Tips

5 Resep Kue Natal Klasik untuk Mencerahkan Natal Kamu

Semua orang pasti ingin menikmati suasana Natal yang nyaman sambil menikmati kue lezat. Apa pun kue Natal favorit kamu, nih, Rukita yakin resep kue Natal klasik seperti panettone dan nastar nggak akan pernah ketinggalan.

Nah, kalau ingin membuat resep kue Natal klasik untuk memeriahkan liburan akhir tahunmu bersama keluarga atau teman, kamu nggak perlu khawatir. Rukita sudah menyiapkan resep lengkapnya buat kamu coba, kok.

5 Resep Kue Natal Klasik yang Mudah Dibuat

Mumpung masih ada waktu, yuk, buat kue Natal sendiri. Ada 5 resep kue Natal klasik yang bisa dipraktikkan di bawah ini. Langsung cek dan cari bahannya, deh!

1. Panettone

Bahan

  • 1000 g terigu protein tinggi
  • 25 g ragi kering instant
  • 3 g baking powder
  • 5 g bread improver
  • 150 g gula pasir
  • 100 g air es
  • 50 g susu bubuk
  • 350 g telur utuh
  • 150 g kuning telur
  • 100 g margarin
  • 15 g garam
  • 200 g mentega unsalted
  • 150 g sukade/mixfruit/choco

Cara membuat:

  1. Siapkan semua peralatan yang akan dibutuhkan untuk membuat hidangan ini, seperti loyang yang telah diolesi mentega dan ditaburi dengan sedikit tepung. Cara ini dilakukan agar adonan yang disimpan di atas loyang tidak lengket pada saat dikeluarkan.
  2. Lumerkan margarin di loyang dan panaskan oven pada suhu 180 derajat Celcius, lalu sisihkan sementara.
  3. Siapkan wadah atau baskom dengan ukuran sedang, lalu masukkan terigu bersamaan dengan gula pasir, gula bubuk, ragi, baking powder, dan bread improver. Aduk semuanya secara merata menggunakan mixer dalam kecepatan sedang sampai gula menjadi larut.
  4. Masukkan air es ke dalamnya bersama dengan bahan lain seperti kuning telur dan juga telur utuh. Aduk semua menggunakan mixer kecepatan rendah agar semuanya tercampur merata.
  5. Tambahkan garam, margarin, dan mentega kemudian aduk merata menggunakan mixer kecepatan sedang. Lanjutkan mengaduk sampai semua adonan menjadi kalis.
  6. Apabila adonan sudah kalis, angkat adonan dari mixer dan diamkan selama kurang lebih 10 menit dan tutupi dengan plastik.
  7. Timbang adonan sebanyak 60 gram, bulatkan dengan tangan dan tempatkan di atas paper cup. Susun adonan di atas loyang yang sebelumnya sudah dilumuri margarin.
  8. Fermentasikan adonan selama 75 menit sebelum dipanggang dalam oven.
  9. Panggang adonan selama kurang lebih 12 menit atau sampai mengembang dan matang secara merata.

2. Christmas Cornflakes Cookies

Source: Spicy Southern Kitchen

Bahan

  • 2 sdm butter
  • 20 buah marshmallows
  • 720 g cornflakes
  • 2 sdm permen coklat kacang
  • Pewarna makanan hijau

Cara membuat:

  1. Tuang butter dan marshmallow ke dalam panci, panaskan hingga meleleh.
  2. Matikan api kompor dan tuang cornflakes dan satu tetes pewarna makanan hijau ke dalam lelehan marshmallow.
  3. Aduk-aduk dan bagi adonan menjadi delapan bagian, bentuk seperti donat.
  4. Biarkan dan tunggu hingga mengeras. Cornflakes cookies siap dihidangkan!

BACA JUGA: 7 Menu Praktis untuk Natal dan Tahun Baru ala Anak Kost

3. Nastar

Source: Liputan 6

Bahan

  • 250 g butter
  • 250 g margarin
  • 1 sdm mentega asin atau merk Wysman
  • 100 g gula halus
  • 1 buah kuning telur
  • 700 g tepung terigu protein sedang
  • 30 g bubuk susu
  • 30 g keju edam
  • Garam secukupnya
  • Bubuk atau esens vanilla bubuk secukupnya

Cara membuat:

  1. Campurkan mentega, margarin, wysma,n dan gula halus menggunakan mixer sampai halus. Aduk bahan hingga berwarna putih dan agak mengembang sekitar 2-3 menit.
  2. Setelah warna adonan berubah menjadi putih, masukkan telur dan kocok adonan sebentar saja.
  3. Angkat, lalu campurkan adonan dan bubuk vanilla menggunakan spatula.
  4. Masukkan bahan-bahan kering seperti tepung terigu, susu bubuk, keju edam, dan garam. Aduk adonan sampai tercampur semua hingga menyatu dan kalis.
  5. Isi adonan dengan selai nanas dan bentuk sesuai selera.
  6. Tata adonan di atas loyang dan pada bagian atas adonan olesi dengan campuran kocokan kuning telur, minyak, dan susu kental manis. Berikan parutan keju di atasnya.
  7. Panggang nastar di dalam oven selama 20 menit pada suhu 130 derajat Celsius.

