B

Bahan Moscrepe, Yuk Ketahui Kelebihan dan Kekurangan serta Karakteristiknya

Apakah bahan moscrepe bagus atau nggak?

Bahan moscrepe sering kali dipakai sebagai bahan dasar membuat busana muslim. Seperti, hijab modern, syar’i, khimar, gamis, pashmina dan lain-lain. Ciri khas bahan ini memiliki tekstur yang berkerut seperti kulit jeruk.

Meskipun sekilas tampak kasar tapi bahan moscrepe ini sebenarnya masuk ke dalam kategori bahan kain yang lumayan lentur dan halus ketika diraba dengan tangan. Moscrepe masuk ke dalam golongan kain crepe. Secara umum, kain crepe permukaannya berkerut.

Kelebihan dan Kekurangan Bahan Moscrepe

Bahan moscrepe memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri, mulai dari segi harga hingga tekstur. Meski menjadi favorit sebagian bisnis busana mulsim, kain moscrepe ini agak gerah ketika digunakan sebagai hijab.

Tapi kamu juga harus mengetahui kelebihan dan kekurangan serta karakteristik lainnya dari bahan ini. Supaya kamu bisa mempertimbangkan apakah suka atau nggak dengan tipe bahan seperti tersebut.

Nah, gimana tingkat kenyamanannya jika digunakan sebagai bahan dasar pembuatan baju. Yuk, simak lengkap penjelasannya berikut.

1. Kelebihan bahan moscrepe

bahan moscrepe
Source: Shane Hijab

Meski memiliki tekstur yang terlihat kasar, tapi ketika diraba sebenarnya kain ini juga terasa halus. Lalu, apa aja kelebihan bahan moscrepe ini?

  • Ekonomis

Ini lah sebabnya kenapa bahan moscrepe menjadi favorit pelaku usaha busana muslim. Bahan kain ini cenderung murah tetapi memiliki kualitas yang cukup bagus.

  • Nggak menerawang

Ini yang penting untuk pembuatan busana muslim baik hijab ataupun gamis. Bahan moscrepe cenderung tebal dan seratnya rapat sehingga ketika dipakai nggak akan menerawang. Bahkan kain ini lebih tebal dibandingkan wolfis.

  • Tidak mudah kusut

Satu lagi yang menjadi perhatian wanita berhijab. Kamu pasti nggak terlalu suka dengan bahan yang mudah kusut bukan?

Nah, kalau busana muslim kamu menggunakan bahan moscrepe justru nggak akan mudah kusut karena tekstur yang ada pada bahan ini.

  • Ringan

Meskipun bahan ini cukup tebal, tapi moscrepe tetap ringan ketika dijadikan pakaian. Bahkan setelah kamu gunakan banyak bahan atau layer, menggunakan bahan ini tetap tidak akan terasa berat.

  • Warna kain lebih hidup

Pilihan warna dari bahan moscrepe ini sangat beragam. Sifat serat rayon di dalamnya yang mudah mengikat warna membuat bahan-bahan dengan tekstur jeruk ini memiliki rata-rata warna yang lebih cerah dan hidup.

  • Lebih lentur dibandingkan bahan crepe lainnya

Kain yang masuk ke dalam golongan crepe biasanya bersifat mati atau tidak lentur. Kalau pun lentur hanya bisa satu arah, vertikal atau horizontal saja.

Berbeda dengan moscrepe yang memiliki kelenturan ke arah manapun termasuk vertikal maupun horizontal. Jadi bikin nyaman dipakai seharian.

  • Cocok menutupi lekukan tubuh

Bahan ini nggak melekat di tubuh jadi banyak sekali pakaian muslim yang menggunakan bahan moscrepe. Selain itu, bisa menutupi lekukan tubuh dan tetap terlihat cantik. Sifat seperti ini juga terdapat di kain toyobo, bedanya kain itu glossy atau licin.

  • Meski kasar tapi tetap bisa halus

Bagaimana caranya? Sensasi kasar pada tekstur kain moscrepe memang membuat nggak nyaman di dalam tubuh.

Tapi kamu bisa menyiasati dengan menambahkan furing pada bagian dalam pakaian. Sehingga bagian yang kasar tidak langsung bersentuhan dengan kulit.

2. Kekurangan bahan moscrepe

kekurangan bahan moscrepe
Source: Tokopedia

Meskipun memiliki banyak kelebihan, tapi kain ini juga memiliki beberapa kekurangan yang harus kamu perhatikan, nih.

  • Panas

Ya, ketebalan dan tekstur bahan moscrepe memberikan rasa panas jika dipakai. Terlebih jika kamu sedang beraktivitas di luar ruangan. Tenang saja, kekurangan ini bisa kamu akali dengan menggunakan furing di dalamnya.

