, kamu nggak akan kehabisan tempat yang sejuk untuk olahraga atau refreshing. Dari puluhan taman kota di Bogor, di antaranya ada lima taman di bawah ini yang jadi tempat favorit dan gratis untuk umum.

Bisa juga sebagai opsi seru untuk rekreasi murah meriah, nih. Penasaran? Yuk, intip rekomendasi 5 taman olahraga di Bogor berikut!

1. Taman Heulang

Source: inews.co.id

Taman untuk olahraga di Bogor yang pertama ada Taman Heulang yang berlokasi tak jauh dari pusat kota. Resmi berdiri pada 2016, Taman Heulang memiliki kawasan yang luas dan terbuka untuk umum.

Areanya yang rimbun ditambah dengan pesona bunga-bunga membuatnya jadi tempat favorit untuk olahraga, berkumpul, hingga berfoto ria. Taman Heulang juga kerap menjadi tempat pameran musiman atau komunitas.

Source: tempatwisata.pro

Taman ini juga dilengkapi fasilitas lengkap, mulai dari jogging track, bangku taman, gazebo, ruang serbaguna, toilet, bahkan ada CCTV dan juga Wi-Fi. Nyaman banget untuk olahraga atau rekreasi bersama keluarga!

  • Alamat: Taman Heulang Jln. Heulang, Tanah Sereal, Bogor

2. Taman Sempur

Source: seputarkota.com

Taman Sempur bisa dibilang merupakan salah satu taman paling hits di Bogor! Selain gratis, lokasinya juga sangat strategis, hanya berjarak 1,7 km dari Stasiun Bogor.

Fasilitasnya sangat lengkap, ada bangku taman, toilet, arena olahraga, taman bermain anak-anak, dan lapangan hijau nan luas. Taman olahraga di Bogor ini dilengkapi lapangan basket, jogging track, jalur lari, area senam, hingga panjat tebing.

Source: kompas.com

Areanya yang dikelilingi oleh rerumputan hijau serta pepohonan membuatnya menjadi lokasi favorit untuk bersantai. Nggak heran kalau Taman Sempur kerap ramai tanpa mengenal hari.

  • Alamat: Taman Sempur Jln. Sempur, Sempur, Bogor Tengah, Bogor

3. Taman Ekspresi

Source: bogorraincake.com

Persis di sebelah Taman Sempur, terdapat Taman Ekspresi yang fasilitasnya tak kalah lengkap. Sesuai namanya, taman di Bogor ini merupakan wadah bagi warga Bogor menyalurkan kreativitasnya.

Area Taman Ekspresi tampak seperti teater terbuka, dengan lapangan batu andesit di tengah yang dikelilingi undakan untuk tempat duduk penonton. Sangat cocok untuk pagelaran kesenian musik atau budaya!

Source: lovelybogor.com

Selain itu, tentunya kamu juga bisa berolahraga di jogging track yang tersedia dengan lingkungan nan asri. Taman ini juga memiliki arena bermain skateboard, lho.

Menariknya lagi, nih, terdapat juga kotak peminjaman buku gratis untuk dibaca sambil bersantai di taman. Fasilitas umumnya juga lengkap, terdapat area parkir luas, toilet, musala, bahkan penginapan.

  • Alamat: Taman Ekspresi Jln. Sempur, Sempur, Bogor Tengah, Bogor

4. Taman Peranginan

Source: wikimapia.org

Tak jauh dari Stasiun Bogor, sekitar 1,6 km dari stasiun kamu akan menemjukan Taman Peranginan. Dibandingkan taman kota Bogor lainnya, Taman Peranginan memang tak terlalu luas, tapi areanya teduh dengan beberapa tempat duduk dan dua ayunan.

Taman Peranginan juga tak pernah sepi pengunjung karena lingkungannya yang sejuk dan rindang. Sambil berolahraga, kamu juga bisa menikmati pemandangan kota Bogor dari ketinggian bukit sambil ditemani angin sepoi-sepoi.

