Hangout

5 Kafe di Pasar Baru yang Cozy Abis | Ada yang Berkonsep Unik hingga Hidden Gem!

Bakal jadi tempat nongkrong andalan!

Pasar Baru merupakan bagian dari Jakarta Pusat yang memiliki pilihan kuliner menarik. Mulai dari restoran keluarga, kaki lima, hingga kafe kekinian.

Beragam kafe di Pasar Baru juga nggak hanya jadi andalan tempat anak muda, tapi juga mereka yang ingin bersantai sepulang kerja. Ingin tahu rekomendasi kafe di Pasar Baru yang asyik? Simak di bawah ini!

Rekomendasi Kafe di Pasar Baru

Source: pexels.com

Mulai dari kafe yang berdesain unik, Instagramable, hidden gem, hingga berkonsep kafe-bar. Semuanya bisa kamu temui di 5 kafe di Pasar Baru ini!

1. Dapurempa Resto ‘n Coffee

Source: Instagram.com/dapuremparestocoffee

Mau menyesap kopi khas Aceh sambil ditemani menu masakan lezat? Dapurempa Resto ‘n Coffee wajib kamu kunjungi! Kafe ini tak hanya menyediakan aneka kopi, tapi juga menu makanan yang menggiurkan.

Selain Kopi Saring Aceh, tapi juga ada kopi machined based, seperti Espresso, Ice Coffee Hazelnut, Ice Coffee Caramel, dan lainnya. Nggak minum kopi? Tenang, ada juga aneka teh, Green Tea Latte, dan Es Timun Dapurempa yang segar.

Source: Instagram.com/dapuremparestocoffee

Nah, untuk menu makanannya nggak kalah menarik! Terdapat Mie Aceh, Nasi Kebuli, Nasi Mandhi, Shawarma, Mugalgal, Roti Cane, Martabak, Roti Mariyam, Sambosa, dan berbagai camilan.

Source: instagram.com/dapuremparestocoffee

Dapurempa Resto ‘n Coffee nggak hanya cocok untuk hangout bareng teman, tapi juga keluarga. Interiornya yang mirip gaya Santorini tentunya cozy dan instagramable banget!

  • Alamat: Dapurempa Resto ‘n Coffee Jln. Antara No.12, RW.1, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat
  • Harga: Sekitar Rp200.000 untuk 2 orang
  • Waktu operasional: Senin – Sabtu pukul 10.00-21.00 WIB

2. Malacca Toast

Source: zomato.com

Malacca Toast merupakan kafe di Pasar Baru lainnya yang patut kamu kunjungi. Lokasinya sangat strategis, tempatnya pun luas dan nyaman banget!

Terdapat ruangan AC dan non smoking yang sama-sama cozy. Di bagian indoor ada live music dan televisi sehingga nggak bakal bosan. Asyiknya lagi di lantai 2 ada permainan billiard, lho!

Source: eatigo.com

Tenang saja, nggak hanya tempatnya yang enak, tapi makanannya juga terkenal sedap. Menu makanannya sangat bervariasi, ada aneka dimsum, nasi lemak, nasi goreng, mie, sup buntut, toast, es krim, dan berbagai makanan ringan.

Source: .instagram.com/malaccatoast.id

Minumnya juga nggak kalah bervariasi, ada beragam kopi, latte, teh, jus, hingga cincau. Cocok banget untuk makan bersama keluarga, laptoptan, ataupun nongkrong bareng teman-teman.

  • Alamat: Malacca Toast Jln. Samanhudi No.71, RT.8/RW.6, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat
  • Harga: Sekitar Rp200.000 untuk 2 orangn
  • Waktu operasional: Senin-Minggu pukul 10.00 – 20.30 WIB

3. Toko Kopi Maru

Source: bisnis.com

Kalau ke Toko Kopi Maru pasti kamu setuju kalau ini adalah the real kafe hidden gem! Sebab, kafe di Pasar Baru ini letaknya berada di dalam gang, tepatnya di sebuah rumah bergaya tempo dulu.

Toko Kopi Maru memiliki tema vintage yang terasa homey. Bagi yang suka kafe konsep terbuka, kafe ini bakal jadi favoritmu! Terdapat dua area, yaitu indoor dengan bar dan outdoor yang lebih luas.

Source: bisnis.com

Nggak cuma nyaman, Toko Kopi Maru juga menyuguhkan kopi yang nggak main-main, dari biji kopi Temanggung dan Priangan. Menu kopinya juga beragam, mulai dari jenis kopi susu hingga olahan manual brew.

Source: instagram.com/tokokopimaru

FYI, Toko Kopi Maru ini sempat viral di kalangan para pencinta kopi, lho! Asyik banget, deh, menyesap kopi sedap di area outdoor dengan suasana yang tenang di sini.