  • Mudah rusak jika terkena suhu panas

Walaupun tebal ternyata bahan ini begitu sensitif jika terkena suhu panas dari setrika. Jadi, kamu harus hati-hati dalam melakukan perawatan pakaian dengan bahan ini. Pastikan untuk menyetrika dengan suhu rendah.

  • Menerawang

Kenapa bisa menerawang? Padahal bahan jenis ini dianggap tebal dan tak menerawang. Jadi, maksudnya menerawang di sini adalah khusus bahan moscrepe berwarna putih. Lagi-lagi kamu bisa mengakalinya dengan melapisi furing pada bagian dalam bahan.

BACA JUGA: 8 Cara Mencuci Baju sesuai Bahan Kainnya

3. Karakteristik kain

bahan moscrepe
Source: Gramedia.com

Kain ini memiliki ciri-ciri tersendiri yang sangat mudah kita kenali. Tapi akan sangat sulit jika kita tidak terbiasa mengetahui ciri-ciri khususnya. Yuk, kenali dulu karakteristiknya berikut.

  • Sudah pasti yang utama menjadi karakteristiknya adalah kain ini memiliki tekstur seperti kulit jeruk atau pasir
  • Kain ini cenderung ringan dan lentur. Seperti yang sudah dibahas sebelumnya kamu bisa melenturkan kain ini kea rah manapun.
  • Serat kain moscrepe jauh lebih rapat dibandingkan wollycrepe dan bubble crepe dan ketika ditarik jauh lebih elastis.
  • Bahan ini lebih bersifat lemas, jatuh, tidak begitu kasar, dan tidak mudah kusut. Bahkan meski tidak disetrika pun bahan ini tetap akan terlihat rapi.
  • Tidak mudah menyerap keringat dengan maksimal. Tapi tetap bisa menggunakan furing untuk mengatasinya.
  • Biasanya sangat cocok digunakan sebagai bahan dasar pembuatan busana muslim tunik, gamis, bahkan khimar yang panjang sekalipun.
  • Nggak tembus pandang, tapi untuk kain yang berwarna putih disarankan menggunakan dalaman.

4. Memilih kain yang premium

Source: Popbela.com

Bahan moscrepe ini dijual berdasarkan grade, sehingga pintar-pintar kita memilih bahan premium yang memiliki kualitas di atas yang lainnya. Ini tips yang harus kamu ketahui.

  • Bahan yang premium tidak kasar melainkan halus
  • Tidak panas dan lebih nyaman digunakan
  • Lebih flowy atau jatuh karena berbahan lemas
  • Tidak tipis dan tidak menerawang
  • Agak sedikit kaku tapi tetap nyaman
  • Sulit menyerap keringat

5. Bahan impor

Source: Kumparan.com

Kualitasnya mungkin akan setara dengan yang premium. Tapi bahan moscrepe impor memiliki ciri, kekurangan, dan kelebihannya tersendiri seperti berikut.

  • Tingkat elastis yang cukup tinggi
  • Memiliki daya serap lebih tinggi, sehingga akan terasa sejuk dan nyaman saat dipakai
  • Harga cenderung lebih mahal dari yang lain
  • Kualitasnya terbaik di antara bahan lainnya

Selain bahan premium dan impor, bahan ini memiliki lebih banyak lagi tipe yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan penggunaan. Cari juga yang sesuai dengan budget maupun harga yang akan kamu tawarkan kepada pembeli.

Pastinya tetap cari kualitas terbaik agar pakaian yang dibuat lebih nyaman dan semakin banyak orang yang menyukai produkmu. Mengeluarkan uang sedikit lebih banyak untuk kualitas terbaik tentunya nggak masalah


Itulah kelebihan, kekurangan, hingga ciri-ciri bahan moscrepe. Jika kamu pelaku usaha busana muslim bisa pahami lebih banyak lagi mengenai bahan ini. Moscrepe akan menjadi pilihan terbaik untuk bahan dasar pembuatan fesyen muslim.

Apa bahan moscrepe jadi pilihan favoritmu? Coba share di kolom komentar.

Cari kost dekat dengan kuliner, perkantoran, rumah sakit, maupun tempat strategis lainnya? Coba ngekost di Rukita saja! Semua unit kost Rukita di Jabodetabek, Surabaya serta Bandung berada di lokasi strategis dengan akses mudah dekat berbagai tempat strategis.

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477, atau kunjungi www.rukita.co.

Follow juga akun Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter di @Rukita_Id untuk berbagai info terkini serta promo menarik.

Leave a Reply