Merapikan kabel dengan cara yang supergampang.
Ada berapa banyak kabel di rumahmu? Mulai dari kabel charger ponsel, kabel televisi, kabel kipas angin, dan kabel-kabel lainnya, sepertinya nggak terhitung jumlahnya.
Saking banyaknya kabel, sampai-sampai sering kesusahan saat membutuhkan kabel kalau sedang terburu-buru.
Sepertinya sudah jadi pemandangan umum melihat kabel berantakan. Padahal, ini nggak baik, loh, kalau dibiarkan begitu saja.
Selain tidak sedap dipandang, kabel yang berantakan juga bisa memicu arus pendek listrik atau konsleting listrik yang menyebabkan kebakaran. Duh, ngeri banget, kan?
Cara Merapikan Kabel yang Berantakan
Nah, nggak mau, kan, kalau sampai kebakaran karena kabel yang semrawut? Untuk itu, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk merapikan kabel-kabel yang berantakan di dalam kamar.
Penasaran? Yuk, intip cara-cara dari Rukita yang sudah dikumpulkan dari berbagai sumber!
1. Gunakan ikat kabel
Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk merapikan kabel yang berantakan di kamar adalah dengan menggunakan ikat kabel. Ikat kabel ini bisa dengan mudah kamu temukan di minimarket atau toko online dan marketplace lokal.
Biasanya, ikat kabel ini dijual dalam satuan pak. Karena jumlahnya yang ratusan, ikat kabel ini bisa digunakan untuk mengikat banyak kabel. Kalau ingin sesuatu yang berbeda, pilihlah ikat kabel warna-warni.
2. Klem kabel
Ingin kabel di kamar terlihat lebih rapi? Gunakan klem kabel!
Sama halnya dengan ikat kabel, klem kabel juga bisa dengan mudah ditemukan di minimarket dan toko online. Biasanya, klem kabel dijual per pak.
Dalam satu pak terdiri dari beberapa puluh klem kabel yang bisa digunakan berulang-ulang. Tapi ingat, klem kabel punya ukuran masing-masing sesuai dengan besar kabelnya.
Jadi, pastikan ukuran klem yang kamu beli sudah sesuai dengan ukuran kabel di rumah.
3. Masukkan ke dalam pipa paralon
Pipa paralon juga bisa digunakan untuk merapikan kabel-kabel yang berantakan di kamar. Dengan pipa paralon, kamu bisa ‘menyembunyikan’ kabel-kabel sehingga terlihat lebih tertata.
Pilihlah pipa paralon ukuran kecil agar tetap terlihat minimalis. Selain berfungsi untuk merapikan kabel yang berantakan, metode ini juga berguna agar kabel tidak digigit oleh tikus.
4. Gunakan box kabel
Sebenarnya metode ini hampir sama dengan pipa paralon di atas. Biasanya, box kabel digunakan untuk meletakkan terminal listrik. Dengan cara ini, kabel dan terminal yang berantakan akan tetap terlihat rapi.
Kamu bisa membeli box kabel di toko elektronik terdekat atau langsung mencarinya di toko online.
Buat kamu yang suka DIY, box kabel ini juga bisa dibikin sendiri, loh. Kamu hanya perlu kotak bekas sepatu saja!
Penasaran ingin tahu caranya? Cek video tutorial di bawah, ya.
5. Menggunakan penjepit kertas
Cara merapikan kabel yang gampang adalah menggunakan penjepit kertas. Kamu hanya perlu menyiapkan penjepit kertas berbagai ukuran. Kemudian, jepitkan ke ujung meja. Sisipkan ujung kabel ke dalam penjepit kertas seperti gambar di atas.
Ingin sesuatu yang lebih eye catching? Gunakan penjepit kertas warna-warni biar nggak bosan!
6. Tutup dengan aksesoris lain
Selain menggunakan cara-cara di atas, kamu juga bisa menggunakan cara kreatif untuk merapikan kabel yang berantakan di kamar.
Buat kamu yang punya permasalahan kabel berantakan, kamu bisa menambahkan aksesoris lain untuk menutupi kabel-kabel. Contohnya adalah menggunakan penutup berbentuk pagar seperti di atas.
Kamu bisa membuatnya sendiri dengan mudah. Hanya butuh karton tebal atau kayu, potong seperti bentuk pagar. Kemudian, cat sesuai keinginan kamu dan tempel di tempat yang terdapat banyak kabel berantakan.
Dijamin deh, kabel kamu akan “menghilang”.
