Hangout

8 Pet Shop Terdekat di Jakarta untuk Tempat Penitipan Hewan Eksklusif

Ingin tenang saat pergi liburan? Rekomendasi pet shop terdekat ini bisa jadi tempat penitipan hewan peliharaan kamu!

Ketika pergi ke luar negeri atau ke luar kota dalam waktu yang lama, memang nggak mungkin bagi kita untuk membawa hewan peliharaan kesayangan turut serta. Takutnya, nih, bisa stres kalau kelamaan di jalan.

Nah, di sisi lain meninggalkan mereka di rumah sendiri juga nggak membuat kita lebih tenang. Meski dititipkan kepada tetangga atau teman, belum tentu, kan, perawatan yang diberikan sesuai dengan standar pemiliknya.

Oleh karena itu, pilihan terbaik supaya peliharaan kita tetap senang adalah menitipkannya di penitipan hewan, pet shop, maupun pet hotel!

Pet Shop Terdekat untuk Tempat Penitipan Hewan di Jakarta Selatan

Buat kamu yang sudah ada rencana pergi liburan di akhir tahun, berikut berbagai rekomendasi pet shop untuk tempat penitipan hewan terbaik di Jakarta Selatan, nih.

Biar liburanmu kali ini menyenangkan dan bebas rasa khawatir saat harus meninggalkan peliharaan!

1. Pet shop terdekat, Groovy Pet Center

Source: Groovy.co.id

Buat kamu yang berencana menitipkan hewan peliharaan saat libur tahun baru nanti, khususnya buat kamu yang tinggal di kawasan Jakarta Selatan dan sekitarnya. Kamu bisa, lho, langsung datang ke Groovy Pet Center di daerah Kemang.

Pet shop ini masih buka! Fasilitas yang ditawarkan Groovy Pet Center cukup lengkap, kok.

Hewan kesayanganmu pastinya akan diberikan perhatian dan perawatan serta makan 3 kali sehari dan fasilitas penyejuk ruangan.

Selain untuk menitipkan hewan, di Groovy Pet Center kamu juga bisa membeli berbagai makanan dan perlengkapan hewan peliharaan premium. Dijamin, deh, hewan peliharaanmu makin senang!

  • Tarif: Anjing Rp 105 ribu – Rp 225 ribu per hari, kucing Rp 135 ribu – Rp 235 ribu per hari
  • Alamat: Jl. Kemang Raya No. 44, Jakarta

2. Vodka and Latte

Source: Casaindonesia.com

Kalau kamu ingin memanjakan hewan peliharaanmu selama kamu pergi liburan, maka pet hotel merupakan pilihan tempat penitipan yang tepat!

Salah satunya seperti di Vodka and Latte yang merupakan Japanese style dog wellness and grooming center yang berlokasi di Kemang.

Selain menyediakan jasa grooming, Vodka and Latte juga menyediakan jasa pet daycare dan hotel untuk kalian yang ingin menitipkan peliharaan untuk sementara waktu.

Pet shop terdekat di Jakarta Selatan ini menawarkan berbagai fasilitas yang sangat bagus seperti taman, playground, dan kolam renang untuk peliharaan kalian. Wah, jadinya bukan cuma kamu, nih, yang merasakan liburan. Hewan peliharaanmu juga bisa liburan!

  • Tarif: Kontak (021) 71794264 | 087888462991 untuk mengetahui harga
  • Alamat: Jl. Kemang Selatan I D No.15A, RW.2, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan

BACA JUGA:

3.  Catty Petshop

Source: Catty Petshop

Buat kamu yang tinggal di daerah Tebet, kamu bisa menitipkan binatang peliharaan kesayanganmu di pet shop yang satu ini. Selain menjual makanan dan aksesori hewan, Catty Petshop juga menyediakan jasa penitipan hewan.

Hewan yang dititipkan di sini akan diberikan berbagai pelayanan, salah satunya grooming. Jasa grooming di sini terdiri atas mandi, keramas, potong kuku, membersihkan telinga, dan tetes obat antikutu.

Dijamin, deh, hewan peliharaan kesayanganmu bakal terlihat bersih dan sehat begitu kamu menjemputnya kembali. Bikin senang, deh!

