S

Simak Syarat dan Cara Pendaftaran Mudik Gratis 2023 | Dari Kemenhub sampai Alfamart!

Cari tahu syarat dan cara pendaftaran mudik gratis 2023 di sini!

Mau mudik tapi nggak ada uang? Tenang, sekarang ada lembaga negara dan pihak swasta yang menyelenggarakan acara mudik gratis, lho.

Mau tahu syarat dan cara pendaftaran mudik gratis 2023? Yuk, simak artikel ini selengkapnya!

Baca juga: Tiket Mudik Lebaran 2023, Cari Tahu Jadwal Pemesanan dan Harga Tiketnya di Sini | Jangan Sampai Kehabisan!

Cara pendaftaran mudik gratis 2023 dari Kemenhub

bus
Source: Unsplash.com

Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan membuka program mudik motor gratis atau Motis. Ini adalah program pengangkutan motor gratis dan orang untuk mengurangi angka kecelakaan di jalan.

Nah, pendaftaran sudah mulai dibuka pada 1 Maret hingga 3 Mei 2023, nih. Sementara itu, pelaksanaan arus mudiknya sendiri dimulai pada 11 sampai 20 April 2023, dan arus baliknya pada 25 April hingga 4 Mei 2023.

Program ini punya tiga lintas pelayanan, nih. Untuk Lintas Utara rutenya adalah Cilegon – Jakarta Gudang – Semarang Tawang. Sementara untuk Lintas Tengah rutenya adalah Jakarta Gudang – Purwosari, dan Lintas Selatan dengan rute Kiaracondong – Purwosari.

Dengan kapasitas 46.720 penumpang, berikut syarat dan cara pendaftarannya!

Syarat pendaftaran

  1. Para peserta wajib sudah vaksin booster.
  2. Satu peserta harus memiliki KTP, Kartu Keluarga, dan SIM C.
  3. Wajib melakukan verifikasi ke posko, sesuai dengan waktu verifikasi yang telah kamu pilih pada saat mendaftar.
  4. Motor dengan kapasitas mesin maksimal 200 cc.
  5. Bagi peserta yang hanya mendaftarkan sepeda motor, wajib memiliki/menunjukkan bukti mudik moda transportasi lainnya.
  6. Sepeda motor diserahkan H-1 atau satu hari sebelum tanggal keberangkatan sepeda motor.
  7. Tidak diperkenankan menitipkan helm dan kaca spion.
  8. BBM wajib untuk dikosongkan pada saat penyerahan.

Untuk mendaftarnya mudah banget, lho. Kamu tinggal membuka situs https://mudikgratis.dephub.go.id/ kemudian isi data diri dan ikuti petunjuk pendaftaran.

Baca juga: Syarat Perjalanan Darat Terbaru Setelah PeduliLindungi Resmi Jadi SatuSehat | Siap-Siap untuk Mudik!

Cara pendaftaran mudik gratis 2023 dari Alfamart

pendaftaran mudik gratis 2023
Source: Unsplash.com

Nggak hanya lembaga negara, pihak swasta juga ada yang menyelenggarakan acara mudik gratis, lho. Salah satunya Alfamart. Nah, program ini berlangsung pada 12 Februari sampai 25 Maret 2023. Cara mengikutinya adalah dengan melakukan pembelian minimal tiga produk sponsor dengan total nilai Rp100.000. Nah, peserta yang terpilih bisa mendapat tiket mudik gratis sampai uang saku.

Syarat pendaftaran

Nah, ada beberapa syarat yang harus kamu penuhi sebelum bisa mengikuti program ini, nih, yaitu:

  1. Wajib mendaftar sebagai member Alfamart dan membeli minimal tiga produk sponsor.
  2. Setiap pembelian Rp100.000, kamu akan mendapatkan 1 star. Kamu bisa mengumpulkan star ini dan menukarkannya dengan tiket bus atau pesawat.
  3. Setiap tiga star bisa ditukar dengan 2 tiket bus, sementara 6 star ditukar dengan 1 tiket pesawat.

Cara mendaftar

Nah, kalau sudah berhasil mengumpulkan star sesuai moda transportasi yang kamu inginkan, sekarang bisa mulai mendaftar, nih. Berikut caranya:

  1. Download terlebih dahulu aplikasi Alfagift kemudian isi data diri kamu.
  2. Tukarkan star dengan periode tiket dan moda transportasi yang kamu inginkan.
  3. Kalau kuota masih ada, Alfagift nanti akan mengirimkan link melalui WhatsApp pada 29 Maret 2023. Nah, kamu wajib melakukan konfirmasi maksimal 7×24 jam. Kalau nggak konfirmasi, otomatis akan didiskualifikasi.

Baca juga: 8 Tips Mengemudi Malam Hari, Mudik Naik Mobil Jadi Aman dan Nyaman!

Rencananya akan berangkat dari Museum Purna Bhakti TMII pada 18 April 2023 mendatang, pemberian tiket mudik gratis ini dibagi ke dalam beberapa periode, yaitu:

  • Periode 1: 12 Februari – 18 Februari 2023 (145 tiket bus dan 4 tiket pesawat terbang).
  • Periode 2: 19 Februari – 25 Februari 2023 (143 tiket bus dan 6 tiket pesawat terbang).
  • Periode 3: 26 Februari – 4 Maret 2023 (143 tiket bus dan 6 tiket pesawat terbang).
  • Periode 4: 5 Maret – 11 Maret 2023 (143 tiket bus dan 12 tiket pesawat terbang).
  • Periode 5: 12 Maret – 18 Maret 2023 (143 tiket bus dan 20 tiket pesawat terbang).
  • Periode 6: 19 Maret – 25 Maret 2023 (143 tiket bus).

Artikel menarik lainnya:


Itu dia syarat dan cara pendaftaran mudik gratis 2023 dari Kemenhub dan Alfamart. Jadi, sudah siap berangkat mudik tahun ini belum, nih?

Cari kost yang nyaman dan estetik sekarang gampang. Tinggal buka aplikasi atau kunjungi website Rukita, perusahaan proptech penyedia hunian sewa jangka panjang tepercaya dan antiribet. Tersebar di berbagai kota di Indonesia, tinggal di Rukita dijamin nyaman banget. Coba cek Rukita Aspen Karawaci, deh.

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477, atau kunjungi www.rukita.co. Mau cari info kost lainnya? Yuk, intip di infokost.id!

Follow juga akun Instagram Rukita di @rukita_indo, Twitter di @rukita_id, dan TikTok di @rukita_id untuk berbagai info terkini serta promo menarik!

Aziza Fanny Larasati

A book enthusiast, food lover, and movie addict. Sometimes I write, sometimes I create stories.

Leave a Reply