M

Masak Anti Ribet, Ini 5 Resep Olahan Kornet Daging Sapi yang Pas untuk Anak Kost

Olahan kornet yang bakal buat nagih!

Selain mi instan, ada satu lagi sajian yang cukup populer dan sering menjadi menu makan andalan saat akhir bulan tiba. Kornet, idola pelengkap aneka sajian masakan bagi anak kost, terutama yang sedang merantau. Harga bahan makanan satu ini sangat terjangkau.

Satu bahan yang bisa dijadikan berbagai macam masakan. Murah meriah, bukan? Jadi bagi kamu yang ingin coba membuat sajian kornet dengan rasa baru, resep ini bisa kamu ikuti dengan langkah cepat dan mudah.

Resep Olahan Kornet yang Pas untuk Anak Kost

Daripada membayangkan rasa gurih dan tekstur kornet yang lembut, coba saja membuatnya langsung. Intip rekomendasi olahan kornet ala anak kost berikut.

1. Resep kornet roti

Source: Kompas.com

Suka sarapan pakai roti? Coba sajikan dengan cara berbeda. Kamu bisa memadukan rasa gurih kornet dengan roti tawar.

Roti tawar yang dijual satu bungkus memiliki isi yang cukup banyak. Kreasikan dengan olahan kornet. Kamu bisa mengubahnya menjadi sajian roti goreng kornet. Tinggal buat di pagi hari, sisanya bisa simpan di kulkas dan goreng saat camilan sore.

Bahan

  • 2 lembar roti tawar
  • 2 sdm margarin
  • 1 butir telur
  • 1 sachet atau ½ kaleng kornet sapi
  • 1 lembar potongan keju

Cara membuat:

  1. Siapkan mangkuk kecil, lalu masukkan garam bersama telur. Kocok bahan-bahan tersebut sampai merata.
  2. Siapkan wajan yang sudah diberi margarin dan panaskan terlebih dahulu. Tuang kocokan telur ke atas wajan.
  3. Tambahkan kornet di atas kocokan telur di wajan. Bungkus kornet dengan telur menggunakan spatula kayu.
  4. Pastikan semua permukaan kornet dibaluti telur dengan merata. Bolak-balik kornet telur di atas wajan sampai matang.
  5. Letakkan potongan roti di atas telur, lalu balik. Oleskan sedikit margarin.
  6. Letakkan keju di bagian atasnya, kemudian tutup kembali dengan roti. Bolak-balik sampai kedua sisi roti mulai berwarna kecokelatan.

2. Mie goreng kornet

Source: Pinterest

Siapa, sih yang nggak suka makan mi? Makanan instan yang punya harga terjangkau. Salah satu makanan populer di kalangan anak kost ini bisa kamu buat dengan spesial, lho. 

Biar kamu nggak bosan, sajikan varian mi goreng kornet. Resep ini praktis dibuat dan jenis kornet favoritmu pasti mudah ditemukan di mana-mana. Bagaimana cara membuat mi goreng kornet agar rasanya nikmat?

Bahan

  • 1 bungkus mi instan
  • 1 bumbu bubuk mi instan atau penyedap
  • 1 minyak bawang mi instan atau minyak tumisan bawang merah
  • 2 butir telur
  • 1 bungkus kornet sachet
  • 1 siung bawang putih, iris
  • 5 buah cabai rawit, iris
  • ½ buah tomat, iris
  • 1 batang daun bawang, belah dua dan potong
  • ½ sdm kecap asin
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm saus sambal

Cara membuat:

  1. Rebus mi dengan air mendidih hingga matang kemudian saring dan sisihkan.
  2. Panaskan minyak lalu masukkan telur dan orak-arik hingga kering. Kemudian masukkan bawang putih dan kornet, tumis sebentar lalu masukkan tomat, daun bawang, dan cabai rawit lalu aduk rata.
  3. Masukkan mi yang sudah direbus, tambahkan kecap asin, kecap manis, saus sambal, bumbu mi instan, dan minyak bawang mie instan kemudian aduk hingga rata.
  4. Panaskan panci dengan api besar, kemudian goreng telur setengah matang atau sesuai selera.
  5. Mi goreng kornet siap disajikan dengan tambahan telur goreng di atasnya.

