1

11 Lagu Shakira Terkenal, Soundtrack Piala Dunia hingga Lagu Terbaru

Opening Piala Dunia 2022 Qatar bikin teringat lagu Shakira “Waka Waka”!

Nama lengkap penyanyi asal Kolombia Shakira adalah Shakira Isable Mebarak Ripoll. Dia merilis musik pertamanya pada usia 13 tahun. Sayangnya, dua album pertamanya dari tahun 1991 dan 1993 nggak berhasil.

Tapi pada tahun 1995, dia berhasil menaklukan Spanyol dengan album “Pies Descalzos” dan 3 tahun kemudian dengan “Dónde Están los Ladrones?”. Tahun 2001, dunia berhasil mengenal Shakira melalui album “Laundry Service” yang dirilisnya.

“Whenever, Wherever” dari album ini hits banget dan membuat Shakira menjadi bintang dunia. Shakira juga beberapa kali membawakan lagu untuk ajang Piala Dunia, salah satunya “Waka-waka (This Time For Afrika)”.

Deretan Lagu Populer Shakira, Selain Waka Waka

Soundtrack Piala Dunia tahun 2010 tersebut selalu mendapat tempat tersendiri untuk para penggemar sepak bola. Pastinya saat kamu menyaksikan pembukaan Piala Dunia 2022 di Qatar, akan teringat dengan penampilan penyanyi satu ini.

Jika ingin flashback, keberhasilannya tentu nggak berkurang, mulai album Spanyol miliknya “Fijación Oral, Vol. 1” (2005), “Sale el Sol” (2010), dan “El Dorado” (2017) semuanya menjadi hit besar, dan juga album berbahasa Inggris “Oral Fixation Vol. 2” (2005), “She Wolf” (2009) dan “Shakira” (2014) semuanya berada di peringkat 10 besar.

Penasaran dengan lagu-lagu terkenal Shakira? Yuk, cek deretan lagu-lagu Shakira berikut ini!

1. Lagu Shakira untuk Piala Dunia FIFA 2010, Waka Waka (This Time For Africa)

Shakira membuat seluruh dunia mengingat pernampilannya saat dia menyanyikan “Waka Waka” yang merupakan lagu resmi Piala Dunia FIFA 2010 di Afrika Selatan.

“Waka Waka (This Time for Africa) ditulis, digubah, dan diproduksi oleh Shakira dan John Hill yang menampilkan band asal Afrika Selatan, Freshlyground.

Lagu ini sukses besar di seluruh dunia dan nggak pernah gagal untuk membuat orang-orang bernyanyi, bahkan sampai hari ini. Terjual lebih dari 15 juta unduhan dan menjadikannya single terlaris yang pernah ada.

2. La La La

Usai mengisi lagu utama untuk Piala Dunia FIFA 2010, Shakira kembali menyanyikan lagu untuk Piala Dunia pada tahun 2014 di Brasil.

Lagu berjudul “La La La” ini juga sangat digandrungi oleh para penggemar sepak bola. Kamu masih mengingat lagu ini?

BACA JUGA:

3. Hips Don’t Lie

Rekomendasi lagu Shakira nggak lengkap tanpa hit besar dari penyanyi ini. “Hips Don’t Lie” adalah lagu dari album ketujuh Shakira berjudul “Oral Fixation, Vol 2” yang merupakan album berbahasa Inggris keduanya.

Kolaborasi dengan Wyclef Jean, rapper Haiti ini sukses besar. Nggak hanya menjadi favorit para penggemar, tapi juga menerima beberapa penghargaan. Seperti People’s Choice Award, MTV Latin America Video Music Award, bersama dengan MTV Video Music Award.

Ya, “Hips Don’t Lie” sukses secara global. Bahkan lagu ini juga sangat viral di TikTok!

4. Whenever, Wherever

Salah satu lagu Shakira paling berkesan selanjutnya ada “Whenever, Wherever”. Lagu ini dirilis untuk album kelimanya yang juga merupakan debut album bahasa Inggris miliknya berjudul “Laundry Service”.

