Tombol remote TV yang tidak berfungsi bisa diatasi dengan cara mudah ini!
Menonton televisi (TV) adalah kegiatan yang bisa kamu lakukan di waktu luang. Namun terkadang, ketika lagi asyik menonton tombol remote TV tiba-tiba malah tidak berfungsi, pernah mengalaminya?
Jika iya, kamu tidak sendirian. Pasalnya, dalam beberapa kasus, hal tersebut bisa terjadi karena beberapa faktor.
Remote TV yang tidak berfungsi nggak jarang membuat kita kesal. Sebab, kegiatan menonton TV pun dapat terganggu. Nggak perlu khawatir, karena kamu bisa memperbaiki tombol remote TV yang tidak berfungsi dengan beragam cara ini!
Baca juga: Catat! Ini Cara Mudah Mendapatkan dan Pasang Set Top Box TV Digital
Tombol remote TV yang tidak berfungsi dengan baik nggak terjadi begitu saja, melainkan ada beberapa faktor yang seringkali menyebabkan hal tersebut. Adapun beberapa faktor penyebab tersebut di antaranya adalah:
Ketika ingin memperbaiki remote TV tentunya kamu perlu mengetahui terlebih dahulu penyebab yang mendasarinya.
Tak jarang, ketika tombol remote TV tidak berfungsi, hal pertama yang dilakukan adalah memukul remote. Ya, cara tersebut kadang kala memang berhasil, namun ini nggak disarankan, lho. Sebab, jika terlalu sering dilakukan ini justru dapat merusak komponen yang terdapat di dalam remote.
Alih-alih memukul remote, ada cara lain yang bisa kamu lakukan untuk memperbaiki tombol remote TV yang tidak berfungsi. Cara ini dikatakan lebih aman. Apa saja? Simak di bawah ini, ya!
Jika tombol remote TV tidak berfungsi, sebaiknya jangan buru-buru membeli perangkat yang baru. Sebab, bisa saja masalah yang ditimbulkan berasal dari baterai.
Ya, baterai remote yang habis merupakan penyebab yang paling sering terjadi. Meski terdengar sepele, namun seringkali kita nggak menyadarinya, kan? Oleh karenanya, cara memperbaiki tombol remote yang tidak berfungsi pada kasus ini adalah dengan mengganti baterai yang sudah habis dengan baterai baru.
Kamu bisa mencoba memasukkan beberapa baterai baru pada remote. Atau, cara paling mudah untuk memastikan baterai yang digunakan berfungsi adalah dengan mencoba menggunakan baterai dari alat elektronik lain. Misalnya saja baterai jam dinding yang masih berfungsi.
Tak lupa juga, pastikan baterai baru yang digunakan sesuai dengan jenis remote, ya!
Besi penghubung yang berkarat merupakan penyebab yang juga seringkali terjadi pada remote TV yang sudah tua. Besi penghubung merupakan pelat dan per yang biasanya terdapat di ujung tempat menyimpan baterai pada remote.
Pada dasarnya, material besi penghubung terbuat dari besi. Maka nggak heran, jika bagian remote yang satu ini rentan berkarat dibandingkan dengan bagian lain.
Nah, besi penghubung yang berkarat ternyata bisa menghambat aliran daya listrik pada remote TV, lo. Akibatnya, tombol remote nggak bisa berfungsi dengan semestinya.
Sebenarnya, untuk membersihkan besi penghubung pada remote caranya cukup mudah, kok. Kamu hanya perlu menyiapkan ampelas, kemudian gosok bagian yang berkarat hingga bersih.
Bagaimana jika ingin menggunakan zat cair pada remote? Sebaiknya, hindarilah hal ini, ya. Sebab, apabila kamu nggak berhati-hati dalam melakukannya, cairan bisa membasahi komponen yang ada di dalam remote.
Baca juga: 4 Rekomendasi Series WeTV Indonesia Terbaik dan Seru Ditonton
Ada beberapa alasan mengapa sebagian orang menggunakan remote TV universal, salah satunya adalah remote bawaan yang hilang atau sudah nggak bisa diperbaiki lagi.
Terlepas apapun alasannya, ketika kamu ingin menggunakan remote TV universal kamu perlu memastikan kode yang digunakan sudah sesuai. Sebab pada hakikatnya, remote universal bisa digunakan pada TV dengan merek yang berbeda.
