Tips

Apa Bahasa Cintamu? Yuk, Kenali Apa Saja Love Language!

Apa saja love language kamu dan si dia?

Setiap orang memiliki caranya masing-masing untuk mengekspresikan rasa cintanya. Bila menurutmu memberi bunga adalah hal yang sweet, menurut orang lain mungkin quality time jalan-jalan keliling kota lebih romantis.

Itulah yang dinamakan dengan bahasa cinta atau love language. Yap, love language adalah konsep yang menggambarkan cara seseorang menunjukkan rasa kasih sayangnya dalam suatu hubungan.

Nggak hanya dalam hal pasangan, love language juga berlaku juga kepada sahabat, keluarga, dan sahabat. Untuk lebih jelasnya, simak dulu mengenai love language di bawah ini, yuk!

Apa Itu Love Language?

Source: pexels.com

Seperti yang kamu tahu, istilah love language kini semakin familiar di internet. Tak sedikit juga website atau aplikasi untuk mengetahui apa love language kita dan pasangan.

Tapi, sebenarnya apa itu love language?

Jadi, love language pertama kali dikenalkan oleh Dr. Gary Chapman yang merupakan penulis buku “Five Love Languages“, sekaligus seorang pendeta dan konselor. Dalam buku tersebut, Chapman menuliskan tentang perilaku apa saja yang membuat seseorang merasa dicintai.

Dari pengalaman konselornya bertahun-tahun, Dr. Gary Chapman menemukan bahwa hal yang membuat seseorang merasa dicintai tak selalu sama dengan orang lain. Jika tak mendapat love language yang sesuai, bisa saja orang tersebut merasa nggak dicintai dalam suatu hubungan.

Source: pexels.com

Love language juga dibahas oleh seorang psikoterapis dan penulis, Dr. Tina B. Tessina, dalam buku “Dr. Romance’s Guide to Finding Love Today“. Dia juga mengungkapkan bahwa love language berfungsi untuk mengekspresikan rasa cinta sesorang kepada orang lain.

Dengan memahami love language kamu dan pasangan, serta cara mengekspresikan cinta dengan love language masing-masing, akan membuat hubungan semakin baik. Menurut Chapman, memahami love language utama pasangan akan mempererat komunikasi dan hubungan.

Ada Jenis Love Language Apa Saja?

Source: unsplash.com

Dr. Gary Chapman mengungkap bahwa bahasa cinta bisa diterapkan dalam berbagai jenis hubungan. Seperti pertemanan, sahabat, keluarga, dan hubungan romantis.

Lalu, ada jenis apa saja love language yang perlu kita ketahui? Yuk, simak di bawah ini! Kamu bisa mendiskusikannya dengan pasangan atau orang terdekat juga, lho.

1. Word of Affirmation

Source: pexels.com

Jenis love language yang pertama ada words of affirmation atau kata-kata penegasan. Seseorang yang memiliki love language ini menyukai kata-kata apresiasi, pujian, dan dukungan dalam mengungkapkan rasa cinta.

Misalnya, seperti “Aku sayang banget sama kamu!” “Terima kasih, ya, sudah mau menemaniku sampai saat ini,” “Kamu tampak mengagumkan hari ini!“, dan sebagainya. Selain itu, kata-kata encouraging seperti “Aku yakin kamu pasti bisa,” juga akan membuatnya tambah semangat.

Tak hanya ucapan verbal, words of affirmation juga bisa dalam bentuk tulisan seperti surat atau platform media sosial sekalipun. Kata-kata yang diungkapkan dengan tulus pastinya akan membuatnya merasa diapresiasi dan dicintai.

2. Quality Time

Source: pexels.com

Apakah kamu lebih menyukai menghabiskan waktu bersama pasangan? Mungkin love language kamu adalah quality time! Seseorang dengan bahasa cinta ini akan senang menikmati waktu bersama orang yang dia cintai.

