F

Formula E Jakarta 2022: Jadwal, Harga Tiket, dan Cara Beli Tiket

Formula E Jakarta 2022 menjadi rangkaian HUT Jakarta mulai 24 Mei hingga 25 Juni nanti!

25 Juni 2022 nanti, Jakarta akan merayakan hari ulang tahun (HUT) yang ke-495 bertajuk Hajatan Jakarta.

Nah, salah satu rangkaian perayaan ulang tahun Jakarta ini adalah dengan menggelar Formula E Jakarta di Ancol tepatnya di Sirkuit ePrix Internasional Jakarta, 4 Juni mendatang.

Race akan berlangsung mulai pukul 15.00 WIB dan tiketnya bisa kamu dapatkan secara online dengan kisaran harga mulai Rp250 ribu hingga Rp10 juta belum termasuk pajak.

Formula E Jakarta 2022 ini merupakan seri ke-9 dalam agenda FIA Formula E World Championship 2021/2022.

Info Lengkap Formula E Jakarta 2022

jadwal formula e jakarta 2022
Source: okezone.com

Sebelum sampai ke Jakarta, Formula E sudah lebih dulu digelar dalam 8 putaran, yaitu Diriyah ePrix (2 kali), Mexico City ePrix, Roma ePrix, Monaco ePrix, dan Berlin ePrix (2 kali).

Dalam Berlin ePrix I dan Berlin ePrix II yang berlangsung pada 14 dan 15 Mei 2022, tim ROKiT Venturi Racing serta Nyck de Vries (Mercedes-EQ Formula E Team) secara bergantian jadi pemenang.

Acara Formula E 2022 ini telah diikuti oleh 22 peserta dari 11 tim. Salah satunya ialah Antonio Giovinazzi, eks pembalap Formula 1 (Alfa Romeo) yang memperkuat tim Dragon/Penske Autosport.

Mau tahu lebih banyak informasi tentang Formula E Jakarta 2022? Simak terus artikel ini!

1. Tiket online Formula E Jakarta 2022

formula e jakarta
Source: Detik.com

Kamu bisa memesan tiket Formula E melalui dua situs web, pertama melalui laman jakartaeprixofficial.com dan kedua melalui goersapp.com.

Harga tiketnya paling murah dibandrol dengan harga Rp250 ribu dan paling mahal Rp10 juta belum termasuk pajak 15 persen.

Tiket sudah bisa kamu beli mulai tanggal 1 Mei lalu. Menariknya lagi, tiket yang tertera sudah termasuk untuk berbagai wahana di Ancol, jadi tidak hanya balapan saja.

Jumlah penonton sekitar 60.000, sesuai kapasitas Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) atau Sirkuit ePrix Internasional Jakarta yang dapat menampung puluhan ribu penonton itu.

formula E jakarta 2022
Source: kompas.com

Jika kamu tertarik, buruan beli tiketnya sekarang karena ada beberapa kategori yang sudah habis terjual.

Pilihan tiketnya ada 4 kategori yang berdasarkan pada lokasi, yakni Ancol Festival, Sirkuit Festival, Grand Stand, VIP, dan VVIP. Tiket Ancol Festival adalah tiket termurah dan yang paling terjangkau di antara tiket lainnya.

Sedangkan yang mencapai 10 juta rupiah adalah untuk tiket dengan kategori VIP dan VVIP. Berikut update harga tiket Formula E Jakarta. (update per Senin, 3 Mei 2022).

  • Kategori VIP dan VVIP

Jakarta Royal Suite 1A seharga Rp11.500.000

Jakarta Deluxe Suite 1B seharga Rp8.625.000

Segarra Suite 1C seharga Rp3.450.000 (habis terjual)

Jimbaran Suite 1D seharga Rp3.450.000 (habis terjual)

Ombak Laut Suite 1E seharga Rp2.300.000 (habis terjual)

  • Kategori Grandstand

Grandstand 2F seharga Rp 862.500

Grandstand 2H seharga Rp862.500

Grandstand 2A Rp862.500 (habis terjual)

Grandstand 2B seharga Rp862.500 (habis terjual)

Grandstand 2C seharga Rp862.500 (habis terjual)

Grandstand 2D seharga Rp862.500 (habis terjual)

Grandstand 2E seharga Rp862.500 (habis terjual)

Grandstand 2G seharga Rp862.500 (habis terjual)

  • Kategori Circuit Festival

Kategori Circuit Festival seharga Rp517.500

  • Kategori Ancol Festival

Kategori Ancol Festival 4 seharga Rp287.500

2. Jadwal Formula E Jakarta 2022

formula e jakarta
Source: voi.id

Dilangsung pada 4 Juni 2022 mendatang, jadwal balapan FE Jakarta 2022 pun sudah bisa kita ketahui. Sebelum balapan resmi dimulai tentu saja para pembalap akan melakukan dua latihan bebas dan satu kali kualifikasi.

Sesi latihan bebas pertama akan dilangsungkan pada pukul 07.10 sampai 07.55 pagi WIB. Setelah itu lanjut pada sesi latihan bebas kedua yang akan dilangsungkan pada pukul 08.55 sampai 09.40 pagi WIB.