7. Masukkan ke dalam kotak penyimpanan
Nah, selain cara merapikan kabel, ada juga cara untuk menyimpan kabel. Setelah kabel nggak digunakan, simpan dalam kotak penyimpanan agar lebih rapi.
Kamu bisa membuatnya sendiri dengan menggunakan kotak sepatu bekas. Cara membuatnya sangat mudah, loh!
Siapkan kotak yang ingin digunakan. Kemudian, buat beberapa sekat dan beri label nama agar lebih mudah menyusunnya.
Biar nggak terlihat membosankan, tambahkan kertas kado motif untuk menutupi bagian kardus yang terlihat.
8. Buat pouch untuk kabel
Cara yang satu ini juga hampir sama dengan kotak penyimpanan kabel di atas. Hanya saja, DIY kali ini lebih membutuhkan kreativitas yang lebih tinggi.
Kamu bisa membuat pouch penyimpanan kabel seperti gambar di atas. Dengan cara itu, kabel kamu akan lebih rapi dan mudah untuk ditemukan saat akan digunakan kembali.
Sedang malas membuat DIY pouch kabel? Kamu juga bisa mencari pouch kabel di toko online yang ada di marketplace.
9. Masukkan ke dalam gulungan bekas tisu
Nah, cara merapikan kabel yang satu ini juga sangat mudah untuk dilakukan. Selain itu, metode yang satu ini termasuk ramah lingkungan karena menggunakan barang bekas.
Kamu bisa memanfaatkan kertas gulungan bekas tisu dan dijadikan tempat penyimpanan kabel agar nggak berantakan. Cukup siapkan beberapa gulungan bekas tisu, lem, dan kotak sepatu bekas jika dibutuhkan.
Rekatkan gulungan tisu dengan selotip. Setelah itu, masukkan ke dalam tempat sepatu agar lebih tertata. Kabel-kabel yang sedang tidak digunakan bisa disimpan di dalam gulungan ini.
10. Beri label penamaan
Pernahkah kamu berada dalam situasi di mana kamu kesusahan mencari kabel charger handphone karena saking banyaknya kabel di rumah?
Nah, cara yang satu ini bisa jadi solusi.
Kamu bisa memberi label penamaan dengan kertas biasa atau klip seperti gambar di atas. Dengan cara ini, nggak perlu lagi memeriksa dari ujung ke ujung sebelum digunakan. Jadi lebih mudah, kan?
11. Masukkan ke dalam ‘cangkang’
Kalau permasalah kamu adalah terminal dan kabel yang berantakan, mungkin bisa menggunakan cara yang satu ini. Hanya membutuhkan sedikit kreativitas dan voila! Sudah jadi!
Kamu bisa membuat ‘cangkang’ seperti gambar di atas menggunakan kertas karton. Kemudian, tempel ke terminal colokan. Kabel kamu jadi nggak terlihat berantakan lagi, deh.
12. Pasang stiker untuk dekorasi
Selain cara-cara menyembunyikan kabel yang berantakan di atas, kamu juga bisa berkreasi menggunakan kabel-kabel yang ada, loh. Kalau bisa dibuat estetik, kenapa mesti disembunyikan?
Kamu bisa berkreasi menggunakan stiker dan beberapa peralatan lainnya seperti selotip warna dan paku penjepit. Kreasikan sesuai keinginan kamu, contohnya seperti gambar di atas. Selain jadi rapi, ruangan jadi lebih menarik!
13. Dibuat kreasi
Selain berkreasi menggunakan stiker, kamu juga bisa membuat kabel-kabel berantakan menjadi bentuk yang lucu-lucu dan keren, loh.
Kreasikan kabel panjang yang tersisa dengan klem kabel dan bentuklah menjadi pohon seperti gambar di atas.
Ingin sesuatu yang berbeda? Bisa juga dikreasikan menjadi bentuk landscape gedung-gedung bertingkat seperti contoh di atas.
Selain jadi rapi, kreasi kabel juga bisa jadi statement point untuk dekorasi ruangan kamu!
Itulah beberapa cara untuk merapikan kabel yang berantakan di kamar kamu. Selain lebih aman, ruangan kamu jadi terlihat lebih rapi dan menarik, deh.
Siap untuk merapikan dan berkreasi dengan kabel di kamarmu?
BACA JUGA: 9 Cara Merapikan Pakaian Supaya Nggak Menumpuk di Lemari | Jadi Lebih Lapang!