Hangout

Jadi Kartun Favorit di Hari Minggu, Ini 8 Fakta tentang Doraemon yang Nggak Banyak Orang Ketahui

Siapa, sih, yang nggak kenal sama Doraemon? Selain warna biru dan bentuk bulatnya, kisahnya yang lucu dan kadang sedih membuat kartun asal Jepang ini jadi selalu ditunggu di hari Minggu pagi oleh anak 90an.

Sudah tayang sejak tahun 1973, nih, bisa dibilang robot kucing yang satu ini menjadi salah satu tokoh kartun paling terkenal sepanjang masa. Sstt, Doraemon ternyata baru saja merayakan ulang tahun tanggal 3 September lalu. Namun, sebagai robot masa depan tanggal lahir kucing biru ini tercatat 3 September 2112!

Penasaran fakta apa lagi yang harus kamu ketahun? Yuk, baca terus artikel robot kucing dari abad ke-22 ini yang sukses mencuri perhatin anak kecil hingga orang dewasa.

8 Fakta tentang Doraemon yang Menggemaskan

Apakah kamu termasuk salah satu penggemar berat Doraemon? Kalau iya, pasti kamu sudah nggak asing dengan berbagai karakter di dalam kartun ini seperti Nobita, Giant, Shizuka, dan Suneo, dong.

Nama-nama tersebut pasti sudah jadi pengetahuan umum bagi para penggemar fanatiknya. Namun, masih ada, lho, fakta menarik dari kisah dan karakter Doraemon yang nggak banyak orang ketahui. Cek selengkapnya di bawah ini!

1. Misi Doraemon sebenarnya…

Source: Wowkeren

Sebagai penggemar setia serial kartun dan komik Jepang yang satu ini mungkin kita sudah mengetahui kalau Doraemon adalah teman sekaligus menjaga Nobita. Ya, Doraemon selalu setia membantu Nobita yang tertimpa kesulitan.

Namun, kenyataannya itu bukan tugas dari robot kucing tanpa kuping berwarna biru ini! Doraemon awalnya diciptakan sebagai robot pengasuh bayi yang berbentuk kucing. Sebelum dikirim ke masa lalu, Doraemon ternyata menjadi pengasuh dari cicit Nobita di abad ke-22 yaitu Sewaishi.

2. Kok, nggak punya kuping?

Source: Tagar.id

Penggemar komik maupun animasi Doraemon pastinya sudah tahu, dong, kalau sebenarnya karakter robot kucing ini seharusnya memiliki kuping. Namun, kuping tersebut hilang atau lebih tepatnya rusak karena sebuah insiden di awal-awal cerita Doraemon sebelum bertemu Nobita.

Ada sebuah kejadian di mana kuping robot kucing ini digigit oleh robot tikus sampai rusak. Alhasil Doraemon trauma dan membuatnya ketakutan terhadap sosok hewan ini.

Lebih parahnya lagi, sih, ketika Doraemon dibawa kembali ke pabrik pembuatannya, kupingnya yang rusak secara tidak sengaja terbuang oleh pekerja reparasinya. Inilah yang membuat Doraemon kehilangan kupingnya secara permanen, deh.

3. Alasan mengapa Doraemon berwarna biru

Source; Brilio

Kalau Doraemon merupakan robot yang dibuat berdasarkan bentuk kucing, nih, mengapa warnanya biru? Kan, di dunia tidak ada kucing yang memiliki warna bulu biru. Lalu, mengapa robot kucing yang satu ini berwarna biru, ya?

Nah, kalau berdasarkan ceritanya sendiri, robot kucing ini awalnya berwarna kuning, lho. Namun, warna tersebut luntur pada saat insiden dirinya kehilangan kuping!

Tetapi alasan sebenarnya adalah sang pencipta Fujiko F. Fujio, memilih warna biru karena warna tersebut masih jarang digunakan untuk gambar ilustrasi, terutama pada karakter komik Jepang di tahun tersebut.

4. Kecanggihan Doraemon selain kantong ajaib

Source: Idntimes

Sudah pasti kamu tahu kalau robot kucing yang satu ini dikenal akan kantong ajaib serta berbagai perlengkapan canggih dari dalamnya bukan?

Namun, tanpa kantong ajaib dan alat-alatnya tersebut, robot kucing yang satu ini bisa dibilang sudah sangat canggih, lho.

Hidung Doraemon memiliki kemampuan mencium bau 20 kali lipat lebih kuat dari hidung manusia. Kumisnya pun berfungsi sebagai radar untuk mencari benda di kejauhan. Lonceng di lehernya juga bisa memanggil kucing-kucing lain, tuh.

