Desain & Dekor

7 Tips Desain Kamar Tidur Minimalis 2×3 Menyatu dengan Ruang Kerja

Butuh inspirasi desain kamar tidur minimalis? Cek di sini!

Menata kamar tidur di kost dengan luas 2×3 meter persegi memang tidak mudah. Soalnya, kita harus memikirkan bagaimana cara agar ruangan tersebut bisa digunakan untuk berbagai hal, baik beristirahat maupun bekerja.

Namun, bukan berarti ukuran ruangan menjadi kendala dalam menata kamar kost, lho. Meskipun kamar hanya berukuran 2×3 meter persegi, kamu tetap bisa menyatukan kamar tidur dan ruang kerja di dalamnya.

Tenang, kami memiliki beberapa tips desain kamar tidur minimalis sekaligus ruang kerja di area 2×3 meter persegi.

1. Gunakan Palet Warna Cerah

Kombinasikan warna cat dinding cerah dengan perabot netral

Warna dapat memengaruhi tampilan visual sebuah ruangan dan mengubah sudut pandang. Contohnya, warna terang dapat membuat ruangan terlihat lebih besar. Sedangkan warna gelap, justru akan membuat ruangan jadi tampak kecil, tertutup, dan menciptakan efek kusam.

Bila kamu ingin menyatukan desain kamar tidur minimalis 2×3 dengan ruang kerja, pastikan kamu menggunakan cat dinding berwarna cerah. Soalnya, palet warna ini dapat memantulkan cahaya dan membuat ruangan terlihat lebih ceria. 

2. Pilih Tempat Tidur Berukuran Kecil

Pilih ukuran tempat tidur yang kecil agar masih bisa menyisakan ruang gerak

Untuk ruangan 2×3 meter persegi, kamu dapat memilih tempat tidur berukuran 120×200 cm. Kemudian, gunakan dipan dengan rangka besi sederhana. Kamu bisa menciptakan tampilan minimalis dan atmosfer yang menyenangkan dengan menggunakan sprei ranjang berwarna cerah.

3. Gunakan Rak Serbaguna

Pilih rak minimalis yang serbaguna untuk menyimpan berbagai keperluan

Dalam menyatukan kamar tidur dan ruang kerja berukuran 2×3 m persegi, pastikan perabot dan seluruh barang tertata dengan rapi. Caranya cukup mudah, lho. Kamu bisa menggunakan rak minimalis berukuran sekitar 90 cm berbahan kayu dengan warna putih sederhana. 

Kemudian, simpan barang-barang yang kamu punya di dalam kotak penyimpanan dan letakkan di setiap sekat rak. Jadi, seluruh barang yang kamu miliki tidak berserakan dan berantakan. 

Baca juga: 7 Ide Lemari Tanam Hemat Tempat, Cocok untuk Kamar Sempit

4. Letakkan Meja Kerja

Daripada nakas, gunakan meja kerja untuk menghemat ruang

Alih-alih memakai nakas, sebaiknya gunakan meja kantor minimalis di sudut kamar tidur. Pilih meja kerja sederhana berukuran 120×20 cm dengan perpaduan warna cokelat dan putih. 

Selain buat bekerja, kamu juga bisa menggunakan meja tersebut buat melakukan kegiatan lain, seperti makan dan merias diri. Multifungsi, bukan?

5. Gunakan Kursi Kerja

Pastikan kamu menggunakan kursi kerja agar nyaman selama bekerja di dalam kamar tidur

Pastikan juga kamu memiliki kursi kerja khusus. Soalnya, kursi ini sudah dibuat dengan desain ergonomis yang bentuk sandarannya mampu menopang tubuh bagian belakang.

Kursi kerja juga memiliki sandaran lengan yang dapat menopang tangan, serta mencegah bahu dan leher jadi kaku saat duduk lama. Selain itu, kamu tidak lagi membutuhkan kursi tambahan lagi di kamar tidur.

6. Gunakan Beberapa Warna Lampu

Untuk mendukung kegiatan saat bekerja, gunakan lampu meja khusus

Aktivitas tidur dan bekerja membutuhkan dua jenis pencahayaan yang berbeda, baik dari segi warna dan tingkat pencahayaan lampunya. Tenang, kamu bisa menggunakan teknik layering saat memasang lampu.

Teknik layering lampu adalah metode penerangan yang memanfaatkan beberapa sumber cahaya untuk setiap kegiatan. Gunakan kombinasi lampu utama buat tidur dan lampu pendukung untuk bekerja.

Untuk lampu tidur, kamu bisa memilih warna lampu warm white dengan tingkat pencahayaan 6-7 watt. Sedangkan buat lampu meja untuk bekerja, pilih warna bohlam cool white dengan tingkatan 40 watt agar kamu bisa lebih fokus bekerja.

Baca juga: 5 Pilihan Lampu Tidur untuk Mood Kamar yang Kekinian

7. Pasang Lukisan Dinding

Pajang lukisan estetik pada dinding kamar agar terlihat bervariasi

Terakhir, kamu dapat memanfaatkan ruang kosong pada dinding dengan memasang lukisan cantik. Cara ini bisa membuat kamu menciptakan desain kamar tidur minimalis modern dalam sekejap. 

Pilih lukisan bertema alam dengan warna natural, seperti putih, keabuan, biru muda, dan hijau muda. Jadinya, kamu bisa menciptakan suasana yang tenang dan damai, baik saat beristirahat atau bekerja.

Artikel menarik lainnya:


Nah, itu dia ketujuh cara yang bisa kamu lakukan untuk menyatukan kamar tidur dan ruang kerja di area 2×3 meter persegi. Pastikan kamu memilih setiap perabot dengan teliti agar tidak membuat ruangan menjadi penuh dan sumpek.

Tenang, kamu bisa menemukan berbagai perabot kamar tidur dan ruang kerja hanya melalui situs belanja online ruparupa.

Di sini, kamu juga dapat membeli perlengkapan rumah tangga berkualitas dari merek terkenal milik Kawan Lama Group, yaitu ACE, SELMA, INFORMA, INFORMA Electronics, Krisbow, Pendopo, Pet Kingdom, Toys Kingdom, ATARU, Chatime, Susen, EYE SOUL, dan masih banyak lagi.

Yuk, kreasikan kamar tidur di ruangan terbatas dengan pilihan perabot terbaik dari ruparupa!

Buat kamu yang cari kost di Jakarta Selatan rasa apartemen bisa cek Rukita Garnet Permata Hijau. Butuh kamar kost nyaman lainnya? Klik tombol hijau di bawah, ya.

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477, atau kunjungi www.Rukita.co.

Follow juga akun Instagram Rukita di@rukita_indo, Twitter di@rukita_id, dan TikTok di @rukita_iduntuk berbagai info terkini serta promo menarik!

Alice Larasati

Share
Published by
Alice Larasati

Recent Posts

Sample Post – Megs

In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…

12 months ago

Sample Post

Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…

1 year ago

Mengenal Weton Rabu Pahing, dari Watak hingga Jodoh untuk Laki-Laki dan Wanita

Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…

2 years ago

Manfaat Minyak Zaitun untuk Mengatasi Rambut Rontok | Bisa Digunakan Sebagai Masker Rambut!

Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…

2 years ago

9 Macam-Macam Kurma Terbaik dan Bermanfaat bagi Kesehatan

Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.

2 years ago