Banyak orang suka meletakkan tanaman hias di dalam rumah akhir-akhir ini. Maka dari itu, kita akan butuh rak pot tanaman untuk meletakkan tanaman-tanaman ini di dalam rumah agar fungsinya sebagai dekorasi maksimal. Ya, meletakkan tanaman di lantai terlihat kurang menarik!
Sayangnya, nih, rak pot tanaman yang dijual di toko atau market place kadang kurang bagus dan mahal. Kamu bisa membuatnya sendiri di rumah, lho, dengan menggunakan papan kayu, kayu dowel, maupun batang-batang kayu sebagai bahan utamanya.
Sebenarnya cara membuatnya hanya butuh ketekunan dan waktu, sih, karena harus memotong ini-itu. Namun, ada juga yang prosesnya lebih mudah dan tetap indah. Ayo, buat bersama!
Untuk sebagian besar dari rak-rak pot ini, tuh, kamu memerlukan kayu, paku, lem kayu, dan gergaji. Pastikan kamu memilikinya dan selalu hati-hati saat bekerja.
Disadur dari: Lily Ardor
Untuk model rak pertama Rukita pilihkan yang mudah dulu, ya. Rak pot ini bentuknya mirip bangku anak-anak. Bahan utama yang bikin menarik adalah potongan kayu bulat yang bikin rak ini kian terlihat rustik. Yuk, coba bikin!
Alat dan Bahan
Pertama, hilangkan kulit kayu menggunakan obeng dan palu. Kalau kamu suka ada kulit kayunya, sih, tidak usah dihilangkan semuanya. Hilangkan bagian-bagian yang runcing saja. Kemudian amplas bagian pinggir dan atas bawah dari potongan kayu.
Selanjutnya potong kayu dowel untuk kaki dari rak sepanjang yang kamu mau. Bikin 3 buah kaki, ya! Kemudian lubangi kaki dowel menggunakan bor selurus mungkin. Pasang dowel pertama pada T bagian tengah (tengah dari bagian atas T) dengan mur. Pastikan mur sudah terkunci rapat di dalam dowel. Ulangi untuk semua dowel dan plat T.
Lalu pasang T di tiga titik pada permukaan potongan kayumu. Pastikan kalau mereka membentuk 3 titik kaki segitiga. Pasang dowel dekat dari pinggir potongan kayu. Kemudian bor sisa-sisa lubang di plat T, dan pasang mur-mur di situ. Jadi, deh!
Source: A Beautiful Mess
Rak pot kayu ini terlihat simpel. Bahannya juga nggak rumit, ya, hanya saja cara mengukurnya tergolong cukup ribet. Kamu harus mengukur dengan presisi agar mendapatkan dudukan rak pot cantik ini.
Alat
Bahan
Pertama, tuh, ukur pot yang akan kamu buat dan tambah sekitar 2-3cm lebih besar. Lalu potong kayu ukuran bulat sesuai diameter tadi. Misalnya diameter pot yang kamu ukur adalah 10 cm maka potong kayu dengan diameter 12cm atau 13cm. Bikin 2 set lingkaran.
Kemudian potong untuk dasar X dengan lebar tidak lebih dari 15cm dan panjang sama dengan diameter lingkaran ditambah 5cm (menjadi 17cm atau 18cm). Selanjutnya buat dua potongan kayu untuk ‘kakinya’.
Potong kayu kedua seukuran setengah dari potongan kayu dasar X dikurangi setengah dari ketebalan potongan X kayumu. Jika tebal potongan kayumu 2cm, nih, berarti potong kayu berukuran 8,5cm-2cm menjadi 6,5cm buat masing-masing potongan.
Amplas semua bagian kayu sampai halus terutama di bagian atas permukaan lingkaran kayu. Rekatkan dasar X dengan lem kayu. Pasang lem pada bagian kayu yang belum dipelitur, ya. Rekatkan dasar X dengan penjepit kayu serapat mungkin dan hapus semua lem kayu yang bocor di pinggirannya.
Sesudah lem kering, pasang dan lem piringan kayu bundar di atas dasar X. Jepit lagi bagian atasnya sampai kering. Kalau mau, nih, kamu juga bisa memaku rak ini agar makin kuat. Jika kayu yang kamu pakai belum dipelitur dijamin lem akan menempel kuat.
Silakan menyemprot rak kayu menggunakan semprotan pelindung kayu agar makin tahan lama.
Disadur dari: Lily Ardor
Kali ini rak potnya mirip dengan rak pot yang pertama. Hanya saja kamu nggak perlu memotong kayu karena kamu tinggal bikin adonan semen dan menancapkan kayo dowel di adonan ini. Mudah dan tetap indah serta rustik, lho! Hat-hati, ya, saat membuatnya agar semennya tidak rusak!