Barulah setelah melancarkan latihan bebas para pembalap akan menghadapi sesi kualifikasi. Sesi ini diperkirakan akan berlangsung panas mengingat hasil kualifikasi nantinya akan menentukan posisi pembalap di grid.

Sesi kualifikasi ini akan berlangsung pada pukul 10.30 sampai 12.15 siang. Setelah menuntaskan sesi kualifikasi, para pembalap beserta tim akan istirahat terlebih dulu sebelum memulai balapan secara resmi.

Nah, untuk balapan resminya akan berlangsung pada pukul 14.30 hingga 16.30 sore WIB. Sementara itu, para pembalap dikabarkan akan tiba di Jakarta pada 28 Mei 2022 mendatang.

Setelah sampai di tanah air, mereka juga direncanakan akan melakukan pawai di Monumen Nasional, Jakarta pada 2 Juni 2022 mendatang.

Berikut Jadwal Lengkap Formula E Jakarta 2022:

Latihan bebas 1: 07.10 – 07.55 WIB

Latihan bebas 2: 08.55 – 09.40 WIB

Kualifikasi : 10.30 – 12.15 WIB

Balapan : 14.30 – 16.30 WIB

BACA JUGA: Catat! Ini 23 Jadwal F1 2022 Lengkap, dari Bahrain hingga Abu Dhabi

3. Cara beli tiket online FE Jakarta 2022

Source: Freepik

Kamu yang tertarik membeli tiket FE Jakarta 2022 bisa mengikuti tata cara berikut ini. Ada dua cara yang bisa kamu lakukan.

Beli tiket FE melalui Jakartaeprixofficial.com

  • Buka laman jakartaeprixofficial.com.
  • Kemudian tekan “BUY TICKET” pada menu yang tersedia.
  • Pilih salah satu di antara 4 kategori yang tersedia, yaitu antara VIP and VVIP, Grandstand, Circuit Festival, atau Ancol Festival.
  • Dilanjutkan menu pilihan untuk sub kategori, terdiri dari Jakarta Royal Suite 1A, Jakarta Deluxe Suite 1B, Segarra Suite 1C, Jimbaran Suite 1D, dan Ombak Laut Suite 1E.
  • Setelah menentukan pilihan, lalu tekan “Beli Tiket”.
  • Jika sudah selesai, isi formulir informasi terkait calon pembeli tiket, seperti alamat email dan nomor handphone (hp).
  • Lalu lanjutkan untuk proses pembayaran tiket.

Beli tiket FE melalui Goersapp.com

  • Kunjungi laman goersapp.com.
  • Buka tampilan untuk agenda Formula E Jakarta 2022.
  • Pilih kategori antara VIP and VVIP, Grandstand, Circuit Festival, atau Ancol Festival.
  • Kemudian pilih sub kategori yang terdiri dari Jakarta Royal Suite 1A, Jakarta Deluxe Suite 1B, Segarra Suite 1C, Jimbaran Suite 1D, atau Ombak Laut Suite 1E.
  • Selanjutnya isi formulir dengan memasukkan email dan nomor handphone (hp).
  • Lanjutkan ke proses pembayaran sesuai dengan nominal yang dipesan.

4. Persiapan acara FE Jakarta 2022

sirkuit formula e jakarta 2022
Source: tempo.co

Persiapan yang telah dilakukan penyelenggara Formula E Jakarta 2022 yaitu, saat ini telah kedatangan perlengkapan penunjang dan bagian-bagian mobil balap yang belum dirakit.

Truk berisi kelengkapan balapan dan bagian-bagian mobil tersebut akan terus berdatangan hingga 24 Mei. Unit yang datang kemudian akan dirakit di Ancol.

Hal ini sengaja dilakukan seperti itu untuk menghemat tempat saat pengiriman. Jadi bukan mobil utuh yang sampai ke tanah air melainkan bagian mobil yang sudah terbelah-belah.

Setelah semua bagian lengkap telah tiba di Indonesia, mobil listrik kemudian akan dirakit di Ancol pada 27 Mei. Proses perakitannya sendiri tidak memakan waktu lama, tentunya karena sudah dilakukan orang berpengalaman.


Gimana, sudah semakin nggak sabar menyaksikan pertandingan balapan mobil ini? Buruan beli tiketnya sekarang sebelum semua habis terjual!

Cari kost yang #SenyamanDiRumah dengan harga sewa mulai Rp1 jutaan? Rukita pilihan tepat! Kost Rukita memiliki fasilitas eksklusif yang lebih dari kost biasa.

Kamu bisa menemukan kost Rukita di area strategis di Jabodetabek, Bandung, Malang dan Surabaya. Mau tahu asyiknya tinggal di Rukita? Tonton video di atas, ya!

Mencari kost idaman akan lebih mudah dengan aplikasi Rukita yang bisa kamu unduh via Google Play Store atau App Store. Bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477, atau kunjungi www.Rukita.co.

Follow juga akun Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter di@Rukita_Iduntuk berbagai info terkini serta promo menarik!

Leave a Reply