  • Alamat: Taman Peranginan Jln. Jend. Sudirman No.31, Sempur, Bogor Tengah, Bogor

5. Taman Kencana

Source: travelingyuk.com

Taman olahraga di Bogor selanjutnya ada Taman Kencana yang kerap ramai pengunjung. Taman ini memiliki umur yang sangat tua, sudah direncanakan sejak 1917 dan pembangunannya dimulai dari tahun 1927 hingga 1930.

Meski begitu, hingga kini Taman Kencana menjadi salah satu tempat favorit, terutama bagi wisatawan luar kota. Lingkungannya asri dan teduh berkat pepohonan di sekelilingnya sehingga udaranya pun segar untuk berolahraga.

Source: travelpromo.com

Bangku taman yang tertata rapi juga membuat pengunjung betah bersantai lama-lama di sini. Terdapat juga tempat khusus menaruh sepeda bagi kamu yang mau bersepeda.

Selain berolahraga, kamu juga bisa berkuliner ria karena taman kota di Bogor ini dikelilingi oleh tempat makan dan pusat oleh-oleh makanan khas Bogor. Mau berkumpul dengan teman-teman atau komunitas di Taman Kencana? Bisa banget!

  • Alamat: Taman Kencana Jln. Lodaya Blok Metal No.40, Babakan, Bogor Tengah, Bogor

Dari kelima taman kota di Bogor tersebut, taman mana saja yang pernah kamu kunjungi? Apakah kamu punya rekomendasi taman di Bogor untuk olahraga lainnya? Coba tuliskan di bawah, yuk!

Kost Eksklusif di Senayan, Lokasi Strategis dan Tenang

Rukita Grasta Senayan

Kamu lebih suka lari pagi atau jogging di sekitar hunian? Tenang, beberapa unit Rukita juga ada yang berada di kompleks perumahan yang tenang. Salah satunya seperti Rukita Grasta Senayan ini!

Tak hanya lokasi yang nyaman, fasilitas kamar fully furnished-nya juga akan membuatmu betah! Sudah lengkap dengan AC, Wi-Fi, TV, tempat tidur, meja, kursi, lemari pakaian, dan kamar mandi dalam beserta water heater.

Selain itu, ada juga dapur bersama dan area komunal yang homey untuk bersantai. Harga kost di Jakarta Selatan ini mulai dari Rp3 jutaan per bulan, sudah gratis laundry dan pembersihan kamar. Kost di Senayan ini worth it banget dengan fasilitasnya yang setara apartemen!

Lokasinya yang strategis juga cocok banget untukmu yang bekerja di segitiga emas Jakarta. Yuk, lihat info Rukita Grasta Senayan selengkapnya dengan klik tombol berikut!

Atau ketik ini di browser: bit.ly/rukita_grasta

Mau cari kost di Jakarta Selatan atau Jadetabek lainnya? Yuk, download aplikasi Rukita di Google Play Store atau App Store untuk pengalaman cari kost seru dan mudah. Kamu bisa temukan kost eksklusif atau apartemen sesuai bujet dan lokasi yang kamu inginkan karena #RukitaUntukSemua!

Bisa juga kunjungi www.Rukita.co atau tanya langsung ke Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477. Jangan lewatkan juga info promo menarik dari Rukita di Instagram @Rukita_Indo atau Twitter @Rukita_Id.

Qonita Chairunnisa

A passionate SEO content writer with a Journalism background. Been stringing words together for diverse content for years, and aims to keep learning all about SEO and copywriting.

Share
Published by
Qonita Chairunnisa

Recent Posts

Sample Post – Megs

In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…

11 months ago

Sample Post

Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…

12 months ago

Mengenal Weton Rabu Pahing, dari Watak hingga Jodoh untuk Laki-Laki dan Wanita

Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…

2 years ago

Manfaat Minyak Zaitun untuk Mengatasi Rambut Rontok | Bisa Digunakan Sebagai Masker Rambut!

Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…

2 years ago

9 Macam-Macam Kurma Terbaik dan Bermanfaat bagi Kesehatan

Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.

2 years ago