Bahkan setelah dua dekade dirilis, lagu ikonik ini masih menjadikannya salah satu lagu Shakira terbaik yang pernah dirilis.

5. Lagu Shakira, Chantaje

“Chantaje” adalah hit lain oleh Shakira yang juga menampilkan penyanyi Kolombia lainnya Maluma. Lagu ini masuk dalam album ke-11 berjudul “El Dorado”.

Lagu nominasi Grammy Latin ini telah terkenal sejak dirilis. Selain itu juga mendapat kesuksesan besar karena menduduki puncak tangga lagu di Brasil, Ekuador, Guatemala, Spanyol, Uruguay, dan bahkan tangga lagu Billboard Latin di Amerika Serikat.

6. Loca

Rekomendasi lagu Shakira yang cocok kamu dengarkan lainnya ada “Loca”. Lagu ini dirilis untuk album kesembilannya, berjudul “Sale el Sol” pada tahun 2010.

“Loca” memiliki versi Latin dan Inggris, ditulis dan diproduksi oleh Shakira bersama Edward Bello, Armando Pérez, dan Dylan Mills sebagai penulis.

7. Can’t Remember to Forget You

“Can’t Remember to Forget You” adalah kolaborasi antara dua penyanyi ikonik, Shakira dan Rihanna. Dirilis untuk album keempat bahasa Inggris dan album studio kesepuluh.

Lagu tersebut mencapai posisi nomor 1 di Yunani dan Lebanon, sekaligus berada di bawah kategori ‘top 10’ di lebih dari 25 negara. Sementara di Amerika Serikat, debut di Billboard Hot 100 di posisi ke-28 dan mencapai posisi 15.

8. Beautiful Liar

Salah satu lagu Shakira lainnya yang layak kamu dengarkan adalah “Beautiful Liar”. Lagu ini merupakan kolaborasi antara ikon musik Amerika Beyoncé dan Shakira.

Lagu bertempo sedang ini merupakan perpaduan antara musik Latin dan Arab dengan gaya hip hop dan R&B Beyoncé.

9. Try Everything

Pernah nonton film “Zootopia”? Pasti nggak asing dengan salah satu soundtrack film ini yang berjudul “Try Everything”.

Salah satu lagu dalam film tersebut dinyanyikan oleh Shakira, lho. Sangat cocok banget didengarkan saat kamu butuh semangat!

10. Lagu Shakira genre rock ballad, Empire

Shakira awalnya ingin menjadi penyanyi rock, tetapi “Empire” menunjukkan skill penyanyi tersebut dalam membawakan lagu genre rock ballad.

Saat menyanyikan lagu ini, Shakira menambah pengalamannya dalam vocal range. Jika kamu nggak terlalu suka dengan lagu pop, “Empire” bisa jadi pilihan.

11. Perro Fiel

“Perro Fiel” dirilis untuk album kesebelasnya yang berjudul “El Dorado”. Kolaborasi Nicky Jam dan Shakira melalui lagu ini menjadi karya yang tak terlupakan.


Mana yang jadi lagu favorit kamu, nih? Nggak salah jika Shakira dijuluki sebagai “Queen of Latin Music”.

Cari kost coliving dekat dengan kuliner, perkantoran, rumah sakit, maupun tempat strategis lainnya? Coba ngekost di Rukita saja! Kamu juga bisa memilih kost di Senopati atau kost di Surabaya yang dekat berbagai cafe hits, lho.

Tersedia berbagai pilihan jenis kost coliving Rukita yang berada di lokasi strategis dengan akses mudah dekat berbagai tempat strategis. Nggak hanya di Jabodetabek dan Pulau Jawa saja, ada juga di beberapa kota Indonesia lainnya!

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477, atau kunjungi www.rukita.co.

Follow juga akun Instagram Rukita di @Rukita_Indo, Twitter di @Rukita_Id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info terkini serta promo menarik!

Leave a Reply