7

7 Trik Mudah Menata Kasur Ukuran Queen Size di Kamar yang Sempit

Bermasalah dengan kasur ukuran queen size di kamar yang sempit? Ini solusinya!

Memang nggak bisa dipungkiri kalau semakin besar ukuran kasur, maka akan memberikan kenyamanan semakin banyak.

Namun, kalau ukurannya tidak sesuai dengan ukuran kamarmu, sih, yang ada kamar malah jadi terasa sempit dan sesak. Pastinya mengurangi kenyamanan bukan?

Kasur dengan ukuran besar umumnya tersedia dalam dua ukuran yaitu king size (200 cm x 180 cm) dan queen size (200 cm x 160 cm). Nah, bagi kamu yang memiliki ukuran kamar tidak terlalu besar maka kasur ukuran queen size bisa jadi pilihan yang tepat.

7 Trik Mudah Menata Kasur Ukuran Queen Size di Kamar yang Sempit

Meski berukuran sedang dan cocok untuk berbagai ukuran kamar, penataan yang tepat juga jadi sangat penting untuk membuat kasur ukuran queen size terlihat pas di kamar yang sempit dan tidak membuat ruang di kamar menjadi habis.

Buat kamu yang memiliki masalah kurangnya ruang di kamar dan ingin menggunakan jenis kasur yang satu ini, berikut beberapa trik menata kamar yang bisa dicoba!

1. Jangan letakkan perabot di tengah ruangan

6 Dekorasi Kamar Tidur untuk Ruangan Kecil
Source: Dekoruma

Untuk mengakali kasur yang besar dan kamar yang sempit, pastikan peletakkan dan posisi kasur dan perabot lainnya harus pas.

Nah, yang pertama kamu harus pastikan untuk tidak meletakkan perabot di tengah ruangan yang sempit karena malah akan semakin membatasi ruang gerakmu.

Sebaiknya, nih, untuk perabot dan berbagai dekorasi kamar usahakan memilih jenis yang bisa menempel ke dinding. Tata perabot dengan rapi di sekitar dinding kamar supaya kamar kamu terasa lebih lapang.

2. Jika ukuran kasur besar, letakkan mepet ke dinding

Kamar Tidur Sempit Bisa Tetap Nyaman dengan Ide Kreatif Ini | homify
Source: Homify

Nah, untuk kasurnya sendiri sebaiknya letakkan mepet ke dinding. Ukuran kasur yang besar memang sedikit tricky, ya, tetapi bukan masalah bila kamu pandai memanfaatkan sudut-sudut ruangan.

Untuk membuat kamarmu tetap terlihat estetik, kamu bisa meletakkan kasur mepet ke dinding atau ke jendela.

Selain membuat tampilannya tetap cantik, nih, cara ini juga akan membuat kamar terlihat memiliki lebih banyak ruang kosong.

3. Manfaatkan ilusi cermin

6 Perabotan Kamar buat Pasutri Millennial, Dijamin Makin Betah!
Source: IDNTimes

Masih merasa kamar kamu terasa sempit karena ukuran kasur yang besar? Mungkin kamu harus sedikit mengakalinya melalui penggunaan cermin.

Yup, efek pantulan pada cermin memberikan ilusi kamar yang seolah-olah lebih luas. Jadi walaupun ukuran kasurmu besar, tuh, kamu tidak perlu khawatir lagi merasa terjebak di dalamnya.

Kamu bisa pasang cermin jenis full body di sudut ruangan. Bahkan, semakin besar cermin maka akan semakin besar pula efeknya terlihat.

BACA JUGA: 10 Cermin Artsy Kamar Mandi untuk Dekorasi Unik dan Kekinian | Ada Link Belanjanya Juga!

4. Gunakan seprai dan tirai yang polos

Daftar Pilihan Dekorasi Kamar Minimalis Buat Anak Muda
Source: Finansialku

Jika kamarmu terasa sempit karena memiliki banyak perabot, kamu bisa menggunakan ilusi lainnya dengan cara menghindari menggunakan motif berlebihan, khususnya pada seprai dan tirai.

