Tips

9 Cara Mudah Atasi Rambut Kering dan Mengembang

Begini cara atasi rambut kering dan mengembang yang mudah!

Cara atasi rambut kering dan mengembang mirip singa untuk pada ladies. Mengalami masalah rambut menjadi salah satu momok menakutkan selain timbulnya jerawat di wajah.

Ketika kamu mulai merasa ada indikasi rambut terasa kering, mengembang, dan masalah yang lain sebaiknya segera lakukan tips berikut ini.

Sebelum menuju ke solusi, sebaiknya kamu juga tahu apa saja penyebabnya agar bisa menghindari di kemudian hari. Beberapa penyebab terjadinya masalah rambut yang kering dan mengembang antara lain:

  1. Tidak cocok dengan produk sampo;
  2. Penggunaan hair dryer yang berlebihan ketika mengeringkan rambut;
  3. Terlalu berlebihan menggunakan catok dan pengeriting rambut;
  4. Faktor eksternal seperti terkena sinar matahari langsung, udara kering, debu, dan bakteri;
  5. Terlalu berlebihan memberi pewarna rambut yang mengandung bahan kimia.

Berdasarkan beberapa penyebab di atas, terlalu berlebihan menjadi alasan utama. Artinya, kamu boleh-boleh saja melakukan perawatan, memakai catok dan pengeriting, atau yang lain asalkan masih dalam taraf wajar.

Cara Atasi Rambut Kering dan Mengembang yang Sederhana

Sebenarnya, untuk mengatasi masalah kering serta mengembang mirip singa cukup sederhana. Berikut ini penjelasan lengkapnya.

1. Lakukan perawatan sewajarnya

Source: Pexels.com

Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah mengurangi penggunaan hair dryer, catok rambut, pengeriting rambut, dan pewarna yang menggunakan bahan kimia. Jika menggunakan alat-alat itu adalah penyebab utama, maka rambut kamu akan kembali normal setelah jangka waktu tertentu.

Selain itu, sebaiknya melakukan keramas dengan wajar. Wajarnya perempuan keramas adalah 1 sampai 2 kali saja per minggu. Kalau setiap hari mencuci rambut justru menghilangkan minyak alami yang ada di rambut.

2. Memakai sampo dengan bahan alami

Source: baggout.com

Berdasarkan penyebab lainnya, penggunaan sampo yang tidak cocok adalah faktor yang membuat kamu mengalami masalah rambut. Maka dari itulah, kamu bisa memakai produk sampo dengan bahan alami, mengurangi intensitas mencuci rambut, serta memberi nutrisi yang tepat.

Misalnya dengan memilih produk sampo yang mengandung bahan dimethicone. Bahan dimethicone dapat mempertahankan kelembaban kulit kepala dan menjaga minyak alami di rambut kamu.

3. Menggunakan kondisioner

Source: unsplash.com

Hanya membutuhkan waktu sebentar, kamu harus telaten menggunakan kondisioner agar nutrisi di rambut terjaga. Ingat, penggunaan kondisioner juga tidak boleh berlebihan ya. Gunakan saja setelah mandi dan keramas dengan sampo yang cocok, yaitu 1 sampai 2 kali dalam seminggu.

Kondisioner akan membantu dalam menjaga rambut tetap lembab, ketika lembab maka tidak akan bergelombang. Di sisi lain, pemakaian kondisioner yang wajar juga memperbaiki masalah rambut rontok, kering, dan gatal.

4. Pakai topi atau jilbab

Ternyata, cara atasi rambut kering dan mengembang tanpa menggunakan bahan-bahan yang aneh. Kamu cukup memakai perlindungan untuk rambut, seperti topi dan jilbab. Sehingga faktor eksternal misalnya debu, angin kering, dan sinar matahari tidak langsung kena rambut serta kepala.

Cara ini juga bisa membuat tampilan ladies makin modis dan keren. Mengingat banyak sekali pilihan topi maupun jilbab untuk perempuan kekinian.

5. Dukung dengan makanan bernutrisi

Source: Pexels.com

Cara ini juga enak dan sederhana, yaitu dengan mengurangi makanan berminyak dan fokus konsumsi makanan bernutrisi. Sebagai perlindungan dari dalam tubuh, makan sayur, buah, biji-bijian, dan ikan sangat penting. Kurangi makan daging ayam dan junkfood.

Kandungan yang ada di dalam sayur, buah, biji, dan ikan akan membuat kamu takjub. Bagaimana tidak, rambut yang rusak teratasi serta tubuh juga lebih sehat dan segar. Proses perbaikan dari masalah rambut tidak bisa terjadi seketika, jadi rutin-rutin melakukan hal-hal di atas ya.