Oleh karenanya, jangan kaget jika pertama kali menggunakannya, kamu perlu memasukkan kode terlebih dahulu. Ini dilakukan agar remote kompatibel dengan merek TV yang kamu gunakan. Sehingga pada akhirnya remote TV bisa berfungsi dengan baik.
Membersihkan tombol remote itu penting dilakukan. Pasalnya, jika kamu jarang membersihkannya justru ini bisa menjadi sarang debu. Banyaknya debu yang terkumpul pada tombol remote tak jarang bisa membuatnya masuk ke dalam mesin. Pada akhirnya, ini dapat memengaruhi kinerja remote itu sendiri.
Untuk membersihkan tombol remote TV yang tidak berfungsi kamu bisa menggunakan cotton bud ataupun tisu kering dan basah. Jika memilih menggunakan tisu basah, sebaiknya pastikan tisu nggak terlalu basah, ya.
Kemudian, bersihkan bagian tombol remote yang kotor. Pilihan lainnya, kamu bisa mengambil dan membersihkan bagian keypad pada remote saja.
Setelah selesai membersihkan remote, pastikan remote kering terlebih dahulu sebelum digunakan. Kemudian, kamu bisa kembali mencoba menggunakan remote.
Sementara itu, untuk menghindari hal ini kembali terjadi, ada baiknya jika kamu rajin membersihkan tombol pada remote TV.
Sistem remote TV yang terkunci juga bisa menjadi penyebab remote TV nggak berfungsi dengan baik.
Nah, tombol remote TV yang tidak berfungsi dalam kasus ini bisa diatasi dengan cara me-reset pengaturan pada remote. Pada dasarnya, masing-masing merek remote memiliki cara berbeda untuk mengatur ulang settingan-nya.
Apabila kamu menggunakan remote TV universal, kamu bisa mereset settingan password kode TV dengan cara memasukkan password baru.
Sementara itu, langkah-langkah yang umumnya dilakukan untuk mengatur ulang settingan remote adalah sebagai berikut:
Baca juga: Remote TV Sering Hilang? Yuk, Gunakan 6 Aplikasi Remote TV untuk Smartphone Ini!
Jika kamu sudah melakukan segala cara, tetapi remote tv tidak berfungsi atau merespons sama sekali, bisa jadi remote TV rusak. Mungkin memang sudah waktunya untuk mengganti remote TV rusak. Tenang, kamu bisa mencari remote asli sesuai pabrikannya jika ada bujet lebih. Cek harga remote TV original di bawah ini:
Namun, kalau hanya untuk sementara, sih, kamu bisa membeli remote TV universal yang harganya lebih murah. Memang berapa harga remote TV universal? Kamu bisa membeli remote TV universal di toko offline maupun online dengan harga remote TV universal mulai dari Rp16.500 sampai dengan Rp99.000.
Artikel menarik lainnya:
Updated by Alice Larasati
Nah, itulah beberapa informasi mengenai penyebab dan cara memperbaiki remote TV yang tidak berfungsi.
Jika kamu sudah melakukan langkah-langkah yang sudah disebutkan di atas, tapi remote TV tetap nggak berfungsi, sebaiknya segera membawanya kepada tukang servis elektronik. Dengan begitu, kamu bisa mengetahui penyebab pasti dari remote TV yang tidak berfungsi.
Punya tips memperbaiki tombol remote TV yang tidak berfungsi lainnya? Jangan lupa tulis di kolom komentar, ya!
Bagi anak rantau yang saat ini sedang mencari kost-kostan nyaman dengan fasilitas lengkap, Rukita adalah jawabannya. Kost coliving Rukita punya sudah fully furnished dan dilengkapi oleh fasilitas bersama yang nggak kalah ciamik.
Kamu bisa tinggal di kost coliving Rukita mulai dari Rp1 jutaan saja per bulan. Harga terjangkau dengan fasilitas eksklusif dan lengkap sekelas apartemen. Nah, kalau tertarik, kamu bisa kunjungi beberapa properti kost Rukita di Jabodetabek, Bandung, Malang, Surabaya, Denpasar Bali, bahkan Medan.
Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, atau langsung kunjungi www.rukita.co.
Follow juga akun media sosial Rukita di Instagram @rukita_indo, Twitter @rukita_id, atau TikTok @rukita_id untuk berbagai info terkini serta promo menarik!
In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…
Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…
Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…
Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…
Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.