Tips

5 Rekomendasi Situs Freelance untuk Cari Uang Tambahan Buat Anak Kost, Coba Yuk!

Sudah coba rekomendasi situs freelance ini?

Freelance saat ini menjadi profesi yang banyak diminati orang, lho. Pasalnya, pekerjaan ini bisa kamu manfaatkan untuk mencari penghasilan tambahan di waktu luang. Apalagi buat anak kost bisa banget kerja dari kost dengan nyaman.

Pekerjaan freelance nggak membutuhkan waktu banyak, tenaga, dan pergi ke tempat kerja. Sebagian pekerjaan freelancer biasanya hanya berlangsung sebentar, tergantung seberapa cepat kamu menyelesaikannya. Buat kamu yang tertarik ingin menambah penghasilan tambahan, wajib coba rekomendasi situs freelance.

Rekomendasi Situs Freelance untuk Anak Kost

Ada 5 situs freelance yang cukup diminati oleh banyak orang. Berikut ini rekomendasi pilihan situs freelance yang wajib anak kost coba jika ingin menjadi freelancer.

1. Rekomendasi situs freelance dari Google Opinion Rewards

Source: Nextren.grid.id

Google Opinion Rewards menjadi salah satu aplikasi survei terbaik untuk mencari penghasilan tambahan. Kamu hanya perlu mengisi survei saja, lho. Rekomendasi situs freelance yang ideal untuk anak kost.

Aplikasi dari Google ini akan memberikan kamu penghasilan tambahan melalui transfer uang. Ketika kamu mengisi survei, sebaiknya memberikan jawaban yang nggak bias dan jujur. Menariknya, nih, pengguna perempuan lebih banyak menerima survei dibanding pengguna laki-laki.

Untuk memulainya, kamu hanya tinggal mendaftar dan mendapatkan notifikasi pada smartphone kamu. Lengkapi survei yang dikirimkan untuk mendapatkan uang sebagai Google Play Credit. 

Penghasilan berupa Google Play Credit tersebut dapat kamu gunakan untuk pembelian games, aplikasi, film, album music, dan masih banyak lagi yang ada di Google Play Store.

2. Fiverr

Source: Pinterest.com

Fiverr menjadi situs freelance yang menghubungkan freelancer dengan pemilik bisnis yang sedang mencari jasa di berbagai project digital, seperti desain situs web, penulisan konten, digital marketing, web development, media sosial, hingga pengisi suara.

Situs freelance ini menyediakan cara efisien saat berinteraksi antara freelancer dan pemilik bisnis. Daripada kamu mengirimkan penawaran jasa freelance, kamu bisa langsung mendaftar secara gratis, membuat list jasa yang ditawarkan, dan menetapkan harganya.

Untuk menarik penghasilan kamu, bergantung pada tingkat setiap freelancer. Ada yang sampai membutuhkan waktu hingga 14 hari. Ada beberapa pilihan untuk mengambil penghasilanmu, seperti kartu debit, PayPal, atau transfer uang antarbank untuk negara yang berbeda.

3. Google Task Mate

Source: Play.google.com

Kalau kamu tertarik mendapat pekerjaan freelance seperti Google Opinion Rewards, kamu bisa mencoba aplikasi survei dari Google lainnya, seperti Google Task Mate. Melalui aplikasi ini membuat kamu mendapat penghasilan tambahan hanya dari smartphone saja.

Penggunaan Google Task Mate nggak jauh berbeda dari Google Opinion Rewards. Pengguna aplikasi akan mendapat penghasilan berupa Google Play Credit setelah mengisi survei.

Namun ada yang beda, nih, dari Google Opinion Rewards. Sebelum kamu mengisi survei, akan ada beberapa survei yang membutuhkan skill khusus. Kamu tinggal cek saja survei yang cocok untukmu supaya bisa melengkapi tugas dari Google Task Mate.

BACA JUGA: 10 Ide Side Hustle untuk Mahasiswa / Kamu Berani Coba Nggak?