4. Vegan Chocolate Chip Cookies

Source: The Simple Veganista

Bahan

  • 2 cup tepung
  • 1 sendok teh baking soda
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 cup brown sugar
  • 1/2 cup gula pasir
  • 1/2 cup canola oil
  • 1/4 cup air
  • 2 sendok teh ekstrak vanilla
  • 1 cup chocolate chip pahit
  • 1 cup chocolate chip manis

Cara membuat:

  1. Dengan mangkuk berukuran sedang, campurkan tepung, baking soda dan garam, kemudian tambahkan chocolate chip.
  2. Di mangkuk kedua, masukkan brown sugar, gula pasir, canola oil, air dan ekstrak vanilla kemudian campurkan dengan mixer. Setelah tercampur rata, tambahkan campuran tepung dan aduk lagi hingga rata.
  3. Bentuk cookies menjadi bulat dan letakkan di atas kertas roti, masing-masing berjarak 2 inci. Diamkan dalam freezer selama 30 menit.
  4. Panaskan oven dalam suhu 190 derajat Celsius. Panggang cookies dan putar posisi loyang setelah 6 menit hingga pinggiran cookies berwarna coklat keemasan.

5. White Chocolate and Lavender Madeleines

Source: Tutti Dolci

Bahan

  • 2/3 cup tepung
  • 1 sendok teh baking powder
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/2 cup unsalted butter
  • 1 sendok teh lavender
  • 2 telur
  • 1/3 cup sugar
  • 2 sendok susu
  • 2 ons chocolate putih, dipotong-potong

Cara membuat:

  1. Di mangkuk berukuran sedang, campurkan tepung, baking powder, dan garam. Dalam panci, lelehkan butter dan tambahkan lavender, kemudian diamkan selama 5 menit.
  2. Dalam mangkuk, campurkan telur dan gula sampai warnanya berubah pucat dan teksturnya kental selama 2-3 menit.
  3. Campurkan campuran tepung dan mentega, lalu masukkan susu. Mulai bentuk adonan hingga terlihat halus dan mengilap, lalu bungkus dengan plastic wrap. Dinginkan di kulkas selama 1 jam atau sampai 2 hari.
  4. Panaskan oven dalam suhu 200 derajat Celcius, sementara lumuri cetakan madeleine dengan mentega yang sudah dilelehkan dan taburi tepung.
  5. Bagikan adonan secara merata di atas cetakan dan panggang selama 11 -13 menit hingga warnanya berubah cokelat keemasan. Ambil madeleine dari cetakan, kemudian dinginkan.
  6. Lelehkan cokelat, kemudian celupkan setengah dari madeleine ke dalam lelehan cokelat. Sebelum menjadi dingin, taburi lavender untuk mempercantik tampilannya.

Itulah beberapa resep kue Natal klasik yang bisa kamu buat sendiri. Dijamin suasana Natal di rumahmu menjadi semakin meriah. Pastikan kamu membuat kue Natal kamu jauh sebelum hari Natal tiba agar mudah disajikan, ya.

Rukita Bonavista 17 Lebak Bulus

Kalau kamu ingin bisa membuat kue Natal dan banyak kreasi lainnya dengan mudah, coba tinggal di Rukita, deh. Semua unit coliving Rukita dilengkapi dengan fasilitas lengkap yang akan memudahkan kamu untuk berkreasi dengan banyak resep masakan.

Belum lagi setiap unit punya ruang komunal yang nyaman untuk berkumpul dengan Rukees, alias sesama penghuni lainnya. Salah satunya Rukita Bonavista 17 Lebak Bulus yang juga punya kolam renang! Dijamin acara akhir tahunmu makin berkesan.

Penasaran dengan lokasi Rukita? Yuk, langsung cek saja di bawah ini.

Atau ketik ini di browser kamu: bit.ly/rukita-kue-natal

Penasaran soal unit coliving Rukita lainnya? Yuk, kunjungi www.Rukita.co, dan jangan lupa follow Instagram Rukita di @Rukita_Indo serta Twitter di @Rukita_Id.

Kamu juga bisa tanya-tanya langsung ke Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477.

Larasati Ayeshaputri

A South Jakarta native with a twist of loving k-pop. Your guide to Jakarta's best hangout spots, fashion, and beauty tips. Also knowledgeable in quirky tips, and a poet in @baharipatah.

Recent Posts

Sample Post – Megs

In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…

1 year ago

Sample Post

Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…

1 year ago

Mengenal Weton Rabu Pahing, dari Watak hingga Jodoh untuk Laki-Laki dan Wanita

Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…

2 years ago

Manfaat Minyak Zaitun untuk Mengatasi Rambut Rontok | Bisa Digunakan Sebagai Masker Rambut!

Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…

2 years ago

9 Macam-Macam Kurma Terbaik dan Bermanfaat bagi Kesehatan

Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.

2 years ago