3. Resep kornet nasi goreng

Source: Pinterest

Resep ini kamu hanya membutuhkan waktu 30 menit. Nasi goreng kornet, olahan kornet selanjutnya yang pas untuk dicoba anak kost. Nggak perlu ribet, cukup buat yang simpel kamu sudah bisa mencicipi lezatnya perpaduan rasa nasi goreng dengan kornet.

Jika kamu bingung memilih menu makan siang atau malam, coba saja olahan kornet satu ini. Langsung ikuti resepnya di bawah ini, ya!

Bahan

  • 100 g kornet sapi (lembutkan)
  • 300 g nasi putih siap pakai 
  • 1 butir telur ayam (kocok) 
  • 3 sdm minyak goreng 
  • 2 lembar daun selada (iris tipis)
  • 1 buah mentimun muda (potong dadu kecil)

Bumbu

  • 1 sdm cabai merah besar atau rawit merah (iris bulat) 
  • 2 sdm bawang bombai (iris tipis) 
  • ½ sdt terasi 
  • ½ sdt garam halus 
  • 1 sdm kecap manis

Cara membuat:

  1. Panaskan 1 sendok makan minyak goreng di dalam wajan antilengket. Tuangkan telur kocok, bikin telur dadar tipis. Sisihkan. 
  2. Panaskan 2 sendok makan minyak goreng. Tumis bawang bombai dan cabai hingga layu. Masukkan terasi, kornet, garam dan kecap manis. Aduk sampai tercampur rata.
  3. Masukkan nasi putih. Aduk hingga bahan tercampur rata. Angkat.
  4. Siapkan piring saji. Hias dengan irisan telur, daun selada, dan mentimun. 
  5. Hidangkan selagi hangat.

BACA JUGA: 6 Resep Mi Dingin Ala Korea dan Jepang Ini Mudah Dibuat, Nggak Perlu ke Restoran

4. Rolade kornet sapi

Source: Youtube.com

Rolade kornet sapi, masakan yang spesial dan enak untuk kamu coba. Resep membuat olahan kornet ini cukup simpel. Nggak hanya mengenyangkan, kornet daging sapi punya kandungan nutrisi baik agar menunjang aktivitas kamu.

Jika bosan dengan olahan kornet sebelumnya, kamu bisa menggantinya dengan berbagai kreasi lain, seperti rolade kornet sapi. Biar nggak salah masak, ikuti resepnya berikut.

Bahan

  • 200 g kornet sapi kaleng
  • Wortel
  • Bawang daun secukupnya (iris tipis)
  • 4 sdm tepung terigu
  • Penyedap rasa secukupnya
  • Lada bubuk secukupnya
  • 2 butir telur ayam
  • 3 siung bawang putih (cincang halus)

Cara membuat:

  1. Siapkan wadah, kemudian masukkan kornet sapi, 1 butir telur ayam yang dikocok, wortel, daun bawang, bawang putih, tepung terigu, penyedap rasa, dan lada bubuk. Aduk hingga rata. Sisihkan.
  2. Buat kulit rolade: Siapkan wadah kecil, lalu pecahkan 1 butir telur ayam, masukkan 1 sdt penyedap rasa dan kocok lepas.
  3. Panaskan wajan dan masukkan sedikit minyak goreng. Kemudian masukkan telur yang sudah dikocok. Jika sudah matang, angkat dan tiriskan.
  4. Siapkan plastik atau daun pisang sebagai wadah telur. Tuang campuran kornet sapi ke atas rolade telur yang sudah digoreng tadi. Gulung rolade telurnya.
  5. Kukus selama kurang lebih 25 menit, angkat dan tiriskan.
  6. Goreng rolade kornet sapi di atas wajan yang panas. Siap disajikan.

5. Resep kornet slice

Source: Freepik.com

Resep olahan kornet slice ini lebih mudah lagi. Kamu hanya perlu menggorengnya dengan campuran tepung dan telur saja. Pas banget, kan, buat anak kost yang nggak mau ribet.

