Tips

7 Cara Usir Flu dengan Cepat dan Efektif

Mampu hilangkan flu dengan cepat!

Setiap orang tampaknya bisa kena flu minimal sekali dalam setahun. Terlebih jika musim pancaroba dan musim hujan datang. Kamu pasti akan tersiksa dengan hidung tersumbat atau meler akibat flu.

Nggak perlu cemas, ada beberapa cara cepat usir flu tanpa harus ke dokter. Cara berikut ini dapat membantu kamu mengusir gejala flu, seperti tenggorokan gatal, bersin-bersin, badan lemas, dan hidung tersumbat. Langsung saja catat caranya, ya! 

7 Cara Cepat Usir Flu yang Mudah Kamu Lakukan

Jika kamu sedang mengalami flu, di bawah ini beberapa cara cepat untuk usir flu. Yuk, segera atasi segera sakit flumu.

1. Cara cepat usir flu dengan menghirup uap hangat

Source: Freepik.com

Menghirup uap hangat dapat mengusir flu dengan cepat. Kamu nggak perlu minum obat, tuh, karena ini termasuk cara alami dalam menyembuhkan flu. Uap hangat yang kamu hirup membantu mengencerkan lendir dalam saluran hidung.

Cara ini bisa dilakukan selama 20-30 menit. Isilah baskom lebar dengan air panas, lalu posisikan kepala kamu menunduk tepat di atas permukaan air.

Tutupi kepalamu dengan handuk lebar supaya uap hangat nggak menguar ke mana-mana. Jika kamu punya minyak esensial, sebaiknya tambahkan beberapa tes ke dalam air hangat.

2. Konsumsi sup

Source; Freepik.com

Nggak hanya mengalami batuk saja, saat kamu flu pun makanan yang dapat meredakannya adalah sup ayam atau sup daging sapi hangat. Konsumsi sup bisa membuatmu merasa lebih baik.

Sup mengandung protein yang dapat meregenerasi sel tubuh. Apalagi jika ditambahkan campuran sayuran yang kaya akan antioksidan, mineral, dan vitamin untuk mempercepat pemulihan. Sangat baik untuk tubuh kamu, lho.

3. Perbanyak makanan vitamin C

Source: Liputan6.com

Selain konsumsi sup, nih, memperbanyak konsumsi makanan yang mengandung vitamin C dianggap dapat membantu mengurangi lamanya sakit flu. Tapi berbeda-beda dampaknya untuk setiap orang, ya.

Vitamin C berguna dalam meningkatkan sistem imun tubuh. Vitamin C alami mudah sekali kamu temukan pada sayuran dan buah, seperti lemon, brokoli, kiwi, jeruk, tomat, jambu, paprika, sampai stroberi.

Berbeda kalau kamu ingin mengonsumsi suplemen vitamin C, sebaiknya konsultasikan padda dokter terlebih dahulu. Jangan asal konsumsi, ya.

BACA JUGA: 5 Resep Makanan Praktis Kaya Vitamin C, Bisa Tingkatkan Imunitas

4. Rajin buang ingus

Source: iStockphoto

Agar cairan berlendir nggak menumpuk dan berkerak di saluran hidung, sering-seringlah membuang ingus dari hidung. Pastikan kamu melakukannya dengan cara yang benar.

Jika salah, nih, lendir yang mengandung kuman tersebut bisa menuju saluran telinga. Kamu justru mengalami sakit telinga.

Caranya, tekan salah satu lubang hidung, dan denguskan napas lewat hidung. Cukup dengan embusan perlahan sampai ingus keluar dari saluran hidung.

5. Minum banyak cairan

Source: iStockphoto

Perbanyaklah minum cairan saat mengalami flu seperti jus buah atau air putih. Cairan tersebut bisa mengurangi gejala flu kamu. Banyak minum juga dapat membantu mengencerkan lendir yang berada dalam saluran hidung.

Kalau kamu bosan dengan air putih, bisa menggantinya dengan minuman lain. Coba saja air jahe, teh hangat, atau jus buah asli. Hindari minuman kafein selama kamu sakit, ya.

6. Istirahat yang cukup

Source: Shutterstock.com

Jangan anggap remeh flu, penyakit ini sangat menular. Virus penyebab flu bisa menyebar lewat udara, apalagi saat yang sakit sedang bersin, batuk, dan berbicara. Nggak perlu memaksakan diri kamu untuk beraktivitas seperti biasa dan berinteraksi dengan banyak orang.

Istirahatlah di rumah. Tidur sekitar 7-8 jam sehari dengan cukup. Cara ini menjadi obat alami paling ampuh untuk mengobati flu.

7. Cara cepat usir flu dengan minum obat sirop

Source: Tribunnews.com

Jika sakit flu kamu disertai gejala batuk, pilihlah obat batuk yang dapat mengurangi ingus maupun dahak. Namun, mengatasi batuk belum tentu menyembuhkan flu, lho.

Obat batuk sirop yang mengandung dekongestan maupun antihistamin sering digunakan dalam menyembuhkan masalah hidung tersumbat. Sebaiknya kamu berhati-hati dalam memilih obat, perhatikan petunjuk pemakaiannya, ya.


Nah, itu dia beberapa cara cepat usir flu yang bisa kamu lakukan. Semoga membantu dan tetap jaga kesehatan!

Tinggal aman dan nyaman di kost

Rukita Lombok Menteng

Mau tinggal di kost yang buat kamu nyaman dari segi kebersihan maupun keamanannya? Yuk, tinggal di Rukita Lombok Menteng. Kost coliving Rukita ini terletak persis di pusat kota Jakarta sehingga superstrategis!

Nggak hanya menawarkan fasilitas kamar fully furnished, Wi-Fi, area komunal, kamar mandi dalam, serta dapur bersama, Rukita Lombok Menteng juga terjaga kebersihan dan keamanannya. Tinggal di kost pun akan #SenyamanDiRumah.

Akan ada tim Kebersihan Rukita yang secara berkala melakukan disinfeksi di setiap unit. Pengen tahu lokasi keuntungan lain yang bakal kamu dapatkan dengan tinggal di Rukita Lombok Menteng? Langsung saja klik tombol di bawah atau ketik link ini di browser: bit.ly/rukitaFlu

Unit coliving Rukita tersebar di banyak area strategis di Jakarta, Depok, Bekasi, dan Tangerang. Untuk kamu yang ingin tahu unit Rukita lainnya, bisa mengakses www.rukita.co atau hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477

Jangan lupa juga follow Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter @Rukita_ID untuk berbagai rekomendasi seru dan info promo menarik lainnya.

Kamu punya tips lain menyembuhkan flu dengan cepat? Yuk, share di kolom komentar.

Velin Natasha

Recent Posts

Sample Post – Megs

In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…

1 year ago

Sample Post

Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…

1 year ago

Mengenal Weton Rabu Pahing, dari Watak hingga Jodoh untuk Laki-Laki dan Wanita

Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…

2 years ago

Manfaat Minyak Zaitun untuk Mengatasi Rambut Rontok | Bisa Digunakan Sebagai Masker Rambut!

Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…

2 years ago

9 Macam-Macam Kurma Terbaik dan Bermanfaat bagi Kesehatan

Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.

2 years ago