Tips

9 Rekomendasi Hampers Lebaran 2022 di Bawah 300 Ribu!

Yuk cari tahu hampers lebaran 2022 dengan budget di bawah 300 ribu!

Ketika sudah menjelang lebaran, tentu kamu akan mencari hampers untuk diberikan kepada saudara, teman, keluarga, atau bahkan pacar. Nggak hanya kue kering, saat ini hampers lebaran sudah sangat bervariasi. 

Mulai dari perlengkapan ibadah hingga set alat makan, kamu sudah bisa memberikan satu kotak hampers yang bermanfaat kepada orang tercinta. Untuk rekomendasinya, berikut beberapa jenis hampers lebaran yang unik dan murah.

Pilihan Hampers Lebaran 2022 di Bawah 300 Ribu

Source: Pexels.com

Di tengah menjamurnya bisnis hampers, ada banyak pilihan hadiah lebaran dengan harga yang murah meriah. Beberapa pilihan hampers lebaran 2022 dengan budget di bawah 300 ribu, di antaranya sebagai berikut:

1. Dekorasi Kayu

Source: Instagram/@dekorasi.kayu

Sekarang, beli hampers lebaran bisa sambil sedekah, nih. Caranya, kamu hanya perlu membeli hampers Flava di Dekorasi Kayu. Dengan belanja hampers Flava, kamu dapat turut menyumbangkan 5 persennya untuk donasi kemanusiaan.

Hampers Flava ini sangat cocok diberikan kepada rekan kerja atau sahabat yang sudah memiliki pasangan. Pasalnya, satu box hampers Flava berisi set alat makan cantik yang terbuat dari kayu.

Untuk pemesanan, kamu bisa langsung berkunjung ke instagram resminya di @dekorasi.kayu. Hamper satu ini bisa kamu beli di berbagai marketplace di Indonesia. Nggak hanya Indonesia, Dekorasi Kayu juga menerima pengiriman ke luar negeri. 

Harga: Rp299.000

2. Aku Kira

Source: Instagram/@akukira.id

Rekomendasi hampers lebaran 2022 selanjutnya yang aman di kantong adalah dari Aku Kira. Untuk tahun ini, Aku Kira menawarkan paket hampers murah meriah, bernama Athira Hampers. Tentunya, hampers ini cocok diberikan kepada keluarga, teman, maupun pacar.

Dalam satu set Athira hampers, kamu bisa mendapatkan berbagai hadiah lebaran menarik. Isi dari hampers ini, yaitu 3 buah wedangan (teh hijau, teh melati, teh rosella, wedang uwuh atau empon-empon), gelas dan sendok jati, serta kue nastar.

Dikemas cantik menggunakan box dari anyaman bambu, hampers ini bisa kamu pesan langsung melalui Whatsapp atau Shopee di “akukira.id”. Jika tertarik, kamu bisa juga mengunjungi instagram resmi Aku Kira di @akukira.id untuk informasi lebih lanjut.

Harga: Rp265.000

3. Poisepoi Eco-Friendly Home Package

Source: Instagram/@poisepoi

Dalam rangka melestarikan lingkungan, Poisepoi membuat hampers bertemakan buah-buahan yang tentunya eco-friendly, nih. Untuk koleksi terbaru, Poisepoi menawarkan hampers berupa, tas belanja, apron untuk masak, hingga placemat dan tissue cover buat meja.

Bersama dengan tas belanja lipat, berbagai hadiah ini digabung dalam satu bundling hampers Geng Belanja! Pilihan motif dari hampers ini juga sangat lucu, yakni Geng Buah Naga atau Manggis.

Selain menarik, hampers ini juga sangat useful untuk urusan rumah tangga. Jika tertarik, kamu bisa mengunjungi instagram resminya di @poisepoi atau belanja langsung di Shopee Poisepoi.

Harga: Rp279.000

4. Botanico Candle

Source: Instagram/@botanico.candle

Bagi kamu yang suka wewangian aromaterapi, rekomendasi hampers lebaran 2022 dari Botanico Candle bisa jadi pilihan tepat. Dengan membeli hampers lebaran box B, kamu sudah bisa mendapatkan lilin aromaterapi dengan dried flower, reed diffuser, dan kartu ucapan.

Selain untuk, hampers lebaran dari Botanico cukup terjangkau dan cocok diberikan pada teman, sahabat, atau pacar. Hampers dari Botanico Candle pun dikemas dengan dus yang cantik sehingga penerimanya akan merasa spesial, nih.

Jika ingin memesan hampers ini, kamu bisa preorder langsung di Whatsapp, Shopee, dan Tokopedia. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi juga instagram resmi dari Botanico Candle di @botanico.candle, ya.

Harga: Rp155.000

5. OpendBox Hampers

Source: Instagram/@openboxhampers

Cari hampers lebaran 2022 yang simpel, namun murah meriah? Hampers dari OpendBox bisa menjadi pilihanmu, nih. Pasalnya, dalam satu set hampers ini sudah berisi berbagai hadiah lebaran menarik.

Salah satu hampers yang bisa kamu pilih adalah Mecca Series. Untuk jenis hampers ini, kamu sudah mendapatkan dua kue kering 250 gram, mukena, tasbih, dan juga kartu ucapan.

