Entertainment

13 Rekomendasi Anime Terbaru Oktober 2022 Paling Ditunggu, Ada Chainsaw Man dan Spy x Family!

Anime terbaru Oktober 2022 seru semua!

Memulai tahun 2022 dengan “Demon Slayer: Season 2” dan “Attack on Titan: Season 4”, tahun ini menjadi yang paling dinantikan untuk penggemar anime. Dilanjutkan dengan “Spy x Family” yang memulai debut dan mendapat kepopuleran.

Ada “Classroom of the Elite” yang telah tayang dengan season keduanya dan penggemar anime semakin menantikan serial lainnya yang akan melampaui popularitas anime sebelumnya.

Daftar anime terbaru fall sudah siap menghibur, nih. Kalau kamu penggemar anime, maka line-up anime terbaru Oktober 2022 ini patut kamu tonton!

Rekomendasi Anime Terbaru Tayang Oktober 2022

Beragam anime telah dikonfirmasi untuk mulai ditayangkan pada Oktober 2022. Banyaknya serial anime yang kembali, seperti “Mob Psycho 100” dan “My Hero Academia”, berikut daftar rekomendasi anime terbaru terbaik yang akan tayang Oktober 2022. Nggak boleh kamu lewatkan.

1. Anime terbaru tayang 1 Oktober 2022, Spy x Family Part 2

Sejauh ini, “Spy x Family” menjadi anime terbaik yang paling ditunggu sejak debutnya di daftar anime Spring 2022. Penggemar nggak sabar menantikan cour kedua yang akan rilis dalam 13 episode pada hari pertama Oktober.

The Forgers kembali dengan kisahnya di “Spy x Family: The Doggy Crisis Arc” akan menampikan aksi melawan kelompok teroris yang ingin memulai perang antar dua negara. Season kedua dari “Spy x Family” ini bisa kamu tonton secara streaming di Crunchyroll dan Netflix.

2. My Hero Academia: Season 6 (1 Oktober)

Rilis di tanggal yang sama dengan “Spy x Family”, “My Hero Academia” karya Kohei Horikoshi kembali pada musim gugur ini dengan season keenamnya. Kisah kali ini akan menampilkan peristiwa Paranormal Liberation War Arc, salah satu momen cerita seru yang dinantikan.

Akan ada banyak serangan habis-habisan terhadap Paranormal Liberation Front. Aksi Deku dan seluruh kelas 1-A bisa kamu saksikan di Crunchyroll Oktober ini.

BACA JUGA:

3. Uzaki-chan Wants to Hang Out!: Season 2 (1 Oktober)

Anime terbaru selanjutnya ada sekuel kisah Shinichi Sakurai dan Hana Uzaki, teman sekelasnya. Dijadwalkan tayang di line-up anime terbaru yang akan tayang 1 Oktober 2022 juga.

Meski, sebagian besar daftar rekomendasi anime bulan Oktober yang baru didominasi genre action-adventure, penggemar romcom bisa menyaksikan “Uzaki Chan Wants to Hang Out!: Season 2”. Anime ini bisa kamu saksikan di Crunchyroll.

4. Berserk: The Golden Age Arc Memorial Edition (1 Oktober)

Masih ingat dengan tiga film anime “Berserk” yang telah tayang satu dekade lalu? Nah, untuk mengenang Kentaro Miura, pengarang “Berser”, semua trilogi film akan di-remaster dan ditayangkan dalam format baru Oktober ini.

Film-film tersebut akan dirilis dalam beberapa episode dengan sedikit penambahan alur cerita. “Berserk Memorial Edition” akan disiarkan di Tokyo MX, Gunma TV, dan channel lainnya. Sementara itu masih menungu konfirmasi penayangan di Crunchyroll.

5. Raven of the Inner Palace (1 Oktober)

Sebagai bagian dari line-up anime Fall 2022, para penggemar yang menantikan serial ini nggak perlu menunggu lama lagi. Akan rilis pada 1 Oktober dan tayang setiap hari Sabtu di Crunchyroll.