4. Upwork

Source: Shutterstock.com

Upwork menjadi rekomendasi situs freelance selanjutnya yang cocok untuk anak kost. Situs freelance ini menghubungkan klien dengan para freelancer dari seluruh dunia. Kamu bisa memilih berbagai kategori, mulai dari desain web, pemrograman, brand marketing, akuntansi, sampai software development.

Untuk memulai sebagai freelancer di Upwork, kamu bisa memulai membuat profil. Pastikan profil tersebut detail tentang dirimu, skill, dan pengalaman kerja. Perlu diingat, nih, klien akan memutuskan apa kamu memenuhi syarat dengan mengecek profilmu.

Ada beberapa pilihan untuk mengambil uang penghasilan kamu di Upwork, termasuk transfer langsung, PayPal, ataupun transfer uang antar bank untuk negara berbeda.

5. Rekomendasi situs freelance dari Guru

Source: Medium.com

Rekomendasi pilihan situs freelance terakhir ada Guru, tempat bagi para pekerja lepas atau disebut sebagai freelancer dan perusahaan di seluruh dunia untuk bekerja sama. Kamu bisa mengambil banyak project freelance seperti programmer, desainer grafis, dan product manager.

Situs freelance ini akan memudahkanmu untuk mencari rekomendasi pekerjaan yang sesuai. Mulai saja dengan mendaftar dan melengkapi profil kamu sebagai freelancer. Sistem aplikasi Guru yang akan memberikan rekomendasi pekerjaan berdasarkan skill dan pengalaman kerjamu.

Meski gratis, situs ini memastikan kamu sebagai freelancer dibayar tepat waktu dengan perlindungan SafePay. Nggak perlu khawatir telat menerima pembayaran, deh.


Itulah rekomendasi pilihan situs freelance untuk anak kost. Buat kamu yang ingin mendapat penghasilan tambahan bisa banget mencobanya!

Booking Kost Antiribet dengan Aplikasi Rukita

RuOptions HD Depok by Rukita

Nggak hanya pekerjaan freelance saja, cari kost nyaman di Jadetabek juga bisa, didapatkan melalui aplikasi. Supaya kamu nggak ribet lagi survei kost jauh-jauh, tinggal manfaatkan aplikasi Rukita. Cari kost favorit hanya dengan sekali klik!

Mau cari kost dengan rooftop? Kost fasilitas kolam renang? Ada free Wi-Fi, jasa laundry, atau bersih-bersih kamar? Bahkan dekat dengan kampus ataupun gedung perkantoran? Semuanya dapat kamu temukan melalui aplikasi Rukita, lho. Dijamin kamu bakal lebih mudah mencari kost coliving yang sesuai kebutuhanmu.

Coba kepoin aplikasi Rukita, mungkin saja kamu akan menemukan kost idaman. Kamu bisa langsung klik tombol di bawah atau ketik link ini di browser: bit.ly/rukitaPilihanFreelance, aplikasi Rukita buat kamu bebas ribet cari kost favorit!

Untuk kamu yang ingin tahu unit Rukita lainnya di Jadetabek, bisa mengakses www.rukita.co atau download aplikasi Rukita di Play Store dan App Store, juga dapat menghubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477

Jangan lupa juga follow Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter @Rukita_ID untuk berbagai rekomendasi seru dan info promo menarik lainnya.

Punya rekomendasi situs freelancce lain untuk anak kost? Share di kolom komentar, ya.

Velin Natasha

Recent Posts

Sample Post – Megs

In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…

12 months ago

Sample Post

Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…

1 year ago

Mengenal Weton Rabu Pahing, dari Watak hingga Jodoh untuk Laki-Laki dan Wanita

Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…

2 years ago

Manfaat Minyak Zaitun untuk Mengatasi Rambut Rontok | Bisa Digunakan Sebagai Masker Rambut!

Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…

2 years ago

9 Macam-Macam Kurma Terbaik dan Bermanfaat bagi Kesehatan

Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.

2 years ago