Tips

7 Ide Kegiatan Seru di Hari Ibu bersama Keluarga | Jadi Makin Dekat, deh!

Kegiatan di Hari Ibu ini pasti bikin mama terharu!

Hari Ibu identik dengan memberikan hadiah untuk ibunda tersayang. Padahal, Hari Ibu nggak selalu tentang kado mewah, lho. Kamu juga bisa melakukan berbagai kegiatan seru di Hari Ibu bersama anggota keluarga lain. Jangan lupa juga ajak Ayah dan saudara laki-lakimu, ya.

Melakukan kegiatan bersama bisa membuat ikatan antara anak dan orang tua jadi lebih erat. Trik ini juga bisa dicoba oleh kamu yang masih sering canggung dengan Ibu, tuh.

Kegiatan Seru yang Bisa Dilakukan bersama Ibu di Hari Ibu

Buat kamu yang ingin memberi kenangan manis untuk Ibu di Hari Ibu, berikut ini ada beberapa ide kegiatan seru yang patut kamu coba. Mulai dari makan bareng hingga party! Mau coba yang mana?

1. Makan di restoran favorit Ibu

Source: Business Insider

Semua orang pasti punya tempat makan favorit, begitu juga dengan Ibu kamu. Salah satu kegiatan seru di Hari Ibu adalah dengan mengajaknya makan di restoran yang menjadi favorit Ibu atau keluarga. Bisa makan bersama saat makan siang atau makan malam, tuh.

Mengingat peraturan pemerintah di masa pandemi, ada baiknya kamu konfirmasi ke restoran serta membuat reservasi, ya. Mau makan seru bersama anggota keluarga atau dinner romantis berdua dengan Ibu, dua-duanya tetap berkesan, kok.


2. Liburan seru bersama keluarga

Source: Shoutout Network

Berlibur dengan keluarga juga bisa jadi ide kegiatan seru di Hari Ibu. Nggak perlu pergi ke tempat yang jauh, kok. Cukup ke tempat-tempat yang dekat dari domisili kamu saja. Bila kamu dan keluarga tinggal di Jakarta, maka bisa berlibur ke kawasan Puncak atau bahkan staycation di hotel dalam kota.

Agar liburan semakin bermakna, buatlah kejutan kecil-kecilan dengan meminta dekorasi kamar khusus untuk Ibu. Bisa menambahkan bunga dan juga foto Ibu, tuh. Mau coba ide seru satu ini?

3. Perawatan kecantikan bersama Ibu

Source: Busbee Style

Ibu menjadi salah satu sosok yang paling berjasa di keluarga. Entah itu sebagai ibu pekerja atau ibu rumah tangga. Mulai dari memasak, mencuci pakaian, atau membersihkan rumah pasti dilakukan oleh Ibu. Wah, kebayang lelahnya tubuh beliau. Pasti ibu butuh dipijat atau sekadar menata kembali rambut, tuh.

Nah, kamu juga bisa melakukan kegiatan seru di Hari Ibu dengan mengajaknya ke salon atau pusat perawat tubuh, seperti spa dan massage. Selain bisa menyegarkan tubuh, kamu dan Ibu bisa punya quality-time berdua. Perawatan tubuh DIY di rumah juga bisa jadi alternatif, tuh.

4. Membuat masakan atau kue dengan Ibu

Source: Kiddipedia

Jika biasanya kita hanya menunggu masakan matang, kini nggak ada salahnya untuk turut membantu Ibu membuat masakan, dong. Kamu bisa memasak atau membuat kue favorit bersama Ibu. Selain bisa belajar masakan favorit keluarga, kamu juga bisa punya ikatan yang lebih kuat dengan beliau.

Ajak juga anggota keluargamu yang lain untuk turut memasak atau membuat kue. Semakin banyak orang yang ikut, tentu jadi makin seru!

BACA JUGA: Sambut Hari Ibu, Tonton 5 Drama Korea yang Bercerita tentang Ibu Ini, Yuk!

5. Nonton film penuh kenangan atau movie date

Source: CAVE

Film selalu bisa membawa memori ke dalam ingatan. Nah, kamu juga bisa menonton film penuh kenangan sebagai kegiatan seru di Hari Ibu. Bisa menonton film yang ditonton oleh Ibu saat masih muda atau film favorit lainnya.

Selain menonton film di rumah, kamu dan Ibu juga bisa melakukan movie date di bioskop, tuh. Tontonlah film yang kira-kira sesuai selera Ibumu. Jangan lupa juga konfirmasi kepada Ibu tentang film pilihanmu sebelum membeli tiket, ya.