Bahan
Buat adonan semen sesuai dengan cara membuat semen yang dianjurkan di kemasan. Tuang adonan semen ke dalam ember lain untuk cetakan yang diameternya sesuai keinginan, misalnya sekitar 20-25 cm. Tuang terus sampai ketebalan 8cm agar sebanding dengan diameter tadi.
Angkat ember cetakan dan ketukkan ke lantai beberapa kali agar permukaannya rata. Lalu tancapkan tiga dowel membentuk tiga titik segitiga namun kakinya condong ke luar.
Sesudah 24 jam dan semen kering, nih, keluarkan saja semennya dan letakkan bagian semen di bawah lalu ketuk-ketuk pinggirnya agar terlihat bocel-bocel. Kemudian amplas kayu dan pasang lapisan pelitur. Kamu bisa mengecat kaki dari rak pot ini sesuka kamu. Berkreasilah sekreatif mungkin dan kamu akan memiliki rak pot dengan tatakan semen yang cantik.
BACA JUGA: 7 Ide DIY Pot Tanaman Gantung Mudah dari Barang-barang Bekas!
Disadur dari: The Lovely Drawer
Ingin buat rak pot yang pas untuk pot kecil nan cantik? Kamu bisa buat yang sederhana, lho, dengan strip kayu kecil saja. Hiasan cantiknya juga hanya menggunakan benang sulam, lho! Pakai kayu yang bahannya lunak namun kokoh, ya, agar mudah saat membentuk segitiga di permukaannya.
Bahan
Ukur diameter dari bagian tengah pot agar pot bisa menggantung di rak pot ini. Kemudian semprot pot dengan warna yang kamu suka. Setiap frame membutuhkan 8 buah strip kayu dengan lebar sesuai diameter tadi. Strip ini untuk membuat dasar dan bagian atas dari frame.
Kamu juga butuh 4 potong kayu yang tingginya disesuaikan dengan tinggi sesuai keinginan. Potong dengan rapi dan halus, ya. Tandai 6 titik atas bawah dengan pensil, pada 8 strip dengan panjang sesuai diameter. Pakai cutter untuk membuat segitiga kecil dengan ujung segitiganya bertemu di tengah. Kamu akan mengikat tali di sini.
Lalu buat fondasimu dengan membuat bingkai dasar persegi 4, kemudian pasang pilar-pilar pada keempat sudutnya menggunakan lem kayu. Kemudian pasang bingkai bagian atas. Ingat, bingkai yang sudah dipotong-potong polanya adalah yang semestinya kamu letakkan di atas dan bawah. Diamkan sampai kering.
Sesudah kering, nih, pasang benang sulam membentuk pola sesukamu, bikin bentuk cantik seperti berlian. Letakkan potmu di dalamnya!
Disadur dari: Lily Ardor
Rak pot terakhir ini terlihat indah namun sangat mudah untuk dibuat. Kamu tidak perlu membuat lingkaran, dan nggak perlu ribet menghitung ini-itu juga. Kecantikan dari rak pot ini berasal dari piringan marmer di atasnya. Tahukah kamu bahwa marmer ini sebenarnya terbuat dari kayu? Ayo, buat sendiri!
Bahan kayu
Bahan lain:
Langkah pertama, tuh, buat dua buah persegi panjang dengan dowelmu, rekatkan menggunakan lem kayu. Kemudian rekatkan dengan paku atau paku tembak. Kemudian gabungkan kedua persegi panjang tersebut dengan potongan dowel yang berukuran lebih pendek. Lem dan rekatkan pakai paku.
Setelah semua terpasang rapi, nih, cat kerangka kayu ini dengan warna hitam. Lalu warnai lempengan kayu persegi dengan piloks putih. Pylox akan membuat kayu finishing-nya seperti marmer.
Sesudah cat 100% kering kamu bisa membuat efek marmer dari bulu ayam dan cat akrilik abu-abu yang sudah dilarutkan dengan air. Celupkan bulu ke cat, lalu seret garis yang tidak rapi di atas lempengan putih seperti corak marmer.
Ambil spons bersih dan beri sedikit cat akrilik putih dan air sedikit. Lalu usap garis abu-abu tadi dengan lembut untuk mengaburkan garisnya. Kemudian pakai cat hitam yang sudah dicampur air untuk mempertajam beberapa bagian garis. Pakai spons untuk mengaburkan garisnya juga. Letakkan piringan kayu di atas kerangka kayu dan jadi, deh!
Itu dia 5 inspirasi rak untuk pot tanaman hiasmu di rumah. Mudah, kan? Mana yang ingin kamu praktikkan dulan? Apakah kamu punya ide lain untuk menata tanaman? Yuk, tinggalkan komentar atau ceritamu di kolom di bawah ini.
In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…
Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…
Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…
Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…
Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.