“Raven of the Inner Palace” termasuk salah satu serial fantasi sejarah yang dinantikan. Adaptasi dari light novel dengan judul yang sama ini terinspirasi dari terinspirasi dari sejarah Tiongkok.

Kalau kamu penggemar anime seperti “Yona of the Dawn” tentu nggak akan mau ketinggalan menonton “Raven of the Inner Palace”. Anime penuh drama, intrik, dan magic.

6. Anime terbaru tayang 3 Oktober 2022 Golden Kamuy: Season 4

“Golden Kamuy” resmi merilis season 4 pada tanggal 3 Oktober 2022. Melanjutkan kisah di season ketiga yang akhirnya menyatukan kembali Asirpa dan Sugimoto, segalanya semakin seru saat perburuan semakin intens, bahkan lebih banyak karakter akan bergabung.

Buat yang lupa akan kisahnya, bisa menonton terlebih dulu tiga season pertama “Golden Kamuy” di Crunchyroll. Season terbaru ini, Sugimoto kamu akan menyaksikan tekad Sugimoto untuk menemukan jalan dan melindungi Asirpa.

Sepanjang perjalanan, ia akan bertemu orang-orang baru, budaya baru yang kaya akan sejarah, dan medan menantang tak dikenalnya.

7. Mob Psycho 100: Season 3 (5 Oktober)

Studio Bones kembali dengan petualangan Mob dan Reigen pada penayangan season ketiga “Mob Psycho 100”. Anime ini populer sejak hari pertama debutnya, lho. Bukan hanya karena pengarangnya ONE yang juga menulis “One Punch Man”.

Seperti dua season sebelumnya, “Mob Psycho 100: Season 3” juga akan hadir di Crunchyroll sebagai bagian dari daftar anime terbaru bulan Oktober 2022. Jadi, jika kamu belum sempat menonton season sebelumnya, masih ada waktu sampai tanggal 5 Oktober.

8. Princess of the Bibliophile (6 Oktober)

Adaptasi dari seri light novel “Mushikaburi-hime” atau dikenal sebagai “Bibliophile Princess” karya Yui dan Satsuki Shiina akan jadi anime terbaru selanjutnya yang meramaikan bulan Oktober 2022.

Mengisahkan Lady Eliana yang melihat Pangeran Christopher, tunangannya, berteman dengan wanita bangsawann lain. Ia berpikir pangeran telah menemukan seseorang yang benar-benar dicintainya, dan pembatalan pertunangan mereka tampaknya nggak bisa dihindari.

9. Blue Lock (9 Oktober)

Kangen anime seperti “Captain Tsubasa”? Rekomendasi anime terbaru yang akan ditayangkan pada Oktober 2022 di Crunchyroll ini bisa mengobati rindumu. “Blue Lock” adalah anime sepak bola yang ditulis oleh Muneyuki Kaneshior.

Ceritanya mengikuti kehidupan Yoichi Isagi saat ia memutuskan untuk mendaftar di program Blue Lock, sebuah kontes yang diselenggarakan untuk menemukan striker terhebat di dunia bagi tim Jepang.

Memang sejak “Slam Dunk” dan “Haikyu!!” rilis, genre olahraga semakin hari semakin memiliki banyak penggemar. Apa anime olahraga ini juga akan populer seperti anime sepak bola lainnya?

10. Anime terbaru tayang 9 Oktober 2022, Yowamushi Pedal: LIMIT BREAK

“Yowamushi Pedal: Limit Break” season kelima akan tayang pada 9 Oktober 2022. Franchise anime olahraga bersepeda ini diadaptasi dari seri manga karya Wataru Watanabe yang pertama kali diterbitkan tanggal 21 Februari 2008 dengan total 75 volume.

