Mau pilih kost di Karawaci terbaru atau di Bandung, nih?
Kabar gembira dari Rukita buat kamu yang sedang pusing cari kost di Karawaci atau Bandung! Ada lagi kost terbaru dari RuOptions by Rukita untuk kamu pilih. Harganya juga beragam banget, ada yang Rp1 jutaan per bulan hingga Rp3 jutaan sebulan. Tentunya fasilitasnya pun berbeda-beda, ya.
Kali ini, Rukita menambah 4 unit terbaru yang terdiri atas 2 unit RuOptions di Karawaci serta 2 unit RuOptions di Bandung. Penasaran ingin lihat unit terbaru di Rukita? Simak ulasannya berikut ini.
Daftar Kost di Karawaci Terbaru dari Rukita
Kira-kira ada kost seperti apa saja, ya, di Karawaci? Dengar-dengar, sih, ada kost sultan dengan kolam renang dan alat gym! Wah, daripada kepo langsung saja cek ulasannya, yuk!
1. RuOptions Trishaus Karawaci by Rukita
Ada kost putri di Karawaci terbaru dari Rukita, nih. Ruoptions Trishaus Karawaci by Rukita berlokasi 9 menit berkendara dari kampus UPH. Kost ini sangat cocok buat mahasiswi yang ingin tinggal di kost dekat kampus, nih.
Soal fasilitas kamarnya tentu nggak perlu ragu, ya. Semua fasilitas RuOptions pasti sudah sesuai dengan standar kualitas dari Rukita. Dijamin lengkap, aman, dan serasa #SenyamanDiRumah, deh.
Semua kamar di kost putri RuOptions Trihaus Karawaci by Rukita sudah berfurnitur lengkap dengan kamar mandi dalam, shower, wastafel, dan water heater. Telah tersedia juga AC dan Wi-Fi di dalam kamar yang bikin ngekost makin komplet. Kamar dengan jendela juga bisa jadi pilihan, ya.
Kalau nggak berani ngekost sendiri, nih, kamu bisa pilih kamar tipe Superior Twin atau Superior Twin with Window yang bisa untuk dua orang.
Dapur bersama, area komunal, lahan parkir, dan keamanan dengan CCTV juga telah tersedia di sini. Jasa laundry dan pembersihan kamar pun tersedia di kost putri Karawaci satu ini. Lengkap banget!
Bukan cuma lengkap, lokasinya juga strategis. Menuju Karawaci Office Park atau Supermal Karawaci bisa dicapai kurang dari 15 menit berkendara. Fasilitas kesehatan seperti RS Siloam Lippo Village dan Puskesman Binong juga bisa dijangkau dalam 5-6 menit dari kost.
Cari tempat nongkrong atau kuliner? Tenang, ada banyak kafe dan restoran di sekitar kost putri Tangerang ini. Dijamin hidup anak kost jadi makin mudah dengan tinggal di RuOptions Trihaus Karawaci, deh.
Tunggu apa lagi? Langsung amankan kamarmu dengan klik tombol di bawah!
- Harga sewa: mulai dari Rp2,2 juta per bulan (termasuk listrik)
- Alamat: RuOptions Trihaus Karawaci by Rukita Taman Permata Millenium Blok C4B No. 3, Karawaci
2. RuOptions D’Bale Karawaci by Rukita
Kost eksklusif di Karawaci terbaru ini pasti langsung jadi incaran kamu yang ingin tinggal di hunian all-in-one, deh. Mulai dari lokasi strategis, kamar nyaman, hingga fasilitas kost mewah bak apartemen. Pokoknya, nih, dijamin betah tinggal di kost campur Karawaci ini.
Mahasiswa UPH Lippo Karawaci yang ngekost di RuOptions D’Bale Karawaci by Rukita cuma perlu 7 menit berkendara buat ke kampus. Universitas Gunadarma Kampus K juga bisa dijangkau dengan 10 menit berkendara saja.
Area Gading Serpong, Alam Sutera, hingga Tangerang bisa ditempuh dalam waktu kurang dari 25 menit berkendara. Gerbang Tol Tangerang menuju Jakarta juga hanya 10 menit dari kost, tuh.
Bila perlu berbelanja aneka kebutuhan atau ingin hangout, bisa ke Supermal Karawaci atau Summarecon Mall Serpong yang jaraknya nggak jauh dari RuOptions D’Bale Karawaci by Rukita. Cari restoran, cafe, dan kedai kopi juga gampang banget, lho.
Nah, bagaimana dengan fasilitas kamar di RuOptions D’Bale Karawaci by Rukita? Tenang saja, kamu cuma perlu bawa koper berisi baju kalau pindah ke sini. Pasalnya, ya, semua kamar sudah fully furnished lengkap dengan kamar mandi dalam, AC, TV, jendela, dan Wi-Fi. Harga sewa bulanan juga sudah termasuk listrik, ya.
Selain ada dapur bersama, ruang santai, ruang makan, dan lahan parkir, ada lagi fasilitas mewah yang bisa kamu rasakan setiap hari. Yup, di kost Karawaci ini ada kolam renang dan peralatan gym! Jackpot banget, kan?
Yakin nggak mau tinggal di kost campur satu ini? Langsung saja klik tombol di bawah untuk booking kamarmu!