Love language ini berfokus pada waktu berkualitas dan kebersamaan yang dijalani bersama seseorang yang dicintai. Benar-benar quality time dengan perhatian penuh tanpa diganggu gadget, TV, atau pekerjaan.

Contohnya seperti makan malam bersaama sambil saling mendengarkan cerita satu sama lain, piknik, traveling, menyiapkan masakan bersama, dan lainnya. Nggak harus sesuatu yang mewah, kegiatan sederhana yang dilakukan berdua pun akan terasa bermakna!

3. Acts of Service

Source: pexels.com

Seseorang yang memiliki love language acts of service bisa dibilang seperti “talk less, do more”. Suatu tindakan akan terasa lebih berarti, baik hal kecil yang sederhana sekalipun.

Misalnya, kamu lebih suka menunjukkan rasa cinta dengan membuatkannya bekal. Atau, si dia yang memiliki love language ini senang meringankan bebanmu dengan membantu membawa tas belanjaanmu, memutarkan lagu favoritmu, membantu memasak, dan tindakan manis lainnya.

4. Receiving Gifts

Source: pexels.com

Jangan salah, love language receiving gifts bukan berarte matre, lho! Jika diartikan, bahasa cinta ini artinya memang menerima hadiah. Namun, bukan berarti harus selalu berupa barang-barang mewah.

Fokusnya bukan pada bentuk hadiahnya, tapi pada perhatian dan ketulusaannya. Receiving gifts juga nggak selalu berupa “membelikan barang baru”, kok! Tapi, juga bisa hal sederhana seperti mengirimkan makanan, surat cinta, atau pemberian apa pun itu yang memiliki makna tersendiri.

5. Physical Touch

Source: pexels.com

Untukmu yang lebih merasa dicintai atau senang menunjukkan rasa sayangnya dengan sentuhan fisik, kamu memiliki love language physical touch! Bahasa cinta ini pun nggak selalu berhubungan dengan seks.

Seseorang dengan bahasa cinta ini akan mengekspresikan rasa sayangnya dengan memeluk, bergandengan tangan, mengusap-usap rambut, atau sekadar bersandar di bahu. Love langauge ini akan terasa menenangkan dan meyakinkan, asal dengan persetujuan satu sama lain dan tidak ada paksaan.


Dalam hal hubungan pasangan, kamu bisa membicarakan tentang love language ini agar kalian menjadi semakin mengerti satu sama lain. Setelah mengatahui apa saja love language atau bahasa cinta ini kira-kira kamu sudah tahu belum jenis love language kamu dan dia apa? Tuliskan di kolom komentar, yuk!

Apakah kamu sedang mencari kost eksklusif di Jakarta atau Jabodetabek dan Bandung? Yuk, intip pilihan kost di Rukita! Selain fasilitas lengkap dan nyaman, kost Rukita juga terletak di lokasi strategis dengan harga sewa yang terjangkau.

Agar mencari kost lebih seru dan mudah, yuk, gunakan aplikasi Rukita yang bisa kamu unduh di Play Store atau App Store. Bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477 atau kunjungi www.Rukita.co.

Jangan lupa follow Instagram Rukita di @Rukita_indo dan Twitter @Rukita_id supaya nggak ketinggalan diskon dan update terkini!

Qonita Chairunnisa

A passionate SEO content writer with a Journalism background. Been stringing words together for diverse content for years, and aims to keep learning all about SEO and copywriting.

Recent Posts

Sample Post – Megs

In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…

1 year ago

Sample Post

Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…

1 year ago

Mengenal Weton Rabu Pahing, dari Watak hingga Jodoh untuk Laki-Laki dan Wanita

Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…

2 years ago

Manfaat Minyak Zaitun untuk Mengatasi Rambut Rontok | Bisa Digunakan Sebagai Masker Rambut!

Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…

2 years ago

9 Macam-Macam Kurma Terbaik dan Bermanfaat bagi Kesehatan

Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.

2 years ago