Hangout

5 Film Pemenang Oscar 2021 yang Wajib Kamu Tonton | Ada Animasi Juga, lho!

Butuh asupan tontonan setelah seharian beraktivitas? Yuk, langsung siapkan camilan untuk menonton film pemenang Oscar 2021!

Piala Oscar atau Academy Award adalah ajang penghargaan dalam dunia perfilman yang digelar di Amerika. Tak hanya film dalam Bahasa Inggris saja, di sini juga ada kategori film dalam bahasa asing dan film animasi. Salah satu film berbahasa asing yang sangat booming tahun lalu adalah film asal Korea Selatan, “Parasite”.

Source: Real Simple

Nah, piala Oscar kali ini sedikit berbeda dari tahun sebelumnya karena diselenggarakan di tengah pandemi Covid-19. Acara pun digelar dengan menerapkan protokol kesehatan ketat.

Daftar Film Pemenang Oscar 2021 yang Harus Ditonton

Kalau kamu nggak mau ketinggalan tren film yang sedang booming, wajib membaca rekomendasi film pemenang Oscar 2021 di bawah ini! Ada film tentang keluarga hingga animasi!

1. Minari

Source: mamafilm

“Minari” menjadi salah satu film yang memperoleh banyak nominasi di ajang Penghargaan Oscar 2021. Lewat film “Minari”, kita dapat melihat perjuangan imigran generasi pertama untuk membangun kehidupan yang layak di negara asing.

“Minari” adalah film yang terinspirasi dari kisah sutradara Lee Isaac Chung yang juga merupakan keturunan Korea-Amerika. Film yang rilis tahun 2020 ini dibintangi oleh Steve Yeun (“The Walking Dead”), Han Ye-ri (“As One”), Youn Yuh-jung (“The Handmaiden”), dan aktor cilik pendatang baru Alan Kim.

Mengambil setting Amerika tahun 1980-an, “Minari” berkisah tentang Jacob (Steve Yeun) dan sang istri Monica Yi (Han Ye-ri) yang pindah dari California ke Arkansas demi mewujudkan mimpinya memiliki pertanian. Di saat situasi pelik, sang nenek (Youn Yuh-jung) yang berwatak tegas hadir dan mengubah kehidupan mereka lewat minari atau seledri air.

Source: Pinterest

Apakah Jacob dan keluarga bisa bertahan hidup sekaligus beradaptasi dengan perbedaan budaya? Sayangnya film ini telah habis masa tayangnya di bioskop Tanah Air, dan saat ini belum tersedia di platform streaming legal. Kita tunggu saja, ya!

2. Soul

Source: IMDb

Film animasi nggak selalu punya cerita ringan untuk anak kecil, kok. “Soul” memiliki cerita yang semua orang bisa relate, khususnya untuk kamu yang sedang ada dalam fase quarter-life crisis.

Film pemenang Oscar 2021 kategori Animasi Terbaik ini bercerita tentang Joe Gardner (Jamie Foxx), seorang guru musik yang bermimpi menjadi musisi jazz dan tampil dari panggung ke panggung. Ia merasa jenuh terhadap pekerjaan dan hidupnya saat ini.

Sepertinya alam sedang mendengar permintaan Joe, akhirnya ia mendapat kesempatan untuk tampil bersama musisi jazz favoritnya. Namun nahas, Joe tidak sengaja terjatuh ke dalam lubang konstruksi bangunan dan jiwanya pergi menuju “Great Beyond”.

Source: Slashfilm

Tak rela jiwanya pergi begitu saja, Joe melakukan berbagai cara agar jiwanya dapat kembali ke tubuhnya yang sedang koma. Agar dapat kembali hidup, ia pun ditugaskan menjadi mentor 22 (Tina Fey), sebuah jiwa muda pemberontak bernama yang tidak pernah lulus menemukan “spark” miliknya.

Kira-kira, apakah Joe berhasil membuat 22 menemukan “spark” dan kembali hidup? Ada kejutan tak terduga di film ini, lho! Cek langsung di platform streaming Disney+, ya!

Rukita Pinnus Cipete

Berbicara soal streaming, paling asyik kalo nonton film di dalam kamar yang nyaman plus internet stabil. Seperti teman-teman penghuni kost coliving Rukita Pinnus Cipete yang bisa rebahan sambil streaming film favorit, nih.

Mau tahu info lengkap tentang Rukita Pinnus Cipete? Klik tombol di bawah atau ketik link berikut di browser kamu: bit.ly/Rukita-pinnus


3. Nomaland

Source: Amazon.co.uk

“Nomadland” karya Chloe Zhao juga menjadi film pemenang Oscar 2021 yang harus kamu tonton. Kabar baiknya, nih, kamu sudah bisa streaming film ini di Disney+, lho.

Film yang diadaptasi dari buku memoar Jessica Bruder berjudul “Nomadland: Surviving America in the Twenty-First Century” ini berkisah tentang Fern, seorang wanita berusia 60 tahun yang telah kehilangan segalanya setelah krisis keuangan melanda Empire. Ia memutuskan berpindah-pindah tempat dengan van tua miliknya.