6. Membuat pesta kecil-kecilan untuk Ibu

Source: LaptrinhX

Mau membuat kegiatan seru di Hari Ibu yang berkesan untuk semua keluarga? Well, kamu bisa mencoba membuat pesta kecil-kecilan untuk Ibu. Menghias rumah dengan beberapa ornamen pesta dan dilengkapi dengan kue kecil dan minuman tentu terasa sangat sempurna.

Kamu bisa mengajak anggota keluargamu yang lain untuk mengatur pesta kecil ini. Jadikan ini misi rahasia agar Ibu terkejut. Dijamin, Ibumu pasti akan menangis terharu, deh.

7. Berkebun atau membuat DIY bersama Ibu

Source: Today’s Parent

Berkebun dan membuat barang-barang DIY juga jadi ide menarik yang bisa dilakukan saat Hari Ibu. Apalagi jika Ibumu adalah penggemar tanaman hias, tuh. Pasti akan sangat senang jika menghabiskan waktu bersamamu dan tanaman kesayangannya.

Biar lebih berkesan, cobalah untuk menanam bunga atau pohon di Hari Ibu. Kemudian, berfotolah dengan tanaman itu pada Hari Ibu setiap tahunnya. Kamu jadi seperti membuat time collapse bersama Ibu. Seru banget, kan?


Itulah beberapa kegiatan seru di Hari Ibu yang bisa dilakukan bersama dengan keluarga. Selain memberikan hadiah, tentu kamu juga bisa menciptakan kenangan indah yang sulit terlupakan.

Nah, kamu sudah punya ide untuk Hari Ibu belum? Share idemu di kolom komentar, yuk!

Kost Putri Bintaro Harga Mulai 900 Ribu Fasilitas Lengkap

RuOptions Cendrawasih Sawah Baru Bintaro by Rukita

Sama halnya dengan Ibu, Rukita juga selalu memberikan pilihan unit yang aman untuk semua penghuni. Rukita memiliki beberapa unit kost coliving khusus putri yang tentunya aman dan nyaman.

RuOptions Cendrawasih Sawah Baru Bintaro by Rukita

Salah satunya ada RuOptions Cendrawasih Sawah Baru Bintaro by Rukita yang cocok buat mahasiswi Universitas Pembangunan Jaya, Sekolah Tinggi Pariwisata Trisakti, atau Universitas Prasetiya Mulya Kampus Cilandak.

RuOptions Cendrawasih Sawah Baru Bintaro by Rukita

Berada di lokasi strategis, Stasiun Jurangmangu hanya berjarak 12 menit berjalan kaki dari kost di Tangerang ini. Cari tempat hangout? Ada Bintaro Jaya Xchange Mall, Bintaro Sektor 7 dan 9 yang bisa diakses dengan mudah.

RuOptions Cendrawasih Sawah Baru Bintaro by Rukita

Nggak perlu khawatir tentang kualitas dan fasilitas kamar kost. Semua fasilitas RuOptions sudah sesuai dengan standar Rukita. Jadi, kamu pun akan merasakan kualitas kost #SenyamanDiRumah bila tinggal di RuOptions Cendrawasih Sawah Baru Bintaro.

RuOptions Cendrawasih Sawah Baru Bintaro by Rukita

Kamarnya sudah fully furnished dengan fasilitas kamar mandi dalam, Wi-Fi, dan AC. Harga sewanya mulai dari Rp900 bulan sudah termasuk listrik. Di sini juga sudah ada dapur bersama, area makan, area umum, dan lahan parkir. Komplet!

Mau tinggal di kost putri Tangerang ini? Klik tombol di bawah atau ketik URL berikut di browser: bit.ly/kost-putri-bintaro


Sekarang kamu juga bisa lihat pilihan unit Rukita di Jadetabek lewat aplikasi Rukita, lho. Yuk, langsung download aplikasi Rukita di App Store dan Play Store, karena #RukitaUntukSemua.

Aplikasi Rukita

Namun, kamu juga masih tetap bisa melihat pilihan kost Rukita di website www.Rukita.co atau tanya-tanya ke Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477.

Jangan lupa juga follow Rukita di Instagram @Rukita_Indo dan Twitter @Rukita_Id untuk dapat info dan promo terbaru, ya!

Yuliana

A forever-young-soul human who lives in Jakarta. Travel enthusiast and aurora borealis admirer.

Recent Posts

Sample Post – Megs

In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…

1 year ago

Sample Post

Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…

1 year ago

Mengenal Weton Rabu Pahing, dari Watak hingga Jodoh untuk Laki-Laki dan Wanita

Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…

2 years ago

Manfaat Minyak Zaitun untuk Mengatasi Rambut Rontok | Bisa Digunakan Sebagai Masker Rambut!

Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…

2 years ago

9 Macam-Macam Kurma Terbaik dan Bermanfaat bagi Kesehatan

Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.

2 years ago