Entertainment

Tak Hanya Cerdas dan Bertanggung Jawab, Kenali Sifat Zodiak Capricorn Lainnya di Sini

Penasaran dengan sifat zodiak Capricorn? Cari tahu selengkapnya di sini

Mengetahui sifat seseorang tentunya bukan hal yang mudah untuk dilakukan. Namun, untuk kamu yang penasaran, ada salah satu cara yang biasa digunakan yaitu dengan memahami sifat zodiak.

Walaupun belum tentu akurat, namun ramalan zodiak dapat kamu gunakan untuk melihat sifat seseorang secara umum berdasarkan bulan lahirnya. Salah satunya yaitu zodiak Capricorn yang lahir antara 22 Desember hingga 19 Januari.

Nah untuk kamu yang penasaran dengan karakter dan sifat zodiak Capricorn, simak artikel ini sampai habis, yuk!

Sifat Zodiak Capricorn, Cerdas dan Bertanggung Jawab?

Capricorn dikenal sebagai zodiak yang pendiam dan bertanggung jawab. Seseorang yang memiliki zodiak Capricorn juga biasanya dapat menjadi seorang pemimpin yang baik. Namun, sifat zodiak Capricorn tidak terbatas pada itu saja, lho.

Ada juga beberapa sifat lain di zodiak yang memiliki lambang kambing gunung ini. Penasaran? Yuk, simak informasi berikut:

Sifat Zodiak Capricorn Paling Istimewa

Ada beberapa sifat positif yang dimiliki seorang Capricorn dan memiliki nilai manfaat untuk dirinya sendiri maupun orang di sekitarnya. Berikut beberapa di antaranya:

1. Zodiak Capricorn memiliki sifat mandiri dan pekerja keras

Source: JawaPos

Capricorn merupakan seseorang yang dapat diandalkan dalam segala kondisi. Kegigihan dan ketekunannya dalam mengerjakan sesuatu menjadi nilai positif tersendiri yang menjadikan daya tarik.

Lebih dari itu, seorang Capricorn juga dapat melakukan sesuatu tanpa harus bergantung kepada orang lain. Jika sudah memutuskan untuk melakukan sesuatu, dia akan berusaha keras untuk bertanggung jawab menyelesaikannya.

Bagi seorang Capricorn, tugas yang diberikan kepadanya merupakan amanah yang harus diselesaikan. Maka dari itu, Capricorn biasanya tidak melewatkan sedikitpun waktu untuk melakukan hal yang sia-sia.

Baca juga: 5 Cara Membaca Karakter Orang | Bisa Langsung Ketahuan Sifatnya?

2. Sifat Zodiak Capricorn: Pribadi yang loyal

Source: Akseleran

Loyalitas Capricorn dalam tiap hubungan yang dijalaninya sudah tidak perlu diragukan lagi. Baik itu hubungan pertemanan, percintaan, atau hubungan profesional terkait pekerjaan yang dijalaninya.

Kamu juga dapat menemukan loyalitas Capricorn dalam bentuk yang lain. Misalnya, kebaikan hati yang dilakukannya saat ada seseorang yang membutuhkan bantuan. Seorang Capricorn biasanya dapat berbuat baik tanpa sedikitpun terlintas rasa ragu.

Simpati yang dimiliki seorang Capricorn juga cukup tinggi. Sayangnya, hal itu pula yang membuat seorang Capricorn menjadi pribadi yang emosional.

3. Capricorn adalah zodiak yang cerdas dan kritis

Source: Kompas.com

Selain hatinya yang mulia, Capricorn juga biasanya memiliki isi kepala yang luar biasa. Capricorn dapat menyerap segala informasi yang dibutuhkannya dengan cepat dan kadang bertindak out of the box dalam menyelesaikan masalah.

Dalam memandang sesuatu, Capricorn juga terbiasa menggambarkannya sesuai dengan bentuk ideal yang ada di kepalanya. Tidak heran apabila seorang Capricorn kerap dicap sebagai orang yang keras kepala dan terlalu pemikir.

Cara pandang rumit yang menjadi sifat zodiak Capricorn memang sulit untuk dipahami orang lain. Namun begitu, hal tidak tersebut tidak mengesampingkan kecerdasan zodiak satu ini.