  • Tarif: Kontak (021) 79196242 untuk mengetahui harga
  • Alamat: Jln. Cikoko Timur Raya No.41, Pancoran, Jakarta Selatan

4. Pet shop terdekat, Nuansa Kucing Ponco

Source: Nuansa Kucing Ponco

Pet shop khusus kucing yang satu ini sudah terkenal sejak dulu sebagai tempatnya penitipan kucing. Nuansa Kucing Ponco juga bisa disebut playground karena kamu bisa datang untuk bertemu dan bermain dengan kucing-kucing yang ada di sana.

Nggak perlu khawatir soal keamanan kucing kamu, deh. Hewan kesayanganmu akan ditempatkan di ruang khusus kucing dan ber-AC dengan pengawasan para staf selama 24 jam penuh!

Source: Youtube.com

Nah, para staf juga akan selalu memberikan semua informasi tentang si kucing selama dititipkan. Kamu pun mendapatkan layanan update foto si kucing 2 kali dalam 1 hari. Dijamin, deh, rasa khawatir dan kangenmu terhapuskan!

  • Tarif: Kontak 0878-8700-4400 untuk mengetahui harga
  • Alamat: Jln. Bendi Raya No. 6, Tanah Kusir, Jakarta Selatan

Pet Shop untuk Tempat Penitipan Hewan Eksklusif di Jakarta Barat

Kamu sedang sibuk dan mengalami kesulitan untuk merawat secara langsung hewan peliharaan milikmu? Nggak perlu khawatir, merawat hewan kesayangan akan semakin mudah dengan hadirnya pet shop yang bisa sekaligus dijadikan tempat penitipan hewan

Kalau kamu sedang mencari pet shop di Jakarta Barat, berikut ini rekomendasi terdekat dari lokasi kamu yang bisa dipertimbangkan. Tak hanya menyediakan fasilitas grooming saja, lho.

5. Laras Satwa

Source: Petpintar.com

Rekomendasi pet shop terdekat di Jakarta Barat ini berlokasi di Cengkareng. Toko ini selain menjual makanan, mainan, ataupun aksesoris lucu untuk anabul, menawarkan layanan grooming, pet hotel, klinik, dann penitipan.

Layanan kliniknya dibantu oleh dokter hewan berpengalaman. Kamu bisa tanya seputar tips merawat hewan kesayangan, lho.

  • Tarif: Kontak (021) 55962788 atau 0811 1984553 untuk mengetahui harga
  • Alamat: Jln. Taman Palem Lestari No.20, RT 05 RW 13, Kecamatan Cengkareng, Kota Jakarta Barat

6. Twin Petshop

Cari kebutuhan anabul kesayangan di Jakarta Barat? Pet shop terdekat ada Twin Petshop. Menyediakan produk cukup lengkap, dari mainan, makanan, hingga aksesoris untuk hewan peliharaanmu.

Kalau kamu ingin menitipkan anabul di sini juga tersedia. Jadi kamu bisa bepergian dengan tenang!

  • Tarif: Kontak 0819 3213 4908 untuk mengetahui harga
  • Alamat: Jln. MeruyaUtara No. 45 A, RT 02 RW 2, Meruya Utara, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat

Pet Shop untuk Tempat Penitipan Hewan Eksklusif di Jakarta Utara

Dilema mau menitipkan anabul kesayangan di mana? Kali ini ada rekomendasi pet shop sekaligus tempat penitipan anjing bagi kamu yang tinggal di Jakarta Utara.

Ingin bepergian ke luar kota nggak perlu lagi meninggalkan anjing kesayangan sendiri di rumah. Tempat penitipan anjing terdekat di Jakarta Utara ini bisa jadi alternatif.

Tak hanya sebagai pet shop saja, ada juga fasilitas pet hotel yang menyediakan layanan penitipan anjing. Cek ulasannya di bawah, yuk.

7. Chili Dog House

Ada pet shop terdekat di Jakarta Utara, tepatnya berada di kawasan Keelapa Gading! Chili Dog House bisa jadi tempat yang kamu andalkan saat mencari tempat penitipan hewan, khususnya anjing.

Tempat all in one dog care center yang nggak akan membuat kamu khawatir meninggalkan hewan kesayangan saat sedang bepergian. Tersedia fasilitas terbaik, mulai dari fasilitas taman, perawatan, penitipan anjing, serta kafe.

