Debut dalam dunia akting, Jennie BLACKPINK langsung terjun ke dunia Hollywood!
Tak hanya berbakat dalam menyanyi, rap, dan juga menari, nih. Jennie BLACKPINK yang bernama asli Jennie Kim ini menunjukkan bakat lainnya lewat debut akting serial terbaru Hollywood produksi HBO berjudul “The Idol”.
Seperti yang sudah kamu ketahui sebelumnya, salah satu member BLACKPINK yakni Jisoo juga sudah tampil sebagai aktris lewat serial “Snowdrop” yang tayang di Disney Hotstar. Kini, giliran Jennie yang menunjukkan bakatnya sebagai seorang aktris!
Dalam sebuah wawancara resmi yang dirilis oleh YG Entertainment, Jennie menyatakan bahwa saat membaca naskahnya, ia langsung tertarik dan ingin menjadi bagian dari serial tersebut.
BACA JUGA:
- Rekomendasi Drama China Romantis Paling Laris di WeTV, Ada You Are My Glory!
- Drama Korea Choi Hyun Wook Paling Terkenal Selain Twenty Five Twenty One
- Kpopers Harus Tahu Apa Itu Bedanya Fanmeeting, Showcase, dan Fansign!
Fakta tentang The Idol yang Jadi Serial Debut Akting Jennie BLACKPINK
Tentunya, kamu penasaran, dong, dengan fakta di balik serial “The Idol” yang akan dibintangi Jennie BLACKPINK ini? Serial ini rencananya akan tayang di akhir tahun 2022 atau awal tahun 2023. Biar nggak makin penasaran, cek fakta di bawah ini, yuk!
1. Serial bertabur bintang
Serial “The Idol” ini ternyata dibintangi sekaligus disutradarai oleh The Weeknd, lho. Nggak hanya itu, kamu juga akan melihat Jennie beradu akting dengan Troye Sivan, Reza Fahim, Sam Levinson, hingga putri dari Johnny Depp yakni Lily-Rose Depp.
2. Jennie berperan sebagai dancer
Jennie akan berperan sebagai seorang dancer dalam serial “The Idol” dengan kredit nama panggung Jennie Kim. Ia akan berakting menjadi seorang penari pekerja keras yang selalu gigih dalam memperjuangkan kariernya.
3. Produser yang sama dari serial Euphoria
Pasti kamu familiar dengan serial original HBO berjudul “Euphoria” yang dibintangi oleh Zendaya dan Sydney Sweeney, bukan?
Ternyata, “The Idol” merupakan serial hasil garapan produser yang sama dengan serial “Euphoria”, lho. “The Idol” sendiri digarap oleh The Weeknd, Reza Fahim, dan juga Sam Levinson.
4. Berlatar belakang dunia musik
Mungkin dari judul serialnya saja kamu sudah bisa menebak bahwa serial “The Idol” memiliki latar belakang dunia musik dan memiliki fokus cerita terhadap kehidupan seorang penyanyi wanita yang diperankan oleh Lily Rose Depp. Penyangi yang sedang merintis karier di dunia musik ini sedang naik daun dan jadi idola banyak kalangan.
Kariernya berkembang begitu pesat sehingga ia mendapatkan banyak tawaran pekerjaan dan menjalani hidup sebagai seorang bintang. Namun, seiring perjalanan kariernya, ia mendapat banyak rintangan, mulai dari hubungan percintaannya dengan pemilik klub serta pertemuan dengan pemimpin sekte bintang pop di Los Angeles.
5. Mengangkat isu sosial
Sama seperti serial HBO “Euphoria”, meskipun belum informasi rinci terkait serial “The Idol” belum jelas, tapi bocorannya “The Idol” akan menyajikan beberapa cerita dan adegan soal kisah gelap di belakang dunia gemerlap Hollywood meliputi narkoba, pesta alkohol, hingga pergaulan bebas.
Tenang aja, serial “The Idol” ini akan diberi rating 18+ sehingga terbatas menjadi tontonan orang dewasa yang sudah cukup umur.
Wah, mengintip sedikit cerita, latar belakang, serta pemain dari serial “The Idol” HBO di mana Jennie BLACKPINK menyalurkan kemampuan aktingnya, pasti kamu jadi semakin penasaran dengan serial ini, kan? Cus, nonton dulu trailernya di bawah ini biar nggak makin penasaran!
Mendengar kabar debut akting Jennie BLACKPINK dan mengetahui berbagai fakta di balik serial “The Idol” ini, pasti kamu makin nggak sabar ingin nonton serialnya, kan? Apalagi, selain Jennie BLACKPINK, serial ini juga diperankan oleh banyak penyanyi terkenal. Duh, cepetan rilis, deh!
Buat kamu yang lagi cari kost di kawasan Jakarta Selatan yang strategis banget, coba, deh, cek unit kost coliving Rukita Antene Radio Dalam. Kost di Kebayoran Baru ini dekat banget sama Stasiun MRT Blok M dan juga Blok A. Cuma 5 menit berkendara!
Selain itu, kamu juga akan dikelilingi kawasan hits Jakarta Selatan di mana tempat hangout seperti mall dan cafe bertaburan. Sebut saja kawasan Blok M, Gandaria, Panglima Polim, Senopati, Pondok Indah, Fatmawati. Pokoknya, mau ke mana pun dari kost ini pasti mudah banget!
Tentunya, Rukita Antene Radio Dalam menawarkan fasilitas yang luar biasa dan berbeda dari kost biasa. Ada beberapa tipe kamar yang tersedia di sini. Namun, semua kamar sudah fully furnished dilengkapi AC, Wi-Fi, TV, jendela ke arah luar, kamar mandi dalam dengan water heater, bahkan ada kamar yang memiliki kulkas serta balkon pribadi.
Fasilitas bersama seperti dapur lengkap dengan kompor, dispenser, kulkas, serta microwave, area komunal dan ruang tamu untuk bersantai, area parkir yang luas, CCTV, hingga layanan laundry dan pembersihan kamar gratis.
Penasaran dengan unit Rukita lain di beberapa kota lainnya? Langsung saja download aplikasi Rukita di App Store dan Play Store di gadget kesayanganmu sekarang untuk cek berbagai koleksi kost dan apartemen Rukita di lokasi strategis yang tersebar di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Malang, Bali, Medan, Palembang, Semarang, dan Sidoarjo.
Kamu masih tetap bisa melihat berbagai pilihan kost dan apartemen Rukita di website www.Rukita.co atau tanya-tanya ke Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477. Jangan lupa juga follow Rukita di Instagram @Rukita_Indo dan Twitter @Rukita_Id untuk dapat konten menarik dan promo terbaru lainnya, ya!