Kita akan disuguhi kehidupan Fern yang berusaha bertahan hidup dengan berpindah-pindah tempat kerja. Kehidupan yang nomaden, membuatnya selalu berganti-ganti “tetangga”. Namun, ia sering mendapat pelajaran dan pengalaman baru dari komunitas nomaden ini.

Source: VOI

Menonton film “Nomaland” membuat kita bisa melihat perspektif dari orang-orang yang berpindah tempat tinggal dalam hidupnya. Selain itu, di film ini juga sering ada scene pemandangan yang membuat kita ingin jalan-jalan ke alam bebas, lho!

4. Mank

Suorce: IMBD

Kalau menonton film yang satu ini, pasti kamu akan terbawa dalam suasana zaman dahulu yang vintage. Film “Mank” mengambil setting Hollywood tahun 1930-an, mulai dari musik hingga sinematografi hitam-putih yang unik. Faktanya, “Mank” berhasil masuk ke dalam 10 nominasi dan membawa pulang 2 piala Oscar 2021.

Film besutan David Fincher ini bercerita tentang Herman J. Mankiewicz (Gary Oldman), penulis naskah film “Citizen Kane” yang dikenal sebagai film terbaik sepanjang sejarah pada tahun 1941. Ia selalu memperkenalkan dirinya dengan panggilan Mank.

Orson Walles (Tom Burke) sang sutradara film “Citizen Kane” memberikan tawaran saat Mank dalam proses penyembuhan patah kaki pasca kecelakaan mobil. Melihat ini adalah kesempatan besar, Mank akhirnya mengambil tawaran ini dengan bantuan Rita Alexander (Lily Collins) sebagai asistennya.

Source: Mank the Unmaking

Awalnya, sih, proses pembuatan naskah ini berjalan lancar. Namun, satu per satu masalah datang menghampiri Mank. Kira-kira bagaimana prosesnya hingga naskah film “Citizen Kane” rampung? Kamu bisa menyaksikan film ini di Netflix, ya.

BACA JUGA: Cari Hunian Nyaman Dekat Kampus? Cek 8 Unit Kost Rukita yang Bakal jadi Favorit Calon Mahasiswa Baru

5. Sound of Metal

Source: famousmales

Kalau film pemenang Oscar 2021 yang satu ini sangat cocok buat kamu penggemar genre film yang berjuang melawan keterbatasan. “Sound of Metal” masuk ke dalam 6 nominasi penghargaan, dan berhasil membawa pulang 2 piala Oscar 2021, lho.

Film yang disutradarai Darius Marder ini berkisah tentang kehidupan Ruben (Riz Ahmed) seorang drumer heavy-metal yang kehilangan pendengarannya secara perlahan. Telinganya mendadak berdengung ketika sedang mengiringi sang pacar Lou (Olivia Cooke) di atas panggung.

Awalnya dia mengelak jika kondisi telinganya pasti membaik pasca dioperasi. Namun, Lou mengetahui ada hal lain yang perlu dipertimbangkan dari tindakan operasi.

Berada dalam keputusasaan, Lou mengajak Ruber bertemu dengan Joe (Paul Raci) yang memiliki tempat perkumpulan komunitas untuk orang tuli. Joe mengajarkan Ruben untuk dapat menerima keadaanya sekarang.

Source: Kompas.com

Namun, bagaimana dengan kariernya sebagai drummer? Apakah Lou masih setia mendampingi Ruben? Saat ini, film “Sound of Metal” masih ditayangkan secara eksklusif di Amazon Prime Video.


Itulah beberapa rekomendasi film pemenang Oscar 2021 yang punya beragam cerita. Mulai dari perjuangan imigran Korea-Amerika hingga animasi jiwa yang mencari jati diri. Kamu mau nonton yang mana? Tulis di kolom komentar, ya.

Promo Cashback

Selain punya kamar kost yang cozy, Rukita juga punya promo menarik yang bikin kamu makin hemat, nih. Ada Promo Cashback sewa bulanan yang bisa membuat kamu hemat hingga Rp2,1 juta. Caranya mudah, kok, kamu hanya perlu untuk tinggal di Rukita selama 3, 6, atau 12 bulan.

Mau dapetin promo ini? Langsung klik tombol di bawah atau ketik link berikut di browser: bit.ly/Cashback-Rukita


Unit Rukita tersebar di berbagai lokasi strategis di Jakarta, Bekasi, Depok, dan Tangerang. Mau lihat unit coliving Rukita lainnya?

Yuk, kunjungi www.Rukita.co atau tanya-tanya langsung ke Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477.

Jangan lupa juga follow Rukita di Instagram @Rukita_Indo dan Twitter @Rukita_Id untuk dapat info dan promo terbaru!

Yuliana

A forever-young-soul human who lives in Jakarta. Travel enthusiast and aurora borealis admirer.

Share
Published by
Yuliana

Recent Posts

Sample Post – Megs

In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…

1 year ago

Sample Post

Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…

1 year ago

Mengenal Weton Rabu Pahing, dari Watak hingga Jodoh untuk Laki-Laki dan Wanita

Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…

2 years ago

Manfaat Minyak Zaitun untuk Mengatasi Rambut Rontok | Bisa Digunakan Sebagai Masker Rambut!

Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…

2 years ago

9 Macam-Macam Kurma Terbaik dan Bermanfaat bagi Kesehatan

Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.

2 years ago