Season keempat sebelumnya, “Yowamushi Pedal: Glory Line” telah ditayangkan tahun 2018. Sementara season pertama tayang pada 2013 dan disusul oleh “Yowamushi Pedal: Grande Road” tahun 2014 dan “Yowamushi Pedal: New Generation” pada 2017.

11. Bleach: Thousand-Year Blood War Arc (10 Oktober)

Lebih dari satu dekade, akhirnya “Bleach” comeback dengan serial terakhir manga. Anime terbaru Oktober 2022 selanjutnya ini akan menampilkan visual yang lebih memanjakan mata, musuh lebih mengancam, dan adegan epik lainnya.

Kabarnya, anime “Bleach: Thousand-Year Blood War Arc” bisa kamu tonton secara streaming pada 10 Oktober 2022 di Disney+ di luar Jepang. Semoga saja anime yang dinanti-nantikan itu juga akan ditayangkan di Crunchyroll.

12. Chainsaw Man (11 Oktober)

“Chainsaw Man” termasuk dalam daftar anime paling laris saat ini. Petualangan berdarah Tatsuki Fujimoto yang dianimasikan oleh Studio MAPPA akan tayang di Netflix dan Crunchyroll pada 11 Oktober mendatang.

Bersiaplah untuk menyaksikan keseruan Denji saat ia bertarung untuk dunia yang dikuasi oleh makhluk aneh, setelah ia dibangkitkan oleh iblis peliharaannya sebagai Chainsaw Man yang sangat kuat.

13. Anime terbaru tayang 23 Oktober 2022, To Your Eternity: Season 2

“To Your Eternity” adalah anime fantasi yang telah tayang season pertamanya tahun lalu. Setelah mendapat banyak pujian dari para penggemar, anime ini kembali sebagai salah satu tayangan terbaru yang akan rilis pada 23 Oktober 2022.

“The Guardians Arc” akan memulai season baru dengan mengisahkan Fushi yang tinggal di pulau selama empat dekade. Ia bertemu dengan teman-teman lama yang sudah lama tak ditemui.

“To Your Eternity: Season 2” akan tayang di Crunchyroll dengan 20 epssiode. Pastikan kamu nggak lupa tanggal tayangnya!


Nggak nyangka Oktober 2022 langsung diserbu deretan anime seru. Mana yang akan jadi prioritas tontonanmu? Share judulnya di kolom komentar, yuk!

Cari kost coliving dekat dengan kuliner, perkantoran, rumah sakit, maupun tempat strategis lainnya? Coba ngekost di Rukita saja!

Tersedia berbagai pilihan jenis kost coliving Rukita yang berada di lokasi strategis dengan akses mudah dekat berbagai tempat strategis. Nggak hanya di Jabodetabek dan Pulau Jawa saja, ada juga di beberapa kota besar Indonesia lainnya!

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477, atau kunjungi www.rukita.co.

Follow juga akun Instagram Rukita di @Rukita_Indo, Twitter di @Rukita_Id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info terkini serta promo menarik!

Velin Natasha

Share
Published by
Velin Natasha

Recent Posts

Sample Post – Megs

In this post, we'll explore various HTML elements and how you can style them effectively…

10 months ago

Sample Post

Introduction to Styling in WordPress In this post, we'll explore various HTML elements and how…

10 months ago

Mengenal Weton Rabu Pahing, dari Watak hingga Jodoh untuk Laki-Laki dan Wanita

Mengenal weton Rabu Pahing untuk laki-laki dan wanita, dari watak, rezeki, garis hidup dan jodoh…

1 year ago

Manfaat Minyak Zaitun untuk Mengatasi Rambut Rontok | Bisa Digunakan Sebagai Masker Rambut!

Apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut rontok dan bagaimana cara penggunaannya? Yuk, simak penjelasannya…

1 year ago

9 Macam-Macam Kurma Terbaik dan Bermanfaat bagi Kesehatan

Macam-macam kurma terbaik dan berbagai manfaatnya untuk kesehatan. Ada apa saja? Yuk, cek di sini.

1 year ago