BACA JUGA: 8 Penyebab Rambut Rontok, Tipe, dan Cara Efektif Mengatasinya

6. Aplikasikan masker rambut

Source: regissalons.co.uk

Kalau tidak suka menggunakan kondisioner, kamu bisa mengaplikasikan penggunaan masker rambut. Produk masker rambut ada banyak sekali jenisnya di marketplace. Kamu bisa memilih jenis khusus untuk rambut kering, sehingga kelembaban rambut terjaga. Secara tidak langsung pemilihan jenis masker untuk rambut kering akan mengurangi mengembangnya.

Kamu juga bisa mengoleskan minyak alami seperti minyak kelapa ke rambut. Minyak kelapa mudah diserap oleh rambut, cara menggunakannya juga sangat sederhana. Cukup teteskan secukupnya di telapak tangan, kemudian oles secara halus di kulit kepala.

Diamkan sampai meresap kurang lebih 15 menit, kemudian cuci rambut menggunakan sampo untuk menghilangkan minyak. Nah, bedanya dengan kondisioner, mengoleskan minyak kelapa bagus kamu lakukan sebelum keramas.

7. Memakai buah alpukat

Source: Pexels.com

Cara atasi rambut kering dan mengembang dengan alami, salah satunya menggunakan buah alpukat. Buah yang kaya akan kandungan vitamin E dan A ini juga mudah diserap oleh rambut. Cara menggunakannya sama dengan memakai masker rambut. Setelah alpukat halus, oleskan secara merata ke rambut dan kulit kepala.

Kamu perlu mendiamkan sampai benar-benar meresep sekitar 20 sampai 30 menitan. Lakukan ini sebelum keramas dengan sampo, setelah selesai kamu wajib mencuci rambut sampai bersih. Jangan terlalu sering ya, cukup 1 sampai 2 kali dalam satu minggu.

8. Handuk microfiber untuk mengeringkan rambut

Source: pexels.com

Alih-alih memakai hair dryer, sebaiknya beralih ke handuk microfiber untuk mengeringkan rambut kering dan mengembang. Cara serupa bisa kamu terapkan jika mengalami masalah seperti rambut bercabang. Cara menggunakan handuk microfiber adalah dengan menepuknya, bukan menggeseknya.

Bagian halus dari handuk microfiber ini tidak membuat helai rambut bergesekan, sehingga aman untuk kamu gunakan. Jangan lupa perhatikan juga bantal yang kamu pakai sewaktu tidur, usahakan berbahan satin agar rambut tidak kusut ya.

9. Melakukan creambath satu minggu sekali

Cara atasi rambut kering dan mengembang selain menggunakan sampo alami dan kondisioner, adalah creambath rutin satu minggu sekali. Hal tersebut akan mengurangi dan memperbaiki masalah kering yang terjadi.


Perhatikan penyebab terjadinya masalah rambut, kemudian pilih cara atasi rambut kering dan mengembang berdasarkan penyebabnya. Sehingga, cara tersebut menjadi lebih efektif untuk menjadikan rambut lembab dan sehat.

Kamu punya cara lain untuk mengatasi rambut rambut kering dan mengembang? Yuk, bagikan informasi yang kamu punya di kolom komentar!

Kamu lagi cari kost eksklusif dengan kantor atau kampus mulai dari Rp1 jutaan? Yuk, pindah ngekost di Rukita saja!

Kamu bisa menemukan Rukita di berbagai area strategis, di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, dan Malang. Fasilitasnya yang lengkap dan modern akan membuatmu merasa #SenyamanDiRumah.

Agar cari kost lebih mudah, kamu juga bisa gunakan aplikasi Rukita yang bisa diunduh di Play Store atau App Store. Mau tanya-tanya tentang kost Rukita? Bisa hubungi juga langsung ke Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477 atau kunjungi www.rukita.co.

Pastikan juga kamu jangan lupa untuk follow akun Instagram Rukita di @Rukita_indo dan Twitter @Rukita_id supaya nggak ketinggalan promo diskon dan update terkini!

Faniditya Ramadhan

Recent Posts

Sample Post – Megs

In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…

12 months ago

Sample Post

Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…

1 year ago

Mengenal Weton Rabu Pahing, dari Watak hingga Jodoh untuk Laki-Laki dan Wanita

Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…

2 years ago

Manfaat Minyak Zaitun untuk Mengatasi Rambut Rontok | Bisa Digunakan Sebagai Masker Rambut!

Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…

2 years ago

9 Macam-Macam Kurma Terbaik dan Bermanfaat bagi Kesehatan

Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.

2 years ago