S

Siap Binge Watching Serial Berdarah? Tonton 7 Serial Kriminal Terbaik Sepanjang Masa yang Ada di Netflix

Kita sudah sering membahas serial baru bulanan, kan. Nampaknya, nih, genre kriminal adalah salah satu genre favorit karena artikel Rukita tentang film kriminal banyak peminatnya. Bagaimana dengan serial kriminal terbaik, nih?

Lupakan CSI Miami dan sebagainya, ya, karena mereka ternyata bukan serial kriminal terbaik dan populer karena season-nya saja yang banyak. Serial kriminal di sini punya review sangat tinggi di atas 8,5 semua, lho! Jalan ceritanya sangat menarik dan season-nya juga nggak terlalu banyak, kok.

Serial-serial Kriminal Terbaik Sepanjang Masa di Netflix

Ada yang berlatar belakang dunia modern, ada pula berlatar pasca Perang Dunia II. Sstt, beberapa serial ini juga cukup populer di kalangan milenial dan Gen Z usia 20-25 tahun. Asyiknya lagi, nih, semua ada di Netflix. Yuk, nyalakan saja!

1. Hannibal (Rating IMDB: 8,5)

“Hannibal” merupakan salah satu serial psikologi kriminal-horor yang eksis tahun 2013-2015. Dalam total 3 musimnya, tuh, serial ini mendapatkan banyak sanjungan atas kualitasnya. Serial yang diangkat dari novel karya Thomas Herris tentang Hannibal. Fokus dari kisahnya adalah hubungan investigator FBI, Will Graham dan Dr. Hannibal Lecter seorang psikiater forensik.

Kalau kita baca psikiater forensik dan FBI, apakah mereka partner? Salah banget! Hannibal adalah musuh terbesar Graham, namun mereka berdua mengerti satu sama lain. Hmm, frenemy istilah gaulnya. Lalu siapa, dong, penjahatnya di sini? Ternyata Will direkrut ke dalam Unit Pengetahuan Perilaku Manusia untuk menginvestigasi pembunuh berantai di Minnesota.

Will diminta untuk mengamati Hannibal dan ternyata Hannibal adalah seorang pembunuh berantai kanibal yang memanipulasi FBI dari dalam. Namun, hubungannya dengan Graham malah mulai membongkar kedoknya! Hannibal pun berusaha memanipulasi Will agar membunuh dirinya sendiri.

2. Mindhunter (Rating IMDB: 8,6)

Why Netflix's Mindhunter Season 3 Is On Hold - CINEMABLEND
Source; cinemablend.com

Mindhunter adalah serial bergenre kriminal thriller yang ada di Netflix. Sejauh ini, sih, baru ada dua season dari tahun 2017 dan 2019. Kisahnya seputar agen FBI, agen Holden Ford dan atasannya agen Bill Tench. Nantinya, mereka akan bekerja sama dengan psikolog Wendy Carr.

Mereka bekerja dalam Unit Pengetahuan Perilaku Manusia. Mereka mewawancarai pembunuh berantai yang sudah ditangkap untuk menganalisis kondisi psikologi para pembunuh berantai. Kisahnya nggak hanya tentang penyelidikan saja, namun juga kehidupan personal dan usaha mereka mempertahankan karier.

Setting dari serial ini lawas, ya, sekitar tahun 1977-1980. Pembunuh berantai terkenal Edmund Kemper juga membantu mereka dalam proses wawancara dan penyelesaian kasus dengan sangat terbuka. Season kedua menceritakan penanganan pembunuhan Atalanta. Wayne Williams ditangkap sesudah membunuh 2 orang dewasa, namun tidak pernah ketahuan saat membunuh 28 anak-anak. Ngeri, kan?

3. Narcos (Rating IMDB: 8,8)

Narcos: Rise of the Cartels review - pleasantly surprising ...
Source: eurogammer.net

Serial kriminal terbaik selanjutnya adalah serial pengedar narkoba. Narcos merupakan serial kriminal AS terkenal yang sudah ada di Netflix sejak 2015-2017 dengan jumlah 3 season. Season 1 dan 2 berdasarkan kisah dari raja narkoba Pablo Escobar dan season 3 tentang masa sesudah jatuhnya Escobar dan bagaimana Badan Penegakan Narkoba AS berusaha menjatuhkan Cali Cartel.

Kisahnya dimulai dari kehidupan Pablo Escobar di tahun 1970 yang mulai memproduksi kokain sampai tahun 1992. Kisah yang ditampilkan adalah kejadian-kejadian besar di Kolombia karena bisnis Escobar. Kemudian mereka memasuki pasar AS dan menyebabkan Escobar ditangkap, namun dia berhasil kabur.

Season 2 menunjukkan kehidupan Escobar yang masih memimpin kartel namun dikejar-kejar CIA. Hal ini menyebabkan Escobar harus bersembunyi dan menghadapi saingan baru, Cali cartel yang berisi mantan anggotanya. Aduh, apakah Escobar akan tetap jaya? Pun kalau tidak bagaimana nasib Cali cartel yang naik daun di AS?

4. Peaky Blinders (Rating IMDB: 8,8)

Serial kriminal terbaik - peaky blinders
Source: smithsonianmag.com

Peaky Blinders adalah drama kriminal kolosal Inggris yang menceritakan keluarga kriminal Shelby pasca Perang Dunia I. Peaky Blinders dipimpin oleh kakak tertua mereka, Tom yang diperankan oleh si mata seksi, Cillian Murphy dan beranggotakan adik-adik, sepupu, dan tantenya.

Mereka sebenarnya adalah gangster berdarah Roma (seperti gipsy) di Birmingham, Inggris pada tahun 1919. Mereka, terutama Tommy, sangat ambisius dan licik. Usahanya juga di mana-mana dari yang legal sampai illegal dan membuat mereka diperhatikan oleh walikota dan detektif kiriman Winston Churchill.