  • Alamat: Toko Kopi Maru Jln. Pintu Air Raya No.33, RT.13/RW.8, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat
  • Harga: Sekitar Rp50.000/orang
  • Waktu operasional: Selasa – Jumat pukul 09.00 – 18.00 WIB, Sabtu – Minggu pukul 07.00 – 18. 00 WIB

Atau ketik ini di browser: bit.ly/rukita_psbaru

4. Rimboen Cafe

Source: pergikuliner.com

Istirahat kantor mau ngopi sejenak di kafe? Bisa ke Rimboen Cafe yang ada di Jalan Krekot Bunder Raya, nih! Suasananya nyaman dengan konsep open space yang adem dan hijau.

Source: instagram.com/rimboen.cafe

Tempatnya memang agak tersembunyi ke dalam, serbahijau, dan chill. Kalau malam nuansanya semakin cantik dengan lampu neon dan lampu yang mengelilingi tanaman rambat.

Source: instagram.com/rimboen.cafe

Selain ada belasan menu kopi, Rimboen Cafe juga menyediakan minuman teh, cokelat, aneka Rice Bowl, dan cemilan seperti sosis, nugget, dan kentang goreng. Salah satu yang recommended di sini adalah Matcha Latte yang rasanya nagih!

  • Alamat: Rimboen Cafe Jln. Krekot Bunder Raya No.38, RT.5/RW.6, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat
  • Harga: Sekitar Rp150.000 untuk 2 orang
  • Waktu operasional: Senin – Minggu pukul 09.00 – 22.00 WIB

5. KAY’s Cafe

Source: restaurantguru.com

Kafe di Pasar Baru yang terakhir ada Kay’s Cafe yang mengusung konsep kafe dan bar. Tempatnya luas, cozy, ada ruang indoor dan outdoor. Lokasinya sangat strategis, menyatu dengan Yuan Garden Pasar Baru Hotel.

Nggak hanya minumannya saja yang mantap, menu makanannya ada berbagai macam dengan porsi yang melimpah! Salah satu yang recommended adalah Chicken Cordon Blue dengan daging yang tebal dan keju yang meleleh di mulut.

Source: cumaps.net

Kay’s Kafe kerap jadi tujuan andalan untuk melepas penat, apalagi ada live music dan live DJ di hari tertentu. Siap-siap jadi tempat nongkrong favorit, nih.

  • Alamat: Kay’s Jln. Pintu Air V No.53, RT.5/RW.8, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat,
  • Harga: Sekitar Rp150.000 untuk 2 orang
  • Waktu operasional: Senin – Minggu pukul 10.00 – 21.00

Dari 5 kafe di Pasar Baru di atas, apakah kamu sudah mengunjungi salah satunya? Atau punya rekomendasi lainnya? Tuliskan di kolom komentar, yuk!

Kost di Pasar Baru Kamar Fully Furnished plus TV

RuOptions Heef Residence Pasar Baru

Sstt.. nggak jauh dari Malacca Toast ada RuOptions Heef Residence Pasar Baru, lho! Dari kost di Pasar Baru ini kamu bahkan bisa jalan kaki 5 menit saja ke Malacca Toast.

RuOptions Heef Residence Pasar Baru

Selain dekat kafe, RuOptions Heef Residence Pasar Baru pastinya punya fasilitas yang lengkap. Kamarnya sudah fully furnished, sudah termasuk AC, TV, Wi-Fi, tempat tidur, meja, kursi, lemari pakaian, dan kamar mandi beserta water heater.

RuOptions Heef Residence Pasar Baru

Kamar kost sempit? Big no! Kamar kost di RuOptions Heef Residence ini luas, bahkan ada yang 19,60 m2 dan dilengkapi kulkas serta sofa di dalamnya. Harga sewanya mulai Rp2,5 juta/bulan saja!

Yuk, simak info selengkapnya dengan klik tombol berikut!

Atau ketik ini di browser: bit.ly/ruoptions_heef

Cari kost di Pasar Baru atau Jadetabek lainnya? Yuk, unduh aplikasi Rukita di Google Play Store atau App Store untuk pengalaman seru mencari kost idaman! Kamu bisa menemukan kost eksklusif dan apartemen sesuai bujet dan keinginan karena #RukitaUntukSemua.

Bisa juga hubungi langsung Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477 atau kunjungi  www.Rukita.co. Jangan lupa follow Instagram Rukita di @Rukita_indo dan Twitter @Rukita_id supaya nggak ketinggalan diskon dan update terkini!

Qonita Chairunnisa

A passionate SEO content writer with a Journalism background. Been stringing words together for diverse content for years, and aims to keep learning all about SEO and copywriting.

Recent Posts

Sample Post – Megs

In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…

1 year ago

Sample Post

Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…

1 year ago

Mengenal Weton Rabu Pahing, dari Watak hingga Jodoh untuk Laki-Laki dan Wanita

Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…

2 years ago

Manfaat Minyak Zaitun untuk Mengatasi Rambut Rontok | Bisa Digunakan Sebagai Masker Rambut!

Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…

2 years ago

9 Macam-Macam Kurma Terbaik dan Bermanfaat bagi Kesehatan

Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.

2 years ago