Sudah nonton rekomendasi variety show Korea 2021 terpopuler ini?
Variety show Korea memang cocok banget ditonton buat kamu yang lagi butuh hiburan. Banyak rekomendasi variety show Korea 2021 terpopuler dan bisa menghibur harimu, lho. Apalagi jika idola favorit menjadi bintang tamu dalam acara tersebut. Makin betah, kan, menontonnya?
Jika kamu mencari tontonan seru yang dapat menemani akhir pekan kamu, cobalah untuk menyaksikan deretan rekomendasi variety show Korea yang tayang tahun 2021 ini. Punya konsep beragam, ditambah kehadiran pemain yang lucu dan menghibur.
Rekomendasi Variety Show Korea 2021 Terpopuler
Yuk, simak rekomendasi variety show Korea 2021 di bawah ini. Dijamin kamu nggak akan nyesel menyaksikannya!
1. House on Wheels
Variety show Korea ini punya konsep menampilkan kehidupan di rumah berjalan. “House on Wheels” sudah memiliki 3 season yang bisa kamu tonton. Pada season pertama, kamu akan menyaksikan keseruan dari Sung Do- Il, Kim Hee Won, dan Yeo Jin Goo.
Sementara di season kedua, member Yeo Jin Goo digantikan oleh Im Siwan. Setiap episodenya juga akan ada bintang tamu berbeda, pastinya teman dari member “House On Wheels”.
Eits, “House On Wheels” nggak hanya sampai season kedua saja. Kamu sudah bisa menyaksikan season ketiga variety show Korea ini dengan member baru, Gong Myung yang menggantikan Im Siwan. Penasaran dengan perjalanan season ketiganya? Langsung nonton saja!
2. Busted
Kalau kamu penggemar variety show Korea yang punya konsep detektif, mungkin “Busted” jadi pilihan terbaik. Kamu bakal diajak mengasah otak, deh!
Para member “Busted” ada Yoo Jae Suk, Kim Jong Min, Lee Kwang Soo, Lee Seung Gi, Sehun EXO, Park Min Young, dan Kim Sejeong yang berperan menjadi kelompok detektif amatir.
Setiap episodenya penuh dengan misteri. Supaya tambah seru, saat menonton “Busted”, kamu bisa menjadi detektif dadakan yang ikut memecahkan berbagai kasus seru.
3. Sea of Hope
“Sea of Hope” menjadi variety show Korea 2021 yang menampilkan konsep healing. Cocok bagi kamu yang penat dengan aktivitas sehari-hari. Apalagi ditambah menikmati pemandangan alam laut dengan musik yang indah.
Konsep variety show ini adalah membuka bar di tepi laut yang menyajikan menu lezat dengan penampilan musik dari para member “Sea of Hope”. Kamu pastinya akan sangat terhibur saat menontonnya, benar-benar membuatmu merasa nyaman.
Nggak hanya menampilkan indahnya pemandangan laut dan musik saja, kamu juga bakal menyaksikan keseruan dari member “Sea of Hope”, di antaranya ada Kim Sun Hyuk, Lee Ji Ah, Lee Dong Wook, Kim Go Eun, Yoon Jong Shin, Onew SHINee, dan Lee Soo Hyun.
BACA JUGA: 5 Idol K-pop yang Comeback November 2021, Ada B.I dan TWICE!
4. Amazing Saturday
“Amazing Saturday” atau dikenal juga dengan “DoReMi Market” menjadi variety show Korea 2021 yang paling dinantikan. Pasalnya, kamu akan sangat terhibur dengan kelucuan dari para member dan bintang tamu yang hadir.
Di acara ini, kamu harus menebak lirik lagu dengan tepat untuk bisa mendapatkan makanan lezat. Makanan yang disajikan pada “Amazing Saturday” diambil dari pasar-pasar di Korea. Tentu saja bakal buat kamu ngiler ingin mencoba makanan tersebut.
Season kali ini, variety show Korea “Amazing Saturday” memiliki member tetap yang terdiri dari Moon Seyoon, Hanhae, Nucksal, Park Na Rae, Shin Dong Yup, Taeyeon SNSD, P.O, dan Key SHINee.
5. Sixth Sense
Menampilkan Yoo Jae Suk, Jeon So Min, Oh Na Ra, Jessi, Mijoo, dan Lee Sang Yeob, variety show Korea “Sixth Sense” punya konsep cukup berbeda.
Setiap episodenya, mereka akan berkunjung ke tempat menarik maupun orang-orang ternama untuk menebak mana yang palsu menggunakan “indera keenam”–sama seperti nama acaranya, kan?
Member “Sixth Sense” yang berhasil menebak akan diberikan hadiah. Sementara untuk yang kalah akan diberi hukuman.
6. All the Butlers
Rekomendasi selanjutnya ada “All The Butler” atau dikenal juga sebagai “Master in The House”. Variety show Korea ini memiliki member ternama, lho. Ada Lee Seung Gi, Kim Dong Hyun, Yang Se Hyung, dan Yoo Su Bin.
Pada season sebelumnya, “All The Butler menghadirkan Cha Eun Woo ASTRO, Lee Sang Yoon, Shin Sun Rok, serta Yook Sung Jae.
Setiap episode variety show Korea ini, akan ada berbagai macam bintang tamu yang sudah sukses dalam bidangnya masing-masing. Kamu akan menyaksikan beragam cerita seru yang sangat menghiburmu.
7. New World
Buat kamu pencinta variety show Korea, ada tayangan baru, yaitu “New World” dari Netflix yang bisa menambah list tontonan favorit. Dalam program ini, enam member “New World” akan menyusun strategi untuk mendapatkan uang virtual di sebuah pulau dalam waktu enam hari.
Tentu saja, strategi mereka nggak selalu lancar. Akan ada pengkhianatan di antara member untuk saling merebut uang virtual. Kamu bisa menyaksikan “New World” pada 20 November 2021.
Variety show Korea satu ini akan dibintangi oleh Lee Seung Gi, Kim Hee Chul, Eun Ji Won, Kai EXO, Park Na Rae, dan Jo Bo Ah. Kira-kira bagaimana keseruannya, ya?
Itu dia tujuh variety show Korea yang bisa kamu tonton saat waktu senggang. Jangan lupa dimasukkan ke dalam daftar tontonan favorit kamu, ya!
Streaming Antilemot di Kost Jakarta Pusat
Mau nonton streaming variety show Korea favorit antilemot di kost? Tinggal di RuOptions Heef Residence Baru by Rukita, yuk. Kost Jakarta Pusat yang punya fasilitas free Wi-Fi antilemot.
Selain fasilitas kost free Wi-Fi, semua kamarnya juga sudah fully furnished, TV plus kamar mandi dalam dengan pemanas air. Kamu bakal betah streaming di kamar kost, deh!
Masih ada keuntungan lainnya yang bakal kamu dapatkan kalau kost di Jakarta Pusat ini, lho. Langsung saja klik tombol di bawah atau ketik link ini di browser: bit.ly/rukitaVarShowKorea tinggal di kost bisa #SenyamanDiRumah.
Untuk kamu yang ingin tahu unit Rukita lainnya di Jadetabek, bisa mengakses www.rukita.co atau download aplikasi Rukita di Play Store dan App Store, juga dapat menghubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477.
Jangan lupa juga follow Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter @Rukita_ID untuk berbagai rekomendasi seru dan info promo menarik lainnya.
Mana rekomendasi variety show Korea 2021 terpopuler favoritmu? Share di kolom komentar, yuk.