Season-season selanjutnya kian menempatkan keluarga Shelby dalam bahaya berskala internasional. Pasalnya adik Tommy yang perempuan menikahi seorang komunis yang jelas dikejar-kejar oleh Churchill. Namun, akhirnya Tommy bisa menjadi anggota parlemen. Menarik, ya, dari kriminal jadi pengusaha, lalu menjadi politisi! Yuk, segera tonton ke-5 seasonnya.

5. Fargo (Rating IMDB: 8,9)

“Fargo” adalah drama-kriminal Amerika Serikat yang sudah muncul sejak tahun 2014. Totalnya sampai sekarang ada 3 season dan season ke-4 akan rilis September 2020 nanti. Serial ini sudah memenangkan berbagi penghargaan, lho, termasuk nominasi untuk Golden Globe dan Emmy Awards. Memang sebagus apa, ya?

Fargo sendiri berdasarkan dari novel kriminal klasik tahun 60an dengan judul yang sama karya Coen bersaudara. Di season pertama (Januari 2006) pembunuh bayaran Lorne Malvi berhenti di sebuah rumah sakit di Minnesota dan caranya memengaruhi penjual asuransi lokal, Lester Nygaard dengan cara kejam. Pertemuan mereka menyebabkan serangkaian pembunuhan di kota.

Serial kriminal terbaik - fargo
Source: ew.com

Season kedua tidak memiliki hubungan dengan kisah pertama, lho, karena terjadi di kota lain. Kisahnya diawali oleh pasangan Peggy dan Ed yang menutupi kasus tabrak lari dan pembunuhan Rye Gehardt dari keluarga kriminal besar yang jadi kasus penyelidikan besar.

Season ketiganya mengkisahkan pasangan Ray dan Nikki yang gagal melakukan perampokan dan akhirnya terlibat dalam pembunuhan ganda. Korbannya adalah lelaki tua dengan masa lalu suram dan anak tirinya adalah seorang polisi. Ray juga terlibat dalam organisasi misterius yang memiliki rencana buruk. Aduh, bikin pusing! Ada apa, ya, sebenarnya?

6. Sherlock (Rating IMDB: 9,1)

Kita semua pasti tahu tentang Detektif Sherlock, kan? Dari novel, film, sampai serialnya semua sangat terkenal. Serial BBC “Sherlock” yang dimainkan oleh Benedict Cumberbatch dan Martin Freeman sangat populer di antara semua serial kriminal dan tayang dalam 3 season mulai dari tahun 2010-2017.

Serial “Sherlock” sangat populer karena kualitas penulisan, akting, dan direction-nya menerima banyak penghargaan. Sherlock menggambarkan detektif Sherlock Holmes dibantu oleh Dr John Watson yang memecahkan berbagai misteri kriminal di London. Namun, setting-nya bukan London zaman novel Sherlock, tapi London modern.

Benedict Cumberbatch 'stays clear' of Sherlock fan theories ahead ...
Source: bbc.com

Holmes adalah orang yang sangat eksentrik dan agak aneh yang bikin Inspektur Detektif Kepolisian Metropolitan London, Lestrade jadi curiga. Namun, lama-kelamaan walau bersaing dia yakin terhadap kecerdasan Holmes yang luar biasa.

Karena Holmes sangat terkenal, banyak orang ingin tahu kehidupan pribadinya, yang akhirnya bikin drama dalam kehidupannya, terutama soal hubungannya dengan musuh bebuyutannya, Jim Moriarty justru menyebabkan kematian Holmes. Benerkah dia meninggal?

7. Breaking Bad (Rating IMDB: 9,5)

“Breaking Bad” kalau bisa dibilang adalah salah satu serial neo-western crime superterkenal terdiri atas 5 season (2008-2013). “Breaking Bad” mengisahkan Walter White seorang guru kimia yang sengsara sesudah mendapat diagnosis kanker tenggorokan stadium 3.

Setelah nggak bisa mengajar lagi, nih, dia berubah menjadi kriminal dan bekerja bareng mantan muridnya, Jesse Pinkman untuk memproduksi dan mendistribusikan kristal meth. Hal ini dilakukan untuk mencukupi kebutuhan keuangan keluarganya sebelum meninggal. Waduh uang haram!

Breaking Bad' Movie Release Date, Title and Plot Revealed - Variety
Source: variety.com

Kamu akan melihat transformasi Walter dari seorang guru menjadi bandar narkoba yang garang karena kepepet. Awalnya, Walter hanya memproduksi meth dalam jumlah kecil. Namun, akhirnya dia memproduksi meth biru spesial dalam jumlah banyak, dan produk ini sangat murni dan dicari banyak orang.

Sayangnya, tuh, aktivitas penjualan narkoba ini akhirnya tidak memiliki hubungan baik dengan keluarganya. Administrasi Penegakan Narkoba yang memiliki hubungan dengan iparnya, geng lokal, dan kartel narkoba Mexico memburunya dan membuat hidupnya malah jadi terancam. Makanya, jangan cari uang haram walau tujuannya mulia, ah!


Wah, ceritanya memang nggak biasa, ya, dibanding serial kriminal CSI dan kawan-kawannya? Apalagi kalau sudah membahas kebiasaan manusia, deh, ngeri!

Mau nonton yang mana, nih? Apakah kamu punya serial kriminal favorit? Tinggalkan rekomendasimu di kolom komentar, ya.

Chikitta Carnelian

Lifestyle content writer by day, and researcher by night. Care about mental health, the environment, and healthy lifestyle. Love pastries too much and enjoy trying different brunch places and nice bars. In the journey to consume less meat.

Leave a Reply