Kombinasi warnanya membuat rumah tampak unik!
Sejak kecil kita pasti mengenal merah muda atau pink sebagai warna yang identik dengan perempuan. Padahal, pink juga memiliki arti lainnya, yakni maskulin, romantis, kasih sayang, dan kepedulian.
Uniknya lagi, tuh, pink juga memiliki variasi sebanyak 24 shade warna, lho! Masing-masing warna pun memiliki kesan dan karakteristiknya masing-masing.
Namun, karakter warna pink yang kuat terkadang membuat kita bingung untuk mengombinasikannya dengan warna lain. Padahal warna pink juga tampak manis jika disandingkan dengan warna-warna tertentu, lho!
Warna yang Harmonis untuk Kombinasi dengan Pink
Nah, kali ini Rukita akan membantumu menemukan warna yang cocok dengan pink. Kamu bisa mencontohnya untuk dekorasi dan desain rumah, maupun untuk padu padan berpakaian. Yuk, simak!
1. Pink dan abu-abu
Abu-abu merupakan salah satu warna yang cocok dengan pink, nih. Karakter abu-abu yang smooth dan natural akan membuat warna pink tampak lebih relaxing.
Warna abu sendiri sebenarnya tak memiliki dampak yang terlalu kuat terhadap warna lainnya sehingga sangat cocok untuk menetralkan suasana.
Jika kamu suka nuansa yang lembut dan menenangkan, ya, kombinasi warna pink dan abu sangat pas! Warnanya pun cocok diterapkan di berbagai ruang seperti gambar-gambar di atas.
2. Pink dan hitam
Kombinasi warna pink dan hitam cocok banget untuk menciptakan kesan yang dramatis. Sentuhan warna pink ceria akan menyeimbangkan warna hitam yang misterius dan maskkulin.
Kamu bisa memilih shade pink yang lembut seperti baby pink untuk kesan ruang elegan. Atau, pilihlah pink mentereng seperti fuchsia untuk kesan yang menonjol.
Tak hanya untuk cat, kamu juga bisa menerapkan ini dalam pemilihan furnitur atau dekorasi, lho! Tampak harmonis, bukan?
3. Pink dan putih
Bisa dibilang, nih, putih merupakan warna yang nggak pernah salah disandingkan bersama berbagai warna. Warna putih yang melambangkan kesucian dan kepolosan akan membuat ruang tampak apik dan bersih.
Warna putih tentu saja cocok dengan pink dalam shade apa pun. Shade baby pink, ruby, fuchsia, pink rose, dan lainnya akan tampak harmonis dengan warna putih.
Biasanya, sih, kombinasi ini menjadi warna favorit untuk dekorasi kamar perempuan. Namun, perpaduan warna ini juga cocok, kok, untuk ruang tengah. Ruangan pun jadi tampak lebih luas!
4. Pink dan merah
Karakter dan kesan merah yang sangat kuat terkadang membuat kita takut untuk mix ‘n match. Namun, dengan shade yang tepat, warna merah dan pink bisa jadi kombinasi serasi, lho!
Pink dan merah sama-sama memiliki kesan yang bright dan penuh semangat. Perpaduan keduanya pun bisa menciptakan nuansa yang energik sekaligus dramatis.
Untuk tampilan nyentrik dan plaful, kamu bisa kombinasikan warna pink yang bold dan merah agak terang. Bagi yang suka nuansa lebih calm, pilihlah shade lebih lembut pada kedua warna.
5. Pink dan biru
Siapa sangka kombinasi warna biru dan pink bisa menciptakan nuansa vibrant yang harmonis. Apalagi, nih, warna pink dan biru sama-sama memiliki tone yang kuat.
Namun, lebih baik sesuaikanlah shade warna yang ingin kamu sandingkan. Usahakan agar keduanya tak memiliki kekuatan karakter yang sama agar tak menyakiti mata.
Misalnya, sandingkanlah baby pink dengan warna biru laut yang elegan, atau pilihlah biru muda untuk menyeimbangkan warna pink fuchsia ngejreng.
Kamu juga bisa menjodohkan warna biru muda atau tosca dengan baby pink untuk menciptakan ruang serbapastel. Tampak manis banget!
Nah, itulah 5 warna yang cocok dipadankan dengan pink untuk referensimu. Ternyata, kombinasi-kombinasi warnanya menciptakan nuansa desain yang semakin menarik, kan?
Ngomong-ngomong soal desain, coliving Rukita juga sangat memperhatikan desain interior setiap unitnya, lho! Nggak hanya estetik dan enak dipandang, tapi juga membuat penghuninya semakin betah tinggal di Rukita.
Salah satunya seperti Rukita Pinnus Cipete yang berlokasi di Kebayoran Baru. Nggak hanya kamarnya yang fully furnished dan berfasilitas eksklusif, desainnya juga tampak estetik dan menawan bukan? Perpaduan kayu dan warna abu muda membuatnya terlihat harmonis.
Harga sewanya mulai dari Rp3.500.000/bulan saja, lho. Penasaran dengan Rukita Pinnus Cipete? Yuk, klik tombol di bawah ini!
ㅤ
Atau ketik ini di browser: bit.ly/rukita-cipete
Kira-kira kombinasi warna apa yang menjadi favoritmu? Ayo, jangan ragu share di kolom komentar!