OpendBox Hampers sendiri berdomisili di Yogyakarta, tapi menerima pengiriman ke seluruh Indonesia. Jika ingin tahu informasi selengkapnya, kamu bisa kunjungi instagram resmi OpendBox di @openboxhampers. 

Harga: Rp170.000

BACA JUGA: Jelang Lebaran 2022, Ini Cara Tukar Uang Baru di Bank Indonesia Secara Online

6. Hand2craft

Source: Instagram/@hand2craft

Pilihan hampers unik dan berbeda selanjutnya adalah hand2craft. Dalam rangka menyambut lebaran, hand2craft menawarkan set menarik, berupa botol tumbler yang bisa diukir dengan nama di bagian bodinya.

Sampai sekarang, konsumsi air minum memang sangat penting dan harus diperhatikan. Karena itu, hand2craft memberikan inovasi mudah dengan menghadirkan satu set hampers box yang bermanfaat.

Dalam satu box ini, kamu sudah bisa mendapatkan tumbler LED dengan gratis ukir nama, lampu LED, dan kartu ucapan. Apabila tertarik dengan hampers dari hand2craft, kunjungi instagram resminya di @hand2craft untuk informasi lebih lanjut, ya.

Harga: Rp159.000

7. Kay’s Cake Shop

Source: Instagram/@kaycakeshop

Apabila ingin menghadiahkan hampers kepada orang tercinta dalam bentuk kue kering saja, Kay’s Cake Shop jadi pilihan terbaik. Sebab, kue kering dari Kay’s Cake Shop ini memiliki rasa yang enak karena langsung dibuat setelah ada pesanan dengan bahan-bahan berkualitas.

Untuk hampers lebaran, Kay’s Cake Shop menawarkan dua pilihan, yakni paket A dan paket B. Paket A dihargai Rp199.000 dan berisi satu kotak putri salju, satu kotak chui kao so, satu kotak nastar, dan satu kotak semprit dahlia.

Sementara untuk paket B, dihargai Rp149.000 dan berisi cotton softbread isi 16 dengan rasa mix, yaitu coklat, keju, susu, dan srikaya. Jika ingin memesan paket menarik ini, bisa langsung kunjungi instagram resminya di @kaycakeshop, ya.

Harga: Rp149.000 – Rp199.000

8. FINEBOX

Source: Instagram/@finebox.custom

Tahun ini, FINEBOX juga menawarkan hampers menarik dengan box 2 sap. Dalam box ini, kamu sudah bisa mendapatkan 3 box kue kering 450 gram dengan rasa ciamik, sajadah, tasbih, serta kacang.

Meski tampil dengan box yang terlihat premium, namun hampers lebaran ini tetap memiliki harga reasonable. Untuk pemesannya, kamu bisa mengunjungi Shopee resmi dari FINEBOX.

Perlu diingat, FINEBOX menerima last order hanya sampai akhir bulan April ini saja. Karena itu, jika ingin memesan hampers dari FINEBOX, kamu langsung saja kunjungi instagram resminya di @finebox.custom.

Harga: Rp285.000

9. Bana Bakes

Source: Instagram/@banabakes.id

Hampers lebaran 2022 murah meriah terakhir yang bisa kamu pilih adalah dari Bana Bakes. Mengusung tema minimalis dan premium, hampers dari Bana Bakes hadir dengan keranjang anyaman purun yang membawa unsur khas Indonesia.

Selain mendapatkan keranjang lucu, hampers ini juga berisi personal signature banana bread, homemade cacao walnut crunch cookies, kurma premium Medjool, dan sajadah turki.

Dengan beragam hadiah tersebut, tentu hampers dari Bana Bakes akan sangat berguna. Apabila kamu ingin memesannya, bisa kunjungi saja instagram resmi dari Bana Bakes di @banabakes.id.

Harga: Rp219.000


Nah, itu dia beberapa rekomendasi hampers lebaran 2022 yang bisa kamu pilih sebagai hadiah untuk orang tercinta. Selain harganya yang reasonable, hampers-hampers ini tentu akan sangat bermanfaat untuk dipakai sehari-hari.

Sudah tahu hampers lebaran yang akan dibeli? Coba yuk share di kolom komentar!

Mau tinggal di kost yang nyaman, aman, dan rasanya #SenyamanDiRumah, sudah pasti harus cek di kost coliving Rukita! Rukita punya sederat kost coliving yang tersebar di berbagai lokasi strategis di Jabodetabek, Bandung, dan Surabaya.

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477, atau kunjungi www.Rukita.co.

Follow juga akun Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter di @Rukita_Id untuk berbagai info terkini serta promo menarik!

Ajeng Dwiri Banyu

Recent Posts

Sample Post – Megs

In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…

1 year ago

Sample Post

Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…

1 year ago

Mengenal Weton Rabu Pahing, dari Watak hingga Jodoh untuk Laki-Laki dan Wanita

Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…

2 years ago

Manfaat Minyak Zaitun untuk Mengatasi Rambut Rontok | Bisa Digunakan Sebagai Masker Rambut!

Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…

2 years ago

9 Macam-Macam Kurma Terbaik dan Bermanfaat bagi Kesehatan

Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.

2 years ago