Yuk, langsung saja beli bahan-bahannya dan saatnya memasak. Biar kamu nggak bingung, intip resep berikut ini.

Bahan

  • 1 kaleng kornet
  • 1 batang daun bawang (iris halus)
  • 1 bungkus tepung berbumbu instan
  • ¼ sendok teh garam
  • ¼ sendok teh merica bubuk
  • 100 ml air
  • 3 butir telur (kocok lepas)
  • 50 g wortel (serut kasar atau potong memanjang tipis)

Cara membuat:

  • Campurkan kornet, wortel dan daun bawang di dalam satu wadah.
  • Tambahkan garam dan tepung berbumbu instan.
  • Masukan telur dan air, aduk rata.
  • Panaskan wajan dan tuangkan adonan sebanyak dua sendok sayur kemudian ratakan.
  • Biarkan hingga matang kemudian angkat dan potong persegi.
  • Kornet slice siap disajikan.

6. Fusilli kornet

Source: IDNTimes.com

Kreasi olahan terakhir, membuat fusilli kornet. Rasanya nikmat banget, deh! Harga terjangkau, kamu sudah bisa makan varian pasta mewah.

Makanan ini dapat dijadikan menu sarapan atau makan malam ringan. Kamu nggak perlu lagi pergi ke kafe, sesekali coba membuatnya sendiri di rumah dengan lebih praktis. Ini dia bahan dan cara membuatnya!

Bahan

  • 100 g pasta fusilli kering
  • 3 sdm minyak zaitun
  • 3 siung bawang putih, cincang
  • 2 buah sosis, iris
  • 1 sdt garam
  • ¼ sdt lada hitam
  • 1 pack kornet sachet
  • ¼ sdt parseli bubuk

Cara membuat:

  1. Rebus fusilli dalam air mendidih selama tujuh menit atau hingga matang, lalu beri garam. Tiriskan.
  2. Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum. Kemudian masukkan potongan sosis dan basil. Aduk rata.
  3. Masukkan fusilli, garam, bubuk paprika, dan lada hitam. Aduk rata.
  4. Masukkan kornet, aduk merata. Tambahkan peterseli bubuk, aduk hingga merata.
  5. Jika sudah matang, angkat dan sajikan.

Itulah beberapa resep olahan kornet untuk anak kost yang mudah banget dibuat. Kamu mau coba masak yang mana dulu?

Tinggal di coliving bebas ribet ala anak kost

Rukita Agate Permai Pluit

Mau tinggal di kost yang bikin kamu nggak ribet? Pilih saja tinggal di Rukita. Kost eksklusif yang menawarkan beragam fasilitas lengkap. Dijamin kamu bakal betah, deh!

Semua unit Rukita memiliki kamar fully furnished, kamu cukup bawa koper pakaian saja. Ada juga fasiltias seperti AC, Wi-Fi, ruang makan dan dapur bersama, serta ruang komunal yang bisa kamu gunakan. Ada juga unit Rukita yang menyediakan jasa laundry dan pembersihan. Tinggal di Rukita akan serasa #SenyamanDiRumah.

Kalau masalah lokasi, kamu nggak perlu mencari jauh-jauh. Seluruh unit Rukita berada di lokasi strategis, sangat memudahkan mobilitas aktivitas kamu. Langsung saja kepoin unit Rukita dengan klik tombol di bawah atau ketik link ini di browser: bit.ly/rukitaResepKornet. Saatnya bebas ribet tinggal di kost!

Unit coliving Rukita tersebar di banyak area strategis di Jakarta, Depok, Bekasi, dan Tangerang. Untuk kamu yang ingin tahu unit Rukita lainnya, bisa mengakses www.rukita.co atau hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477

Jangan lupa juga follow Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter @Rukita_ID untuk berbagai rekomendasi seru dan info promo menarik lainnya.

Punya rekomendasi olahan kornet favorit lain? Share resepnya di kolom komentar, yuk!

Leave a Reply