Rekomendasi tempat self healing yang worth it dicoba!
Apa kamu sedang mengalami masa-masa berat? Saatnya istirahat untuk lepaskan beban sejenak, yuk, sekaligus meningkatkan suasana hati supaya menjadi lebih baik. Self healing bisa kamu lakukan, lho, untuk menjaga kesehatan mentalmu.
Self healing menjadi momen yang tepat untuk menyegarkan pikiranmu, belajar, serta menghargai diri sendiri. Lalu bagaimana, sih, cara self healing paling pas agar membuatmu bangkit secepat mungkin?
Menikmati ketenangan dengan berkunjung ke tempat-tempat self healing bisa jadi pilihan cocok buat kamu.
Nah, jika kamu bingung mencari tempat untuk self healing, berikut beberapa rekomendasi tempat self healing yang dapat kamu kunjungi. Simak ulasannya, ya!
Rekomendasi tempat self healing pertama ada di Taman Lembah Dewata. Sesuai dengan namanya, tempat ini sangat menggambarkan betapa indahnya alam. Saat berkunjung ke sini, bikin pikiran kamu langsung fresh!
Pemandangannya yang indah memesona dijamin membuat agenda self healing kamu sempurna. Kamu bisa mencoba bersepeda di sekitar Taman Lembah Dewata sembari menghirup udara segar.
Setelah itu, menikmati minum teh di tepi danau sekaligus menenangkan pikiranmu. Jangan lupa untuk mengabadikan momen pemandangan alamnya! Tertarik untuk datang ke sini?
Akhir pekan ini, coba kunjungi Damar Langit di Bogor untuk refreshing sejenak sembari wisata kuliner dengan menikmati view alam yang sangat menenangkan. Menikmati panorama Gunung Gede Pangrango, Gunung Salak, serta persawahan dan pepohonan hijau menjadi rekomendasi tempat self healing yang cocok banget!
Buat kamu yang semakin betah, Damar Langit juga menyediakan villa untuk lokasi staycation. Eits, jangan lupakan suasana malam harinya. Kamu bisa melihat city light kota Bogor dan bintang-bintang dengan indah, jika langitnya sedang cerah.
Menu yang disediakan pun akan memanjakan lidahmu. Sudah ada makanan lezat, view alam indah, bahkan udara sejuk. Tempat self healing yang engkap banget, deh!
Selanjutnya ini ada rekomendasi tempat self healing tersembunyi di Tangerang, yaitu Padi Padi. Pemandangan hamparan sawah hijau dan lapangan terbuka akan menyambutmu saat datang ke tempat ini.
Padi Padi juga bisa kamu jadikan sebagai tempat piknik privat. Kamu boleh membawa peralatan piknik, makanan, bermain layangan ataupun memancing di tempat ini. Sebelum berkunjung, kamu wajib melakukan reservasi terlebih dahulu.
Gimana dengan tempat self healing di Tangerang ini? sstt… mengabadikan momen saat golden hours sekitar pukul 07.00-09.00 atau pukul 15.00-17.00 hasilnya bakalan estetik natural!
BACA JUGA: Rekomendasi Tempat Ice Skating Indoor di Jakarta untuk Isi Liburan Akhir Tahunmu!
Kandang Godzilla akan membuatmu merasa tenang saat melihat sawah menghijau dan kolam yang berpadu dengan tebing-tebing eksotis. Ketika datang ke sini kamu akan merasakan suasana pedesaan yang begitu asri. Inilah alasannya Kandang Godzilla bisa menjadi rekomendasi tempat self healing pas untukmu.
Buat kamu yang menyukai sunrise, lebih baik datang saat pagi hari. Matahari terbit dengan embun dan kabut tipis bakal bikin suasana sempurna. Apalagi ada sawah dengan bulir-bulir padi yang membuat nuansa pedesaan semakin terasa.
Meski namanya seram, Kandang Godzilla menjadi rekomendasi tempat self healing yang patut kamu coba. Penasaran dengan tempatnya?
Rekomendasi tempat self healing terakhir ini agak berbeda dari sebelumnya. Di tempat ini justru kamu perlu menghancurkan barang-barang. Ya, kamu tidak perlu meredam emosimu di Breakroom.
Di sini kamu bisa memecahkan barang-barang yang tersedia di dalam ruangan sesuai dengan paket yang dipesan. Breakroom memberikan tempat melampiaskan emosi lebih privat tanpa melukai orang lain.
Barang-barang yang dihancurkan seperti botol kaca, televisi, dispenser, dan masih banyak lainnya. Meski sebenarnya bukan termasuk aktivitas healing, namun kamu dapat melepaskan emosi yang menumpuk.
Nah, itu dia beberapa rekomendasi tempat self healing buat kamu yang ingin mengistirahatkan pikiran sejenak. Jangan lupa perhatikan kondisi kesehatan mentalmu, ya!
Mana tempat yang ingin kamu kunjungi? Yuk, share di kolom komentar.
Mau ngekost di hunian yang nyaman, bebas ribet dan bikin kamu nggak stres? Pilih saja RuOptions Mangga VI Duri Kepa Green Ville by Rukita. Kost putri di Kemanggisan ini memberikanmu banyak keuntungan.
Apalagi buat mahasiswa dan karyawati yang banyak beraktivitas di sekitar Kebon Jeruk, Tanjung Duren, serta Grogol. Selain dekat dengan deretan kampus ternama dan perkantoran, kamu akan mudah menemukan beragam kuliner. Kost strategis banget!
Biar nggak penasaran ada apa saja di RuOptions Mangga VI Duri Kepa Green Ville by Rukita, langsung klik tombol di bawah atau ketik link ini di browser: bit.ly/rukitaSelf-healing untuk info lengkapnya.
Untuk kamu yang ingin tahu unit Rukita lainnya di Jadetabek, bisa mengakses www.rukita.co atau install aplikasi Rukita, juga dapat menghubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477.
Jangan lupa juga follow Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter @Rukita_ID untuk berbagai rekomendasi seru dan info promo menarik lainnya.
In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…
Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…
Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…
Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…
Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.