Menggunakan seprai dan tirai dengan warna-warna polos, seperti putih atau krem, dapat menambah kesan luas kepada ruangan.

Menggunakan warna-warna polos juga dapat memberikan efek ruangan yang lebih simpel, bersih, dan luas, lho.

5. Ganti warna dinding kamar dengan cat dinding simpel

7 Tips Desain Kamar Tidur Minimalis yang Akan Membuatmu Betah di Kamar
Source: Shopback

Nggak cuma warna-warna pada seprai dan tirai, bahkan mengganti warna cat dinding kamar kamu menggunakan warna-warna simpel dan polos seperti di atas juga dapat memberikan efek yang sama.

Warna-warna simpel ini akan membuat kamar kamu terkesan bersih dan lapang. Bahkan saat kamu menggunakan kasur berukuran besar, kok.

Selain membuat kamar terasa lebih luas, ya, warna-warna ini juga memberikan rasa nyaman yang tentunya juga akan memengaruhi kualitas tidur kamu.

6. Lakukan decluttering

Decluttering Tips for Your Home | Guideposts
Source: Guidepost

Jika kamu memilih menggunakan ukuran kasur yang besar sekaligus memiliki banyak barang di dalam kamar, mungkin sudah waktunya mempertimbangkan decluttering.

Apa, sih, itu decluttering? Nah, decluttering sendiri adalah kegiatan mengurangi kuantitas barang yang kamu miliki untuk hidup yang lebih minimalis dan simpel.

Selain sebagai salah satu bagian dari gaya hidup minimalis, cara ini bisa membantu kamu mengurangi jumlah barang untuk memperluas ruang sekaligus membuat kamarmu lebih mudah dibersihkan.

7. Maksimalkan penggunaan dinding untuk storage

Hemat Tempat, Ini 6 Desain Lemari Pakaian Untuk Kamar Sempit!
Source: Dekoruma

Sebenarnya penggunaan perabot-perabot besar seperti lemari atau rak saat ini nggak semuanya harus berdiri diatas lantai, lho.

Yup, perkembangan desain furnitur saat ini memberikan banyak pilihan jenis rak atau lemari yang bisa digantung atau dipaku di dinding.

Pemanfaatan dinding sebagai storage ini bisa kamu coba untuk membuat ruangan kamu jadi terasa lebih luas, bahkan ketika kasur yang kamu gunakan berukuran besar dan menyita ruang.

BACA JUGA: Nggak Sembarangan! Ikuti 5 Cara Memilih Lemari Laci yang Fungsional dan Cantik untuk Dekorasi Kamar


Itulah dia berbagai trik yang bisa dicoba buat kamu yang memiliki masalah dengan kasur berukuran besar dan kamar yang sempit.

Buat yang nggak mau repot memikirkan dekorasi kamar, nih, kamu bisa tinggal di Rukita sekarang juga! Kamu nggak akan menemukan masalah ukuran kasur yang tidak sesuai dengan ukuran ruangan. Karena di coliving dan kost eksklusif Rukita semua kamarnya sudah didesain secara estetik dan modern.

5 Manfaat Area Komunal di Kost yang Bisa Kamu Rasakan
Rukita

Tertarik untuk tinggal di salah satu kost eksklusif Rukita? Butuh informasi lebih lanjut? Klik tombol di bawah ini, ya!

Atau bisa juga ketik langsung link ini browser: bit.ly/rukita-queen-size

Unit coliving Rukita tersebar di banyak area strategis di Jakarta, Depok, Bekasi, dan Tangerang. Untuk kamu yang ingin tahu unit Rukita lainnya, bisa mengakses www.rukita.co atau hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477. 

Jangan lupa juga follow Instagram Rukita di @Rukita_Indo untuk berbagai rekomendasi seru dan info promo menarik lainnya.

Apakah kamu punya trik berbeda untuk meletakkan kasur queen size di kamar? Bagikan di kolom komentar, ya.

Rizki Ramadhan

Full-time writer, part-time planner, part-time dreamer, part-time guitarist, part-time bassist but not an activist. Just a human being. Hit me up on Twitter @rizkiglonomore

Leave a Reply