4. Realistis

Source: Dictio Community

Kecerdasan yang dimiliki seorang Capricorn membawa dirinya menjadi pribadi yang realistis. Dalam menanggapi sesuatu, Capricorn terbiasa untuk mencari data dan fakta untuk dilakukannya.

Sifat zodiak Capricorn ini juga membuat pemikirannya terpaku pada kondisi saat ini. Ketimbang memikirkan hal yang jauh, Capricorn fokus untuk memandang sesuatu dari apa yang dilakukannya saat ini.

Sayangnya, sikap ini juga kerap membawa efek negatif kepada dirinya sendiri. Seperti membuat dirinya menjadi abai dalam melihat potensi yang bisa saja terjadi di masa depan.

Baca juga: 12 Cara Menghadapi Sifat dan Karakter Tetangga Kost Sesuai Zodiaknya!

Kekurangan sifat zodiak Capricorn

Walaupun terlihat sebagai pribadi yang sempurna, Capricorn juga pastinya memiliki beberapa kekurangan dalam dirinya. Berikut adalah kekurangan sifat zodiak Capricorn:

1. Keras kepala

Source: Suara.com

Kecerdasan dan pribadi ambisius yang dimiliki seorang Capricorn membuat dirinya terkesan keras kepala. Baginya, apa yang ada di dalam pikirannya maka itulah yang harus dilakukannya.

Agak sulit untuk mengubah pemikiran dan prinsipnya dalam melakukan sesuatu. Apalagi pengaruh tersebut datang dari orang lain yang berada di luar lingkaran terdekatnya.

Baca juga: Mengapa Kita Harus Memiliki Sifat Jujur dalam Bekerja? Ini 6 Alasannya

2. Pendiam dan misterius

Source: DewiKu.com

Walaupun sudah menjadi rahasia umum, namun siapa sangka seorang Capricorn adalah orang yang cerdas sekaligus pendiam. Biasanya, mereka lebih senang diam dan memikirkan sesuatu alih-alih melakukan sesuatu yang menghabiskan energi.

Pemikiran seorang Capricorn juga sangat sulit untuk ditebak sebab mereka jarang membangun komunikasi. Termasuk juga dalam mengetahui isi hati yang sedang dirasakannya.

3. Sulit bergaul

Source: Kompas.com

Dalam membangun relasi sosial, Capricorn adalah pribadi yang buruk. Mereka tidak pandai bergaul, apalagi membangun relasi pertemanan dengan seseorang yang baru dikenalnya.

Perasaan tidak nyaman yang kerap hadir ketika berada dalam kelompok besar membuat seorang Capricorn memilih untuk menarik diri. Maka dari itu, mereka lebih senang untuk sendiri ketimbang bergaul dan basa basi dengan orang lain. 

Artikel menarik lainnya:


Nah, itulah sifat zodiak Capricorn paling istimewa dan beberapa kekurangan yang dimilikinya. Apakah sifat-sifat di atas sesuai dengan kepribadianmu? Atau ada sifat lain yang menjadi ciri khas seorang Capricorn? Share pendapat kamu di kolom komentar, yuk!

Sedang mencari kost untuk hunian bulanan atau tahunan? Cek di kost coliving Rukita saja, yuk! Rukita punya banyak unit kost dengan fasilitas lengkap di beberapa kota seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, dan kota lainnya.

Ada juga kost eksklusif yang cocok banget untuk kamu para mahasiswa dan karyawan.  Penasaran? Klik tombol di bawah ini saja, yuk!

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita yang tersedia di PlayStore dan Appstore atau kunjungi www.rukita.co untuk informasi lebih lanjut. Kamu juga bisa hubungi Nikita (Customer Service Rukita) di +62 811 1546 477.

Ikuti juga akun Instagram rukita_indo, Twitter rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk mengikuti info dan promo menarik lainnya.


Muhamad Yoga

Share
Published by
Muhamad Yoga

Recent Posts

Sample Post – Megs

In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…

12 months ago

Sample Post

Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…

1 year ago

Mengenal Weton Rabu Pahing, dari Watak hingga Jodoh untuk Laki-Laki dan Wanita

Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…

2 years ago

Manfaat Minyak Zaitun untuk Mengatasi Rambut Rontok | Bisa Digunakan Sebagai Masker Rambut!

Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…

2 years ago

9 Macam-Macam Kurma Terbaik dan Bermanfaat bagi Kesehatan

Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.

2 years ago