Kakinya yang datar, tuh, sebenarnya bisa membuatnya bergerak selincah kucing sungguhan. Sayangnya, karena insiden di awal cerita yang membuatnya rusak maka semua bagian canggih dari Doraemon tersebut jadi tidak ada yang berfungsi. Sayang sekali, ya…

5. Jumlah alat di dalam kantong ajaib

Source: Kompasiana

Saking banyaknya, nih, benda canggih yang dimiliki Doraemon mungkin membuat para penggemarnya tidak tahu bahkan malas menghitung jumlah alat dari dalam kantong ajaibnya. Namun, terkadang pertanyaan ini sering membuat para penggemar maupun orang-orang yang mengetahui kisah Doraemon penasaran.

Nah, berdasarkan berbagai lansiran dari komik resminya, nih, diketahui bahwa kapasitas di dalam kantong ajaibnya yang kecil itu ternya bisa menampung hingga 4.500 alat! Itu pun termasuk alat ajaibnya yang paling terkenal seperti pintu ke mana saja, mesin waktu, dan baling-baling bambu.

BACA JUGA: Siapa Menunggu Film Remake Mulan yang Tertunda selama 6 Bulan? Jangan Lupa Siapkan Uang 400 Ribu!

6. Dorami itu sebenarnya apa?

Source: Doraemonwiki

Yuk, beralih ke adiknya Doraemon, yaitu Dorami yang merupakan robot kucing perempuan berwarna kuning. Dorami juga sering membantu Doraemon dan Nobita saat keduanya kesulitan, tuh.

Beda dari kakaknya yang merupakan robot pengasuh, Dorami sendiri diciptakan sebagai robot yang bertugas untuk membantu pekerjaan rumah tangga.

Meski sama-sama canggih, namun Dorami tidak begitu paham dan bisa menggunakan alat-alat aneh seperti Doraemon.

Walaupun sama-sama dibekali kantong ajaib, Dorami lebih banyak mengisinya dengan perlengkapan untuk pekerjaan rumah tangga seperti kain pel, keranjang belanja, dan lain-lain.

7. Doraemon pernah sekolah, lho!

Source: Pinterest

Ternyata nggak cuma Nobita yang diceritakan sibuk bersekolah, tapi Doraemon juga dikisahkan pernah bersekolah, lho.

Sebelum dikirimkan ke masa lalu, ya, Doraemon sempat mengenyam pendidikan di Robotto Gakkō atau sekolah robot abad 22.

Namun, sama seperti pemiliknya saat ini, prestasi robot kucing yang satu ini cukup buruk saat bersekolah. Sehingga ketika lulus, tuh, tidak ada orang yang mau mempekerjakannya sebagai pengurus rumah dan bayi.

Nasibnya pun berubah ketika ada keluarga yang akhirnya mau menyewanya untuk merawat bayi bernama Sewaishi yaitu cicit Nobita di abad 22.

8. Shizuka melamar Nobita?

Source: Youtube

Kedatangan robot kucing dari masa depan ini selain untuk membantu Nobita agar makin rajin belajar ternyata sekaligus ‘mempersatukan’ cinta Nobita dan Shizuka.

Yup, karena kehadiran robot kucing ini Nobita jadi tahu kalau di masa depan dia akan menikah dengan Shizuka. Maka dari itu Nobita menjadi semakin santai dalam hidupnya, duh!

Bahkan dalam cerita di komiknya, tuh, diceritakan bahwa Shizuka-lah yang melamar Nobita dan bukan sebaliknya.

Wajar saja karakter Nobita bikin iri banyak orang ya, karena meski sangat sulit untuk bersyukur pada akhinya Nobita selalu beruntung!

Fakta unik lainnya bisa kamu ketahui juga kalau berkunjung ke Fujiko F. Fujio Museum atau lebih dikenal sebagai Museum Doraemon di Kanagawa, Jepang.


Itulah berbagai fakta unik dari karakter dan kisah seru robot kucing asal Jepang yang selalu menemani kita di hari Minggu pagi selama bertahun-tahun.

Bagaimana apakah faktanya membuat kamu tercengang? Kalau kamu masih tahu tentang fakta menarik lainnya dari tokoh kartun ini, jangan lupa tulis di kolom komentar, ya!

Rizki Ramadhan

Full-time writer, part-time planner, part-time dreamer, part-time guitarist, part-time bassist but not an activist. Just a human being. Hit me up on Twitter @rizkiglonomore

Share
Published by
Rizki Ramadhan

Recent Posts

Sample Post – Megs

In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…

12 months ago

Sample Post

Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…

1 year ago

Mengenal Weton Rabu Pahing, dari Watak hingga Jodoh untuk Laki-Laki dan Wanita

Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…

2 years ago

Manfaat Minyak Zaitun untuk Mengatasi Rambut Rontok | Bisa Digunakan Sebagai Masker Rambut!

Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…

2 years ago

9 Macam-Macam Kurma Terbaik dan Bermanfaat bagi Kesehatan

Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.

2 years ago