Di area tamannya, anjing kamu bisa bermain dengan bebas sekaligus mendapat pelatihan dari Chili Dog House. Menariknya, sambil menemani anjing kamu, istirahat sejenak di kafe pet shop ini.

Biaya di sini tergantung pada ukuran dan berat dari anjing peliharaan milikmu. Jika harga tak berubah, mulai dari Rp100 ribu hingga Rp250 ribu.

Kalau berkunjung ke tempat ini nggak perlu hera bila ramai pengunjung. Soalnya salah satu pet shop sekaligus penitipan hewan populer, apalagi terdekat di Jakarta Utara.

  • Tarif: Kontak 0817 7001 1233 untuk mengetahui harga
  • Alamat: Jl. Cemara II, Gading Griya Lestari No.21, RT.12/RW.5, Sukapura, Kec. Cilincing, Jakarta Utara

Pet Shop untuk Tempat Penitipan Hewan Eksklusif di Jakarta Pusat

Buat yang berada di Jakarta Pusat, ada juga rekomendasi pet shop terdekat yang menyediakan tempat penitipan hewan eksklusif. Banyak banget fasilitas yang akan didapatkan oleh anabul kesayangan kamu.

Misalnya saja makanan berkualitas, vitami, maupun ruangan ber-AC. Berikut ini salah satu rekomendasi pet shop terdekat di Jakarta Pusat.

8. Pet shop terdekat, Miru Pet Hotel & Store

Mencari pet shop sekaligus tempat penitipan hewan terdekat di kawasan Jakarta lainnya? Coba kepoin Miru Pet Hotel & Store yang terdekat dari lokasi kamu di Jakarta Pusat.

Rekomendasi satu ini akan memberikan kenyamanan buat hewan dan diri kamu. Keuntungan memilih Miru Pet Hotel & Store, kamu bisa mendapat video harian aktivitas anabul, selalu update kondisi hewan peliharaan, tempatnya sangat bersih. Nggak perlu khawatir meninggalkan anabul kamu di sini.

Kucing kamu juga bakal senang dan betah! Ada juga playtime buat anabul kamu biar nggak bosan. Recommended banget pet shop sekaligus pet hotel di Jakarta Pusat.

  • Tarif: Kontak 0813-5000-7479 untuk mengetahui harga
  • Alamat: Apartemen Menteng Square, Jl. Matraman Raya No.30E, Jakarta Pusat

Itulah berbagai pet shop sekaligus tempat penitipan hewan untuk anjing maupun kucing terdekat di beberapa kawasan di Jakarta Selatan, Jakarta Pusat, hingga Jakarta Utara. Kamu bisa kunjungi untuk menitipkan peliharaan kesayanganmu selama liburan atau saat kamu perlu bepergian ke luar kota, nih!

Tentunya bukan cuma kamu yang senang, nih, karena hewan peliharaan kamu juga pasti ikut senang. Dapat perawatan terbaik, sih, di sana!

Punya rekomendasi pet shop terdekat lainnya di Jakarta? Share di kolom komentar, yuk.

Cari kost coliving dekat dengan kuliner, perkantoran, rumah sakit, maupun tempat strategis lainnya? Coba ngekost di Rukita saja!

Tersedia berbagai pilihan jenis kost coliving Rukita yang berada di lokasi strategis dengan akses mudah dekat berbagai tempat strategis. Nggak hanya di Jabodetabek dan pulau Jawa saja, ada juga di beberapa kota Indonesia lainnya!

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477, atau kunjungi www.rukita.co.

Follow juga akun Instagram Rukita di @Rukita_Indo, Twitter di @Rukita_Id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info terkini serta promo menarik!

Updated by Velin Natasha

Rizki Ramadhan

Full-time writer, part-time planner, part-time dreamer, part-time guitarist, part-time bassist but not an activist. Just a human being. Hit me up on Twitter @rizkiglonomore

Recent Posts

Sample Post – Megs

In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…

12 months ago

Sample Post

Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…

1 year ago

Mengenal Weton Rabu Pahing, dari Watak hingga Jodoh untuk Laki-Laki dan Wanita

Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…

2 years ago

Manfaat Minyak Zaitun untuk Mengatasi Rambut Rontok | Bisa Digunakan Sebagai Masker Rambut!

Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…

2 years ago

9 Macam-Macam Kurma Terbaik dan Bermanfaat bagi Kesehatan

Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.

2 years ago