- Harga sewa: mulai dari Rp3.250.000 per bulan (termasuk listrik)
- Alamat: RuOptions D’Bale Karawaci by Rukita Jln Permata Kasih 6 Blok C11 No.3A, Jln. Taman Permata No.3, Karawaci
Daftar Kost Terbaru di Bandung dari Rukita
Nah, sekarang saatnya melihat kost RuOptions by Rukita terbaru di Bandung. Ada kost RuOptions di area yang kamu inginkan, nggak? Coba cek saja di bawah, ya.
3. RuOptions Sukagalih 74 Pasteur Bandung by Rukita
RuOptions Sukagalih 74 Pasteur Bandung by Rukita menjadi salah satu unit kost terbaru di Bandung dari Rukita bulan ini. Kost campur Bandung ini hadir dengan desain industrial, mulai dari bagian depan kost hingga kamarnya Instagramable banget!
Fasilitas kamar dan kost yang ditawarkan juga nggak kalah juara. Setiap kamar di RuOptions Sukagalih 74 Pasteur Bandung by Rukita sudah dilengkapi perabotan, kamar mandi dalam dengan air panas, AC, TV, dan Wi-Fi.
Bila kamu mau merasakan tinggal di kost mewah bak apartemen, wajib pilih kamar tipe Studio Single, ya. Di dalam kamar tipe ini sudah tersedia meja makan dan sofa empuk. Harga sewanya pun masih terjangkau, lho.
Kalau mau masak-masak juga bisa langsung ke dapur bersama yang lengkap. Bosan di kamar? Bisa chill di ruang tamu atau area rooftop, tuh. Tersedia juga lahan parkir kendaraan dan keamanan CCTV 24 jam. Komplet dan aman!
Kost di Bandung ini juga dekat ke beberapa kampus ternama, lho. Institut Teknologi Bandung dan Universitas Kristen Maranatha bisa dijangkau hanya dengan 10-12 menit berkendara.
Sementara itu, Universitas Katolik Parahyangan dan Universitas Pendidikan Indonesia juga cuma berada 14 menit berkendara dari kost. Nggak perlu takut telat masuk kelas karena jalanan macet.
Mau hangout bareng teman-teman juga nggak perlu pusing cari tempat. Ada Mooja Cafe, Republic Kebab Premium, dan mal PVJ yang jaraknya cuma 7 menit berkendara dari kost ini. Pergi ke Cihampelas dan Dago pun nggak perlu berkendara jauh. Strategis banget, deh!
Penasaran dengan kost Bandung dekat kampus ini? Langsung klik tombol di bawah, yuk!
- Harga sewa: mulai dari Rp2,3 juta per bulan (termasuk listrik)
- Alamat: RuOptions D’Bale Karawaci by Rukita Jln Permata Kasih 6 blk c11 No.3A, Jln. Taman Permata No.3, Karawaci
4. RuOptions MyHome Surya Sumantri Bandung by Rukita
Ada satu lagi, nih, rekomendasi kost di Bandung terbaru dari Rukita. Nah, pilihan ini pas banget buat kamu yang cari kost di Bandung Rp1 jutaan per bulan. Meski harga sewanya terjangkau, jangan khawatir soal fasilitasnya, ya. Oh iya, harga kost di sini sudah termasuk listrik, lho!
Setiap kamar di RuOptions MyHome Surya Sumantri Bandung by Rukita dilengkapi kasur, seprai, meja, kursi, dan lemari pakaian. Tersedia pilihan kamar mandi dalam maupun luar. Kamu juga bisa pilih kamar berjendela jika ingin sirkulasi udara yang lebih segar.
Ada juga dapur bersama, area komunal, dan lahan parkir kendaraan khusus untuk penghuni. Keamanan di sini juga sudah terjamin dengan adanya kamera CCTV yang mengawasi 24 jam, lho.
Nah, cari kuliner enak atau tempat hangout di sekitar kost juga nggak akan sulit. Hanya perlu 3 menit berjalan kaki untuk ke Starbucks, 6 menit ke The Bitterlove Bandung, dan 8 menit ke KFC. PVJ juga hanya berjarak 18 menit dari sini.
RuOptions MyHome Surya Sumantri Pasteur Bandung sangat tepat untuk mahasiswa Universitas Kristen Maranatha yang sedang cari kost. Jarak kost ini dengan kampus Universitas Kristen Maranatha hanya 450 meter atau sekitar 6 menit jalan kaki, lho!
Yuk, langsung saja klik tombol di bawah untuk cek dan booking kamarmu segera!
- Harga sewa: mulai dari Rp1,2 juta per bulan (termasuk listrik)
- Alamat: RuOptions MyHome Surya Sumantri Pasteur Bandung by Rukita Jln. Surya Sumantri No.106, Sukagalih, Sukajadi, Bandung
Nah, itulah beberapa update info kost di Karawaci dan Bandung terbaru dari Rukita. Harga sewanya juga beragam banget, nih, mulai dari Rp1 jutaan hingga kost sultan Rp3 jutaan per bulan. Pilihlah kost yang sesuai dengan budget dan prioritasmu, ya.
Masih belum menemukan kost di area incaranmu? Tenang dulu, coba klik ke www.rukita.co/location atau download aplikasi Rukita di Google Play Store atau App Store untuk cek daftar lengkap Rukita di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, dan Malang. Bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477, ya.
Follow juga akun Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter di @Rukita_Id untuk berbagai info terkini serta promo menarik!